Digugat banyak pihak, China akan bentuk pengadilan maritim sendiri
Sepanjang 2015 saja, China menghadapi 16 ribu gugatan terkait batas laut, baik dari negara maupun swasta
Republik Rakyat China mengumumkan pembentukan Pengadilan Maritim Internasional buat menangani kasus sengketa wilayah yang melibatkan negaranya. Berdirinya pengadilan ini seiring maraknya gugatan beberapa negara terhadap klaim wilayah China di Laut China Selatan. Taiwan dan Filipina adalah negara yang aktif menggugat Beijing ke Badan Arbitrase Internasional karena tumpang tindih kedaulatan di perairan Laut China Selatan.
Ketua Mahkamah Agung China, Zhou Qiang, menyatakan pembentukan Pengadilan Maritim ini merupakan langkah menegakkan supremasi China dalam isu batas wilayah laut.
-
Siapa saja yang terlibat dalam konflik Laut China Selatan? Tiongkok menggambarkan tuduhan tersebut "hanya kebohongan belaka", dan mengatakan bahwa pihaknya tidak akan menutup mata terhadap "provokasi dan pelecehan" yang berulang kali dilakukan oleh Filipina.
-
Mengapa kapal Dinasti Ming tenggelam di Laut China Selatan? Para peneliti meyakini kapal tersebut dimuat di wilayah Jingdezhen dan berfungsi sebagai kapal ekspor, mengingat pada abad ke-14, Jingdezhen menjadi pusat produksi porselen terbesar di China.
-
Kenapa Presiden Jokowi membahas konflik Laut China Selatan dengan Presiden Marcos? Jokowi mengatakan dirinya akan membahas upaya meredakan ketegangan di Laut China Selatan. "Ya salah satunya (membahas Laut China Selatan)," jelas Jokowi sebelum bertolak ke Filipina melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa (9/1/2024).
-
Apa yang ditemukan oleh para ilmuwan di China timur laut? Fosil seekor hewan mamalia menyerang dinosaurus ditemukan di China timur laut. Seekor mamalia sejenis luwak sedang menyerang seekor dinosaurus pemakan tumbuhan, menindih mangsanya, dan menggigitnya.
-
Apa yang ditemukan para arkeolog di Laut China Selatan? Dua bangkai kapal kuno dari Dinasti Ming ditemukan para arkeolog di Laut China Selatan, ungkap Badan Warisan Budaya China (NCHA), pada Kamis.
-
Bagaimana dampak dari aktivitas pola tekanan rendah di laut China Selatan terhadap curah hujan di Indonesia? Aktivitas pola tekanan rendah ini berdampak terhadap berkurangnya aliran massa udara basah ke arah selatan ekuator. Dengan begitu, terjadinya jumlah kandungan uap air yang sedikit. “Dari peristiwa itu, mengakibatkan kurangnya pertumbuhan awan hujan di wilayah Jawa dan Nusa Tenggara. Tak heran bila sinar matahari begitu intens langsung ke permukaan Bumi di wilayah Jawa- Nusa Tenggara,”
"Dengan adanya pengadilan ini, pemerintah dapat menjaga kedaulatan, hak maritim, serta pelbagai kepentingan negara lainnya," ujarnya seperti dilansir Kantor Berita Reuters, Minggu (13/3).
Mahkamah Agung China belum menjelaskan lebih detail format pengadilan maritim tersebut. Termasuk, di mana lokasinya serta kasus-kasus apa yang masuk juridiksinya.
Zhou hanya menyitir data bahwa negaranya sudah mengahadapi 16 ribu gugatan terkait isu maritim sepanjang tahun lalu saja. Angka itu menjadikan China negara paling banyak bersengketa gara-gara batas laut di dunia.
Dia mengatakan posisi China terkait batas wilayah laut maupun Zona Ekonomi Eksklusif sangat kuat. Termasuk kemenangan perwakilan Beijing dalam sidang gugatan dua tahun lalu melawan pemilik kapal kargo berbendera Panama yang diusir dari perairan Kepualauan Spratly.
"Deretan kemenangan itu menandakan kedaulatan kami di wilayah sengketa laut tidak bisa diganggu gugat," kata Zhou.
(mdk/ard)