Jokowi titip WNI di Arab, Raja Salman anggap mereka warganya
Presiden Jokowi menitipkan Warga Negara Indonesia yang tinggal di Arab Saudi agar diberikan pengayoman dan perlindungan. Raja Salman juga menyebutkan, warga negara Indonesia di Arab Saudi adalah rakyatnya juga.
Pada pertemuan bilateral di Istana Bogor, Presiden Joko Widodo menitipkan pesan khusus kepada Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud. Presiden Jokowi menitipkan Warga Negara Indonesia yang tinggal di Arab Saudi agar diberikan pengayoman dan perlindungan. Raja Salman menerima titipan Presiden Jokowi tersebut.
Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi menyampaikan respons Raja Salman yang menerima titipan untuk menjaga WNI di Arab Saudi. "Presiden Joko Widodo dalam pertemuan tete à tete dengan Raja Salman menitipkan secara langsung WNI yang tinggal dan bekerja di Arab Saudi. Dan Raja Salman menyambut positif permintaan Presiden Jokowi," tutur Retno saat ditemui di Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, Jumat (3/3).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
-
Di mana Jokowi bertemu dengan Sri Sultan HB X? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap isi pertemuannya dengan Sri Sultan Hamengku Buwono X di Keraton Klien Yogyakarta, pada Minggu (28/1).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
Menurut pengakuan Menlu, Raja Salman juga menyebutkan, warga negara Indonesia di Arab Saudi adalah rakyatnya juga. "Sebagai respons, Raja Salman menyebutkan WNI di Arab Saudi sebagai warga negaranya juga," lanjut Retno.
Secara khusus Presiden Joko Widodo mengapresiasi kebijakan pemerintah Arab Saudi terkait pengembalian kuota haji Indonesia sebesar 211.000 jemaah. Jumlah tersebut belum termasuk penambahan kembali sebesar 10.000 jemaah untuk tahun 2017 hingga total berjumlah 221.000 jemaah.
"Di samping itu, Presiden juga menitipkan warga negara Indonesia yang tinggal di Arab Saudi dan telah memberikan kontribusi dalam pembangunan di Arab Saudi agar mendapatkan pengayoman dan perlindungan dari yang mulia Raja Salman," Retno menambahkan.
Baca juga:
Jabat tangan Ahok, wujud Raja Salman sosok toleran
Di hadapan tokoh lintas agama, Raja Salman puji toleransi Indonesia
Raja Salman ajak tokoh agama tebar kebaikan dan keadilan
Raja Salman puji Indonesia karena toleransi dan harmoni antaragama
Wakil Ketua DPR yakin Raja Salman penuhi permintaan RI soal TKI
Ini 28 tokoh lintas agama yang bertemu Raja Salman
Arab Saudi tertarik kembangkan Pulau Mandeh Sumbar