Lima gelandangan ini mendadak jadi kaya raya
Ibarat mendapat durian runtuh, kehidupan mereka pun mendadak berubah.
Pernahkah anda membayangkan bagaimana sulitnya hidup tanpa uang dan tinggal di jalanan? Bagi sebagian dari mereka, gelandangan ataupun pengangguran pasti tahu rasa kerasnya hidup seperti itu.
Namun terbayangkah bila hidup seperti mereka akan berubah bak langit dan bumi saat keberuntungan jatuh di saat tidak terduga?
Lima kejadian berikut ini akan membuat Anda tersentak kaget, kehidupan mereka mendadak berlimpah harta seketika bak langit dan bumi. Penasaran? Ikuti kisahnya berikut ini.
-
Dimana saja lokasi kemacetan yang paling parah di Jakarta? Kondisi kemacetan lalu lintas kendaraan pada jam pulang kerja di Jalan Gatot Subroto, Jakarta
-
Siapa yang menemukan pendatang yang menjadi pemulung di Jakarta? "Ada juga yang beberapa waktu lalu ketemu ya kita pemulung segala macam. Kita kembalikan,"
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Apa yang menjadi daya tarik utama dari Kota Tua Jakarta? Kota Tua adalah harta karun sejarah yang tidak boleh dilewatkan ketika kita mengunjungi ibu kota.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
Jadi narablog, gelandangan ini mendadak kaya raya
Mike Willie seorang pengangguran yang ditinggal mati bunuh diri oleh ibunya, mendadak menjadi seorang yang kaya raya. Awalnya, Willie menjalani kehidupan sebagai pengamen jalanan dan penulis blog pribadi seputar kehidupannya di jalanan, dalam blog tersebut ia dikenal dengan julukan Si 'gila' Mike, seorang gelandangan jutawan.
Dilansir dari situs The Guardian, julukan tersebut lahir akibat warisan yang diberikan sang ibu saat ia meninggal. Sang ibu mewarisi uang hingga mencapai USD 1,8 juta ( Rp 23,4 miliar) dan juga sebuah rumah di New Orleans, Amerika Serikat, seperti dilansir the Guardian, Maret lalu.
Diketahui, cerita blog Willie juga menjadi ladang uang baginya, karena menuai banyak penggemar yang menyukai ceritanya apalagi ketika ia masuk penjara akibat perkelahiannya dengan sang ayah saat berumur 17 tahun.
Dapat warisan, gelandangan 60 tahun ini jadi jutawan
Sebuah investigasi khusus mengatakan seorang gelandangan di Utah, Amerika Serikat menerima sebuah kabar gembira bahwa dirinya mewarisi banyak uang secara mengejutkan.
David Lundberg, gelandangan tua berumur 60 tahunan, mengatakan hal itu terjadi saat ia bertemu seorang tua bernama Max Melitze.
David menceritakan pertemuannya dengan Max saat sedang mendorong gerobaknya di sekitar taman dekat sungai Salt pada Sabtu sore.
Saat bertemu Max, ia mengungkapkan hidupnya tidak lama lagi maka dari itu ia akan memberikan sejumlah warisan pada dirinya.
Â
Namun seperti dilansir situs the guardian, Februari tahun lalu, David enggan menyebutkan berapa jumlah uang yang ia terima dari Max.
"Saya sangat kaget, ia muncul dari entah dari mana," ungkap David dengan berkaca-kaca.
Diketahui dari pihak keluarga Max, ia telah kabur dari rumah sejak beberapa tahun terakhir, namun Max tidak pernah merespon pihak keluarga meski pihak keluarga telah memberinya nomer telepon.
Menang lotere, gelandangan ini langsung punya duit miliaran
Seorang pengangguran asal Hungaria, László Andraschek , mencoba peruntungan terakhir dengan koin yang tersisa saat bermain lotre di sebuah kasino. Berkat koin terakhirnya tersebut kini ia menjadi orang kaya raya yang mempunyai akomodasi ke seluruh dunia dengan mengantongi uang sebesar £ 1,7 juta ( Rp. 2,3 milar)
"Aku hanya mengambil enam angka, namun seorang wanita memperingatkanku untuk mengambil angka ke tujuh, lalu aku pilih angka 24," ungkapnya seperti dilansir dari situs The Guardian, Februari tahun lalu.
Kini pria berumur 55 tahun tersebut telah membeli sebuah hunian mewah di Gyor, bagian utara Hungaria, juga sebuah mobil yang akan dikendarai anaknya, karena baik ia maupun istrinya tidak dapat menyetir mobil.
Kembalikan cincin berlian, pengemis ini dapat uang ratusan juta
Kejujuran terbukti memang tak ternilai harganya.
Seorang pengemis tunawisma bernama Billy Ray Harris di Negara Bagian Missouri, Amerika Serikat, bagaikan mendapat durian runtuh ketika orang-orang memberinya sumbangan uang hingga mencapai Rp 830 juta. Kisahnya sontak menjadi sorotan di Negeri Paman Sam itu.
Situs Huffington Post melaporkan, Sabtu (23/2), awal bulan lalu Harris sempat mengembalikan sebuah cincin berlian kepada Sarah Darling ketika pemilik cincin itu tak sengaja menjatuhkan cincinnya ke dalam mangkuk tempat uang Harris di pinggir jalan ketika akan memberinya uang receh.
Sebagai rasa terima kasih, Sarah bersama suaminya kemudian mengumpulkan uang sumbangan untuk Harris setelah menceritakan kisahnya kepada teman-temannya. Sejak 14 Februari lalu uang sumbangan untuk Harris telah mencapai Rp 830 juta.
"Saya tak tahu bagaimana hidup Anda sebelumnya hingga jadi pengemis, tapi saya yakin Anda adalah orang sangat jujur," tulis seorang penyumbang bernama Volanda Shields di laman GiveForward. Dia menyumbang Rp 10 juta kepada Harris.
"Kata-kata tak mampu menggambarkan perasaan saya terlibat dalam kegiatan ini," kata suami Darling, Bill Krejci.
Harris yang mengaku dibesarkan oleh kakeknya yang seorang pendeta, mengatakan kepada stasiun televisi KCTV, keputusannya mengembalikan cincin itu tidak mengharapkan pamrih.
"Yang saya rasakan saat ini," kata Harris, "apa yang akan terjadi di dunia ini ketika orang-orang mengembalikan barang yang bukan haknya?"
Rekening bank ketemu, gelandangan ini akhirnya bisa beli rumah
John Helinski, 62 tahun, harus tinggal di kotak kardus selama tiga tahun di halte bus Tampa Bay, Amerika Serikat.
Semua identitas tentang dia dicuri orang sehingga dia tidak bisa mendaftar untuk tinggal di rumah penampungan.
Namun ketika polisi dan temannya menelusuri identitasnya, mereka menemukan rekening bank yang pernah dimiliki Helinski. Uang di rekening bank itu bahkan cukup untuk membeli sebuah rumah dan jaminan sosial, seperti dilansir surat kabar the Daily Mail, Ahad (19/4).
"Saya berusaha sendiri. Tidur di bawah bangku di halte supaya tidak terlihat orang," kata dia saat menceritakan hidupnya kepada stasiun televisi ABC.
Petugas jaminan sosial Charles Inman mengatakan Helinski tak punya kartu identitas. Untuk dibuatkan identitas dia harus punya akta kelahiran.
"Tak ada cara lain untuk membantunya. Dia tidak seharusnya tinggal di jalanan.
Inman lalu meminta bantuan polisi Tampa Dan McDonald.
"Saya dengan senang hati membantu karena saya suka tantangan," kata dia.
Setelah ditelusuri dan diselidiki, akhirnya diketahui Helinski kelahiran Polandia, tapi dia warga Amerika Serikat. Dia punya surat izin mengemudi (SIM) dan nomor jaminan sosial.
Setelah dicari tahu lebih jauh, Helinski rupanya pernah mengunjungi cabang sebuah bank di Tampa. Dia punya rekening di sana.
"Pada waktu itu namanya Bank Landmark . Sekarang menjadi Bank America," kata dia.
Karena tak diambil selama beberapa tahun, jaminan sosial Helinski terus bertambah dan dia bahkan punya uang tunai.
"Saya luar biasa bahagia," kata Helinski.
Kini dia sedang mencari rumah permanen berupa apartemen kecil.