Menguak pesona Son Doong, gua terbesar di dunia!
Pesona Son Doong sebelumnya tersembunyi dari mata dunia dan baru terkuak 4 tahun lalu.
Sebelumnya, belum pernah ada orang yang mengetahui ada keindahan alam yang sangat istimewa dan tak ada duanya tersimpan di dalam gua ini. Hingga empat tahun yang lalu, gua Son Doong di Vietnam akhirnya ditemukan dan mendapatkan sebutan sebagai gua terbesar di dunia.
Gua ini memiliki panjang 5,5 mil lengkap dengan hutan dan sungai yang terlindung di balik dinding setinggi 40 lantai. Seorang penduduk lokal menemukan pintu masuk gua ini pada tahun 1991, namun seorang penjelajah asal Inggris berhasil menguak apa yang ada di dalamnya pada tahun 2009. Kini perusahaan tur Oxalis melakukan tur percobaan ke dalam gua ini selama enam hari.
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
-
Bagaimana Curug Orok bisa menjadi objek wisata? Terdapat area rerumputan untuk piknik Berwisata ke Curug Orok rasanya tak lengkap jika tidak melakukan aktivitas berpiknik. Sekitar sumber air terjun terdapat area rumput yang cukup luas dan nyaman untuk sekedar menggelar tikar sembari menikmati makanan.Di sekelilingnya juga terdapat pepohonan kecil yang rimbun, dan meneduhkan.
-
Di mana Desa Wisata Cisaat berada? Desa Cisaat di Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, baru-baru ini mendapat gelar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.
-
Kapan batu kipas mulai dijadikan objek wisata? Selain sebagai bekas area tambang, kawasan batu kitas di Gunung Julang juga telah dijadikan lokasi wisata dadakan oleh masyarakat di sekitar waduk Jatigede.
-
Apa saja objek wisata tersembunyi di Laguboti? Beberapa di antaranya masih belum banyak orang yang mengetahuinya.
-
Apa keunikan yang dimiliki Desa Wisata Wukirsari? Tak hanya budayanya, desa wisata ini menyimpan keindahan alam yang tiada duanya.
Penduduk lokal yang pertama kali menemukan Son Doong tak berani masuk ke dalam karena melihat jalan masuk gua yang terlalu curam. Jika tur ke dalam gua ini berhasil, tahun depan pengunjung harus turun ke kedalaman 80 meter untuk masuk ke dalam gua ini.
Yang pertama kali dilakukan di dalam gua adalah berkemah di dekat Hand of Dog. Hand of Dog adalah batu stalakmit berukuran besar yang terlihat seperti cakar anjing, seperti dilansir oleh Huffington Post (07/09).
Sungai dan pintu keluar gua Son Doong
Pada beberapa bagian, atap gua telah runtuh beberapa abad lalu sehingga memungkinkan tumbuhnya tanaman. Ini membuat bagian dalam gua terlihat seperti hutan yang dihuni oleh monyet dan rubah terbang. Penjelajah menamakan daerah ini Garden of Edam.
Padang alga yang diperkirakan muncul karena adanya kolam pada masa kuno juga menghiasi beberapa bagian dari gua. Alga tersebut menyelimuti lantai gua dan membuatnya terlihat indah, seperti permadani. Son Doong juga menyimpan keindahan kristal di atapnya. Kristal ini berasal dari tetesan air dari ratusan tahun lalu yang mengering dan membentuk bongkahan kristal yang tertutup pasir.
Kristal yang tertutup oleh pasir di langit-langit Son Doong
Peneliti juga menemukan spesies tanaman di sekitar air terjun Son Doong yang belum pernah dilihat sebelumnya. Selain itu juga ada sebuah sungai besar di dalam gua ini. Penasaran seperti apa keindahan gua terbesar dunia ini? Simak videonya di bawah ini.