Nadhira Nuraini Afifa, Mahasiswa Asal Indonesia yang Berpidato Kelulusan di Harvard
Indonesia patut berbangga karena salah satu Kartini muda bernama Nadhira Nuraini Afifa berhasil mencicipi pengalaman ini. Lebih istimewanya lagi, pada wisuda daring Harvard 2020 yang digelar 28 Mei 2020 lalu, dia terpilih sebagai commencement student speaker.
Kesempatan berkuliah di kampus top dunia merupakan hal yang tidak bisa dialami dengan mudah oleh siapa pun. Hanya segelintir sosok pilihan yang bisa berkuliah di kampus top dunia seperti Harvard.
Walau demikian ternyata Indonesia patut berbangga karena salah satu Kartini muda bernama Nadhira Nuraini Afifa berhasil mencicipi pengalaman ini. Lebih istimewanya lagi, pada wisuda daring Harvard 2020 yang digelar 28 Mei 2020 lalu, dia terpilih sebagai commencement student speaker.
-
Siapa yang menjadi inspirasi bagi wanita Indonesia? Tokoh yang memiliki semangat tinggi dan menjadi sumber inspirasi bagi wanita Indonesia. Selamat hari Kartini untuk wanita Indonesia!
-
Apa cita-cita utama RA Kartini untuk perempuan Indonesia? Ia bercita-cita untuk membuka kesempatan pendidikan yang lebih luas bagi perempuan serta memberikan mereka hak untuk bekerja dan berkembang.
-
Siapa yang berjuang untuk kemerdekaan Indonesia? Bukan hanya tanggal yang kita rayakan, tetapi semangat dan cita-cita yang diwariskan oleh para pahlawan. Merdeka! Selamat HUT RI ke-79!
-
Kenapa sosok RA Kartini digambarkan sebagai perempuan yang pemberani dan optimis? Sosok RA Kartini digambarkan sebagai perempuan yang pemberani dan optimis dalam buku Habis Gelap Terbitlah Terang, yang berisi kumpulan surat yang ditulisnya kepada sahabatnya di Belanda, Stella Zeehandelaar, pada awal abad ke-20.
-
Siapa yang berperan dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia? Peringatan Hari Santri seyogyanya sebagai pengingat bahwa para santri punya andil besar dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia, teruslah berjuang di jalan dakwah untuk memelihara persatuan dan kerukunan Tanah Air. Selamat Hari Santri Nasional 2023!
-
Siapa tokoh yang dihormati sebagai pejuang kemerdekaan dan kedudukan kaumnya, terutama wanita Jawa pada zamannya? Kartini, sebagai tokoh Jawa dan Pahlawan Nasional Indonesia, dihormati sebagai seorang pejuang kemerdekaan dan kedudukan kaumnya, terutama wanita Jawa, pada zamannya.
Wisuda tersebut dilaksanakan usai Nadhira Afifa menyelesaikan Strata-2 pada Departement of Global Health and Population, Harvard TH Chan School of Public Health. Sebagai seorang dokter, topik yang diulas Nadhira adalah perihal nutrisi.
Pada pendidikan sarjana, Nadhira sebelumnya menempuh pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Sebelum lulus dari Harvard, Nadhira bersama sejumlah mahasiswa lain juga turut ambil bagian dalam menangani masalah gizi buruk di kalangan remaja sekolah.
Pada channel YouTube pribadinya, Nadhira mengaku bersyukur dengan pengalaman yang diperolehnya tersebut.
"Ini merupakan satu kesempatan yang sangat berharga bagi aku, sangat membanggakan juga buat aku, sebuah kejutan yg luar biasa untuk mengakhiri journey aku di Harvard," terang Nadhira.
Terlibat dalam Berbagai Perhelatan Internasional
©instagram.com/nadhiraafifa/
Nadhira menjelaskan bahwa menjelang wisuda ini, Harvard melakukan seleksi bagi semua mahasiswa, termasuk di Harvard School of Public Health. Tahap pertama adalah penyusunan teks pidato yang diakuinya cukup sulit digarapnya.
"Sebenarnya membuat pidato ternyata susah banget karena aku enggak pernah lihat pidato di wisuda sebelumnya, enggak pernah nonton juga, jadi aku kurang ada acuan kayak harus apa bikin teks pidato," tambahnya.
Dalam usia yang masih muda, Nadhira sudah terlibat dalam berbagai perhelatan internasional. Dia pernah terlibat dalam The United Nations General Assembly (UNGA) yang merupakan pertemuan wajib bagi para pejabat PBB untuk membuat kebijakan dan pertemuan dari berbagai perwakilan PBB.
Berbagai isu penting kerap dibahas dalam forum ini. Salah satu masalah yang disebut Nadhira dibahas dalam forum yang diikutinya ini adalah tentang perubahan iklim yang terjadi di dunia.
Prestasi yang ditorehkan oleh Nadhira ini menjadi satu contoh sukses para Kartini muda Indonesia di kancah dunia. Prestasi yang dimilikinya ini menjadi modal berharga bagi pembangunan Indonesia di masa mendatang.
(mdk/RWP)