Resep Mie Goreng Kampung untuk Selamatan atau Nasi Berkat Kenduri
Mie goreng kampung biasanya menggunakan mie kuning, bumbu uleg, irisan tomat, dan seledri. Bagaimana cara membuat mie goreng seperti ini? Berikut Merdeka.com menampilkan resep mie goreng kampung untuk Anda.
Kalau Anda perhatikan hidangan kenduri atau selamatan di Jawa biasanya ada olahan ayam, kering kentang atau tempe, telur rebus, oseng sayuran, dan mie goreng. Mie goreng yang disajikan biasanya berupa bakmi Jawa bumbu kecap atau mie goreng kampung yang tidak menggunakan kecap manis.
Mie goreng kampung biasanya menggunakan mie kuning, bumbu uleg, irisan tomat, dan seledri. Bagaimana cara membuat mie goreng seperti ini? Berikut Merdeka.com menampilkan resep mie goreng kampung untuk Anda.
-
Bagaimana cara membuat mie goreng kecap? Tumis bawang putih sampai harum, masukkan daging. Masak sampai berubah warna. Masukkan telur, orak arik.Masukkan kol. Tuang sedikit air.Masukkan mie dan bumbu-bumbu. Aduk rata. Koreksi rasa.Masak
-
Siapa saja chef yang memberikan resep mi goreng? Yuk siapkan dirimu untuk melihat 3 resep mi goreng ala chef terkenal yang rasanya gak akan kalah dengan yang ada di luaran.
-
Bagaimana cara membuat Mie Aceh Goreng? 1. Buat acar terlebih dahulu. Campurkan semua bahan acar, aduk rata, dan diamkan setengah jam. 2. Rebus daging ayam hingga matang, kemudian tiriskan airnya dan potong-potong bentuk dadu. 3. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus dan daun salam hingga harum. Lalu masukkan daging ayam dan aduk rata. 4. Bumbui dengan kecap, gula, garam, kaldu dan air jeruk nipis. Masukkan tauge, kol, dan caisim. Masak hingga sayuran layu. 5. Masukkan mie dan irisan daun bawang. Masak hingga mie meresap bumbu.
-
Dari mana resep mie goreng spesial ini didapat? Melansir dari berbagai sumber, Jumat (23/2), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Bagaimana cara membuat kacang mete goreng yang spesial? Sangrai Kacang mete kurang lebih 10 menit sampai matang, Blender telur, cabai, bawang putih, Iris tipis-tipis daun jeruk, Campurkan semua bahan lalu goreng sedikit demi sedikit, agar tidak menggumpal, Dinginkan dan tata di toples.
-
Bagaimana cara membuat Kue Goreng Gadong? Parut ubi kayu, saring dengan kain tipis atau dengan saringan tepung, endapkan air tepung sekitar 5 menit, buang airnya dan masukkan pati kedalam parutan ubiTaburi garam secukupnya, pipihkan dengan tangan, lalu masukkan irisan gula merah ke dalam dan bulatkanTerakhir, goreng dengan api sedang, tunggu sampai warna kecokelatan dan angkat.
Bahan (2-3 porsi):
- 1 papan mie kuning/mie telur lidi, rendam air panas
- 1 batang daun bawang perai, iris 1 cm
- 1 batang seledri, iris halus
- 1 buah tomat, potong menjadi enam bagian
- 1/4 bagian kol, iris-iris
- 5 buah bakso/sosis, iris-iris
- minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh pala bubuk (opsional)
- gula secukupnya
- garam secukupnya
Pelengkap:
- bawang goreng secukupnya
- cabai rawit hijau secukupnya
- mentimun secukupnya, potong seukuran jari
Cara Membuat Mie Goreng Kampung:
- Panaskan sedikit minyak goreng, kemudian tumis bumbu halus, bawang perai, dan seledri hingga harum.
- Masukkan tomat dan kol, lalu aduk rata.
- Kemudian masukkan mie kuning yang sudah diseduh dan bakso/sosis. Aduk-aduk sampai rata.
- Tuang mie goreng ke dalam piring saji. Taburi dengan bawang goreng. Letakkan irisan mentimun dan cabai rawit hijau di tepinya.
Demikian resep mie goreng kampung yang bisa Anda praktikkan di dapur malam ini.
(mdk/tsr)