Trik Goreng Daging Sapi Anti Alot, Tambahkan 1 Bahan Dapur Ini
Cukup dengan menggoreng daging dan menambahkan satu bahan ini, kamu bisa mendapatkan hasil msakan daging yang lembut!
Cukup dengan menggoreng daging dan menambahkan satu bahan ini, kamu bisa mendapatkan hasil msakan daging yang lembut!
Trik Goreng Daging Sapi Anti Alot, Tambahkan 1 Bahan Dapur Ini
Selain cita rasanya yang lezat, olahan daging umumnya memiliki kelembutan yang menarik untuk dinikmati.
Biasanya, kebanyakan orang menggunakan nanas atau daun pepaya untuk merendam daging agar lebih empuk sebelum proses pengolahan selanjutnya.
Namun, metode lain yang tak kalah efektif juga tersedia, lho!
Seperti yang dibagikan dalam video di kanal YouTube milik Vivi Veronica pada Kamis (6/6/2024), ada trik lain untuk memasak daging agar empuk, yaitu dengan menggorengnya.
-
Bagaimana cara memasak krengsengan daging sapi? Rebus daging dua kali dan ambil kaldunya pada rebusan kedua.Tumis bumbu halus, lengkuas, serta daun salam hingga harum.Campurkan potongan daging sapi bersama dengan kaldunya (air rebusan kedua), petis udang, kecap manis, dan bumbu seasoning sesuai selera.Aduk masakan hingga daging benar-benar empuk dan periksa rasanya.Siapkan krengsengan daging sapi untuk disajikan. Tambahkan bawang goreng untuk menambah cita rasa.
-
Bagaimana cara membuat pangsit daging sapi yang gurih? Berbagai resep pangsit daging sapi ini dibuat dengan bahan dan bumbu sederhana. Langkah pembuatannya juga mudah dan tidak rumit.
-
Bagaimana cara membuat telur gemuk daging sapi? 1. Lelehkan butter dan tumis bawang putih hingga harum. Setelah itu masukkan daging sapi giling, aduk hingga agak matang. 2. Masukkan telur omega, jangan lupa dibumbui dengan lada, kecap asin dan sedikit kecap manis. 3. Setelah itu masukkan santan dan masak semuanya hingga matang.
-
Bagaimana cara membuat daging sapi kecap menjadi empuk? Agar daging sapi tidak alot, rebus dengan panci presto sampai empukLalu, iris-iris sesuai seleraTumis bumbu halus, bawang bombay, paprika merah, paprika hijau, dan serai sampai harumMasukkan daging sapi ke tumisan. Aduk rataMasukkan jamur. Aduk rataTambahkan kecap manis. Aduk rata. Masak sampai bumbu meresap. Sajikan dengan taburan biji wijen.
-
Resep masakan apa saja yang cocok dibuat dari daging sapi? Resep masak daging sapi khas Nusantara bisa jadi referensi untuk mengolah daging kurban. Di momen Idul Adha, stok daging sapi biasanya akan melimpah. Anda bisa mencontoh resep-resep di bawah ini untuk membuat variasi hidangan dari daging.
-
Apa yang menjadi ciri khas bumbu krengsengan daging sapi? Seperti disebutkan di atas, bumbu krengsengan daging yang menjadi ciri khas pada hidangan ini adalah penggunaan petis udang.
Bahan Utama:
- 400 gr daging
- Bawang putih ulek kasar
- Garam
Bumbu Campuran:
- 2 sdm kecap manis
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm saos sambal
- 2 butir telur
- 3 sdm tepung bumbu serbaguna
- Minyak goreng
- Setengah buah bawang bombai iris
- Cabai rawit
- Campuran 2 sdm saus sambal dan 2 sdm saus tomat
- Merica bubuk
- Gula
- Cabai rawit iris
Marinasi Daging Selama 10 Menit
Campur daging sapi yang sudah diiris bersama bawang putih halus dan garam. Aduk sambil sedikit ditekan-tekan, dan marinasi selama 10 menit.
Rebus Daging yang Sudah Dimarinasi
Rebus air hingga mendidih, lalu masukkan daging yang tadi dimarinasi sampai matang atau warnanya menjadi keabu-abuan pucat.
Bumbui Daging yang Sudah Direbus
Daging rebus dicampur dengan kecap manis, saus tiram, dua butir telur, dan tepung bumbu serbaguna. Aduk rata dan marinasi selama 5 menit.
Goreng Daging yang Sudah Dibumbui
Goreng daging yang sebelumnya sudah dibumbui dan dimarinasi tadi sampai warnanya berubah golden brown.
- Trik Praktis Merebus Kangkung dan Tauge, Dijamin Anti Pahit
- Trik Masak Ayam Goreng Tepung Keriting Renyah dan Anti Alot, Tambahkan 1 Bahan Dapur
- Triknya Gampang, Begini Cara Goreng Tempe Sampai Matang ke Dalam tapi Tidak Gosong
- Hanya dengan 1 Bahan, Ini Trik Agar Daging Sapi Lekas Empuk saat Dimasak
Tumis Daging Bersama Bawang Bombai
Tumis bawang bombai, saus sambal, saus tomat, merica bubuk, gula secukupnya, dan sedikit air. Masak sampai mengental, baru masukan daging digoreng. Tumis sampai bumbunya meresap.