Deretan Artis Non Muslim Ini Coba Jalani Puasa Ramadan, Ada Mahalini
Sederet artis non muslim Indonesia ada ikut mencoba jalani puasa Ramadan.
Puasa Ramadan biasanya memang hanya dilakukan oleh umat islam. Momen yang hanya dirasakan setahun sekali ini memang kerap dirindukan oleh para umat islam di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Namun kini banyak juga orang non muslim yang ingin mencoba untuk ikut berpuasa. Meskipun tidak satu bulan full, mereka mencoba merasakan apa yang dirasakan umat muslim saat Ramadan.
-
Siapa yang mencobai kereta cepat Jakarta Bandung bersama Presiden Jokowi? Rabu (13/9) hari ini Raffi Ahmad berkesempatan mencobanya bersama Presiden Jokowi.
-
Dari mana Prabowo dan Jokowi memulai perjalanan dengan Kereta Cepat Jakarta-Bandung? Prabowo naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung bersama Jokowi dari Stasiun Tegalluar, Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat menuju Stasiun Halim Jakarta Timur.
-
Siapa yang menemani Prabowo menjajal kereta cepat Jakarta Bandung? Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berkesempatan menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung bersama Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Selasa (19/9/2023).
-
Siapa saja yang terlibat dalam tren ini? Para wanita muda dilaporkan terlihat menjual pelukan, ciuman, dan kebersamaan mereka di kios-kios pinggir jalan, yang memicu kembali wacana media sosial yang tersebar luas tentang ekonomi persahabatan berbayar.
-
Apa yang menjadi cikal bakal sejarah penerbangan sipil di Indonesia? Pesawat persembahan dari masyarakat Aceh ini menjadi langkah besar industri penerbangan sipil di Indonesia. Saat ini, orang-orang bisa menikmati penggunaan transportasi udara yang jauh lebih nyaman dan aman tentunya. Namun, tidak banyak yang tahu bagaimana sejarah awal mula penerbangan sipil di Indonesia. Adanya transportasi udara ini berkat tokoh dan masyarakat terdahulu yang ikut andil dalam menorehkan sejarah penerbangan sipil di Indonesia.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
Sederet artis non muslim Indonesia juga ada yang ikut jalani puasa Ramadan. Alasannya pun beragam, ada yang hanya ingin ikut merasakan hingga penasaran.
Mahalini Raharja
©2023 Merdeka.com/instagram @mahaliniraharja
Yang pertama ada Mahalini Raharja. Beberapa waktu yang lalu, Mahalini ikut mencoba merasakan puasa. Menjalin hubungan dengan Iky putra dari Sule, ia pun ikut menemani kekasihnya melangsungkan ibadah.
Brisia Jodie
©2023 Merdeka.com/instagram @brisiajodie96
Selanjutnya ada Brisia Jodie, penyanyi cantik jebolan ajang Indonesian Idol ini juga pernah mencoba ikut berpuasa Ramadan.
Amanda Manopo
©2023 Merdeka.com/instagram @amandamanopo
Artis non muslim lainnya yanng juga ikut berpuasa Ramadan adalah Amanda Manopo. Karena lebih sering menghabiskan waktunya di lokasi syuting Ikatan Cinta kala itu, Amanda pun ikut berpuasa untuk menghormati kru dan rekan kerjanya yang beragama islam.
Ruben Onsu
©2023 Merdeka.com/instagram @ruben_onsu
Nama Ruben Onsu juga dikenal sebagai artis dengan toleransi beragama yang sangat tinggi. Tak hanya ikut berpuasa, Ruben bahkan kerap bersedekah ke masjid atau pun mushola.
Jessica Jane
©2023 Merdeka.com/instagram @jessicajane99
Dan yang terakhir ada youtuber cantik Jessica Jane. Seperti tahun lalu, adik dari Jess No Limit juga kembali ikut berpuasa Ramadan. Lewat akun youtubenya, ia juga membagikan kesehariannya mulai dari sahur hingga buka puasa.