6 Khasiat Kulit Pisang untuk Kecantikan, Angkat Sel Kulit Mati hingga Cegah Kerutan
Bahkan seluruh bagian pisang, mulai dari buah, kulit, daun, batang pohon sampai dengan bunganya bisa dikonsumsi. Bukan hanya buah pisang yang kaya akan khasiat untuk menjaga kesehatan tubuh. Kulit pisang pun bisa kamu gunakan untuk menjaga kesehatan tubuh dan kecantikan kamu.
Pisang merupakan salah satu buah yang selalu ada di setiap musim di Indonesia. Ada sekitar 246 jenis pisang yang bisa kamu konsumsi baik secara langsung maupun mengolahnya menjadi beragam cemilan.
Selain rasanya yang enak, pisang juga kaya akan kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh seperti potassium, karbohidrat, mineral, vitamin C, vitamin B6, kalium, dan magnesium. Pisang juga memiliki banyak khasiat misalnya menurunkan tekanan darah tinggi sampai menangkal radikal bebas.
-
Apa manfaat pisang untuk kulit wajah? Pisang bukan hanya lezat untuk dinikmati, tetapi juga memiliki sejuta manfaat untuk kecantikan kulit wajah Anda. Kandungan vitamin dan mineral yang melimpah, buah ini tidak hanya berguna untuk kesehatan kulit, tetapi juga dapat memberikan sentuhan kecantikan alami yang luar biasa.
-
Apa saja manfaat pisang, susu murni, dan madu untuk wajah? Pisang, madu, dan susu murni adalah bahan-bahan alami yang mudah ditemukan sehari-hari. Siapa sangka, ketiga bahan tersebut memiliki banyak manfaat untuk kulit. Khasiat Pisang Pisang dapat menunda penuaan kulit berkat kandungan potasium dan antioksidannya yang bisa menghidrasi kulit serta mencegah munculnya garis-garis halus dan tanda-tanda penuaan lainnya. Madu, sebagai bahan alami anti-penuaan, mengandung vitamin dan mineral yang dapat menenangkan kulit, meratakan garis halus, dan menghilangkan noda pada wajah. Khasiat Madu Khasiat Susu Murni Kandungan protein, antibakteri, antijamur, serta antioksidan dalam susu menjadikannya pelembap alami yang bisa mengencangkan kulit. Antioksidan dapat memperbaiki kulit.
-
Bagaimana cara memanfaatkan pisang untuk menjaga kulit tetap terhidrasi? Perawatan kulit dengan masker buah pisang adalah pilihan yang tepat untuk memberikan kelembapan pada kulit.
-
Apa saja manfaat pisang bagi kesehatan? Pisang adalah sumber nutrisi yang kaya akan vitamin B6 dan juga potasium. Nutrisi tersebut ditambah dengan kandungan lain di dalam pisang mampu memberikan banyak manfaat bagi kesehatan.
-
Apa manfaat pisang kepok bagi kesehatan jantung? Pisang kepok sangat membantu dalam menjaga kesehatan jantung. Kandungan potasiumnya menjaga jantung tetap stabil dan membantu berfungsi.
-
Kenapa pisang bisa membantu menjaga fungsi otak anak? Zat-zat ini penting untuk fungsi saraf dan otot anak. Pisang juga dapat menjaga kadar gula darah stabil dan memberikan energi yang dibutuhkan otak.
Bahkan seluruh bagian pisang, mulai dari buah, kulit, daun, batang pohon sampai dengan bunganya bisa dikonsumsi. Bukan hanya buah pisang yang kaya akan khasiat untuk menjaga kesehatan tubuh. Kulit pisang pun bisa kamu gunakan untuk menjaga kesehatan tubuh dan kecantikan kamu.
Berikut ini informasi lengkap mengenai 6 khasiat kulit pisang untuk kecantikan, angkat sel kulit mati hingga cegah kerutan telah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.
1. Mengangkat Sel Kulit Mati
Khasiat kulit pisang untuk kecantikan yang pertama adalah bisa mengangkat sel kulit mati pada wajah. Caranya kamu bisa membuat masker dari kulit pisang yang sudah di haluskan kemudian oleskan keseluruh permukaan kulit dan diamkan selama 10-15 menit. Basuh dengan air bersih, dan lakukan kegiatan ini setiap hari untuk hasil yang lebih maksimal.
2. Membuat Wajah Lebih Bersinar
© hercampus.com
Khasiat kulit pisang untuk kecantikan berikutnya adalah membuat wajah tampak lebih bersinar dan berseri-seri. Caranya, gosokkan bagian dalam kulit pisang ke wajah setiap sebelum tidur. Diamkan semalaman dan bilas keesokan harinya. Usahakan bilas dengan air hangat. Lakukan cara ini setiap hari, agar hasil lebih maksimal.
3. Mengatasi Jerawat
Jangan buang kulit pisang yang kamu punya atau setelah memakan buahnya. Karena ternyata kulit pisang bisa digunakan untuk mengatasi masalah jerawat yang muncul di wajah.
Cara mendapatkan manfaatnya terbilang cukup mudah, kamu hanya perlu mengaplikasikan kulit pisang pada bagian wajah yang berjerawat dan diamkan selama kurang lebih lima menit. Lakukan secara teratur agar hasilnya lebih maksimal.
4. Menghilangkan Mata Panda
©The Pretty Pimple/AdobeStock
Selain dapat mengatasi jerawat, kulit pisang ternyata juga bisa digunakan untuk menghilangkan mata panda. Caranya dengan menyiapkan kulit pisang dan gel lidah buaya.
Ambil bagian dalam kulit pisang, dan daging lidah buaya. Campurkan kedua bahan ini lalu oleskan di sekitar mata dan diamkan selama kurang lebih 15 menit. Setelah itu bilas menggunakan air bersih.
5. Memutihkan Gigi
Siapa sih yang tidak ingin memiliki gigi yang bersih dan putih bersinar? manfaat kulit pisang selanjutnya ternyata bisa digunakan untuk memutihkan gigi yang berwarna kuning agar terlihat lebih cerah.
Caranya dengan menggosok kulit pisang setiap hari selama satu minggu dan diamkan selama satu menit setelah menggosoknya. Kemudian bersihkan gigi seperti seperti biasa menggunakan sikat gigi dan pasta gigi.
6. Mengurangi Kerutan
©iStock
Khasiat kulit pisang lainnya ternyata bisa digunakan untuk mengurangi kerutan yang ada di wajah. Cara memanfaatkan kulit pisang untuk mengurangi kerutan adalah dengan membuat masker dari kulit pisang dengan tambahan sedikit madu.
Kamu cukup mengambil bagian dalam dari kulit pisang kemudian haluskan dan campur dengan satu sendok teh madu. Aplikasikan masker ini ke wajahmu dan diamkan selama kurang lebih 15 menit.