Belajar dari SBY, Agus janji jadikan DKI kota ramah bagi disabilitas
Menurut Agus, pembangunan di Jakarta saat ini tidak berpihak pada penyandang disabilitas. Hal itu terlihat dari terbatasnya fasilitas umum yang mendukung terhadap kondisi orang yang berkebutuhan khusus.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono menilai, saat ini DKI Jakarta belum ramah terhadap kaum penyandang disabilitas. Ia pun berjanji akan memperhatikan kondisi para penyandang disabilitas yang ada di Ibu Kota jika nanti terpilih sebagai gubernur.
"Terharu dan terenyuh atas semangat, menunjukkan ketegaran dan kebesaran bahwa kekurangan adalah kelebihan, kita semua sama. Kalau dapat amanah, akan berkomitmen memperhatikan disabilitas di Jakarta lebih baik lagi," kata Agus saat berkunjung ke Sekretariat Federasi Kesejahteraan Penyandang Cacat Tubuh Indonesia (FKPCTI), di Jalan Raya Bogor KM 24, Cijantung, Jakarta Timur, Jumat (23/12).
Menurut Agus, pembangunan di Jakarta saat ini tidak berpihak pada penyandang disabilitas. Hal itu terlihat dari terbatasnya fasilitas umum yang mendukung terhadap kondisi orang yang berkebutuhan khusus.
"Jakarta belum ramah terhadap disabilitas, seolah-olah pembangunan melupakan kebutuhan dasar penyandang disabilitas. Jangan sampai kepedulian kurang, jangan sampai individualis," jelasnya.
Masih menurut suami dari Annisa Pohan ini, kepedulian terhadap kaum penyandang disabilitas ia dapatkan dari sang ayah Susilo Bambang Yudhoyono.
"Belajar dari (Pak) SBY memperhatikan kaum disabilitas. Tiap tahun Istana Merdeka dibuka untuk disabilitas, sebagai putra beliau darah mengalir," ucapnya.
Saat disinggung soal kunjungan yang dilakukan di sana apakah salah satu cara dia untuk mendulang suara, raut wajah mantan perwira TNI itu pun terlihat kurang suka dengan pertanyaan yang diajukan.
"Jangan segala sesuatunya kita anggap buat suara ya. Lihatlah ini sebagai sebuah komitmen saya benar-benar ingin memperhatikan saudara-saudara kita yang menyandang disabilitas," tutup Agus.
Baca juga:
Agus-Sylvi rajai survei, Sekjen Demokrat sebut politik penuh kejutan
Agus Yudhoyono: Saya mau jadi gubernur rakyat, bukan gubernur survei
Ani Yudhoyono di mata Agus: She is my number one supporter
Sambangi Kampung Palbatu, Agus Yudhoyono dikeluhkan pengangguran
Ahok mau lompati elektabilitas Agus Yudhoyono
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.
-
Bagaimana pernikahan Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono? Artis berikutnya adalah Annisa Pohan, yang menikah dengan putra Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono. Mereka menikah pada tahun 2005 dan memiliki seorang anak bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.
-
Kapan Agus Harimurti Yudhoyono merayakan ulang tahunnya? AHY baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-45 pada tanggal 10 Agustus 2023 yang lalu.
-
Apa yang membuat netizen terkejut tentang Agus Harimurti Yudhoyono? Pasalnya, beberapa netizen terkejut saat mengetahui bahwa usia AHY sudah mencapai 45 tahun, sementara wajahnya masih terlihat begitu awet muda.
-
Kenapa Agus Yudhoyono merasa terhormat menjadi saksi pernikahan Beby Tsabina? Agus merasa sangat terhormat karena dapat menyaksikan pernikahan salah satu kader partai yang dipimpinnya.