Dirlantas janji tindak PNS & polisi pemberi izin Metro Mini operasi
Jika memiliki kesalahan berat, aparat yang bermain di balik perizinan bakal dijatuhi sanksi pemecatan.
Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Pol Risyafudin akan menindak tegas jika ada aparat, baik kepolisian maupun PNS DKI yang bermain dengan Metro Mini, apalagi bus jenis sedang itu kerap menyebabkan kecelakaan di jalanan. Bila ditemukan, pelaku diancam dengan sanksi seberat-beratnya.
"Kalau dia (terbukti oknum) memang bersalah dan harus menjalani sanksi pidana lebih dari tiga bulan, maka otomatis yang bersangkutan dipecat secara tak hormat," kata Risyapudin di Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis (17/12).
Tindakan tegas itu diambil sebagai bagian dari upaya penertiban sarana angkutan umum yang sudah tak laik jalan. Vonis ringan juga berlaku bila pelaku mendapatkan hukuman di bawah tiga bulan.
"Tapi kalau di bawah tiga bulan, maka akan dilakukan pembinaan, kembali kepada pembinaan baik itu kefungsian maupun pembinaan terhadap yang bersangkutan itu sendiri," tambahnya.
Risyapudin menjelaskan, untuk penertiban ini, polisi bekerja sama dengan Dinas Perhubungan dan petugas lain yang tergabung dari tim satgas. Jika terbukti adanya pelanggaran, mereka akan mengambil tindakan di lokasi.
"Karena memang melindungi hal-hal yang salah merupakan pelanggaran disiplin. Kalau benar, ini berarti memang manipulasi yang menjurus tindak pidana. Maka akan kita lanjutkan ke proses pidana.
"Kalau saya jelas ada kode etik di situ, dan juga ada pidana di situ. Intinya semua yang terlibat akan dilakukan proses oleh pihak kepolisian, tentunya sesuai pelanggaran yang dilakukan," tutupnya.
Baca juga:
Tindak tegas metromini tak laik jalan, Ahok tambah 32 mobil derek
Asal usul Metro Mini, dulu bergengsi kini rawan kecelakaan
Kadishub sebut metromini bisa dibekukan tapi bukan karena kecelakaan
Butuh perhatian khusus pemerintah
Memilih bertahan meski tergilas zaman
-
Di mana MRT Jakarta berada? Terdapat enam kilometer jalur Mass Rapid Transit (MRT) di bawah tanah Jakarta.
-
Apa yang terjadi pada pemobil wanita di Jakarta Selatan? Sebuah video memperlihatkan seorang wanita dibuntuti oleh rombongan begal. Kejadian tersebut terjadi di Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.Wanita berkerudung yang baru saja keluar dari minimarket diikuti oleh pemotor yang berusaha untuk menghentikan mobilnya.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
-
Kapan foto jalan di Jakarta ini diambil? Foto: Nostalgia Suasana Jalan Jakarta Tahun 1989, Enggak Ada Macetnya! Jalan disamping Masjid Istiqlal.
-
Kenapa usia kendaraan di Jakarta mau dibatasi? Pembatasan usia kendaraan bertujuan untuk mengurangi polusi udara di Jakarta. Kendaraan tua umumnya menghasilkan emisi yang lebih tinggi dibandingkan kendaraan baru. Ini disebabkan oleh teknologi mesin yang sudah ketinggalan zaman dan kurang efisien.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.