Gubernur Anies pantau kondisi Jakarta melalui camat dan lurah
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berjanji akan rutin memantau kondisi Ibu Kota melalui para camat dan lurah di seluruh Jakarta. Ini dilakukan mengingat selama tiga bulan ke depan, kondisi Jakarta rawan bencana banjir. Anies sudah memerintahkan seluruh camat dan lurah untuk menjalankan operasi siaga.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berjanji akan rutin memantau kondisi Ibu Kota melalui para camat dan lurah di seluruh Jakarta. Ini dilakukan mengingat selama tiga bulan ke depan, kondisi Jakarta rawan bencana banjir. Anies sudah memerintahkan seluruh camat dan lurah untuk menjalankan operasi siaga.
"Tadi pagi saya mampir di Menteng bawah ketemu langsung degan camat, lurah, melihat persiapan mereka. Jadi saya akan lakukan itu rutin dan dalam operasi (siaga) itu," ujarnya di Balai Kota Jakarta, senin (20/11).
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Kapan Anies Baswedan dilahirkan? Ia lahir pada tanggal 7 Mei tahun 1969, di Desa Cipicung, Kuningan, Jawa Barat.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Siapa kakek buyut dari Anies Baswedan? Umar merupakan kakek buyutnya.
Anies menekankan pada tiga unsur yakni siaga, tanggap dan galang. Siaga artinya siap selalu dalam posisi terjaga dan tidak lemah. Tanggap berarti harus responsif, bergerak cepat dan tidak menunggu orang lain. Meskipun bukan tupoksinya, jika ada masalah maka harus cepat turun tangan. Lalu galang yang berarti jangan bekerja sendirian. Galang dimaksudkan agar bekerja sama.
"Itu belum semua padahal. Dan saya tegaskan pada semuanya, perintahnya jelas. Ada tiga, harus siaga, tanggap dan galang," perintah Anies.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menyampaikan bahwa operasi siaga Ibu Kota ini akan berlangsung selama tiga bulan ke depan. Untuk itu dirinya saat ini sedang proses menjalankan pembersihan gorong-gorong, pembersihan seluruh saluran air, dan memantau titik-titik rawan di tempat-tempat yang kiranya berpotensi rawan terjadinya bencana serta melakukan pemotongan pohon-pohon disejumlah titik yang rawan tumbang.
"Jadi saya sampaikan kepada semua, operasi ini berlangsung selama 3 bulan dan selama 3 bulan ini posisi kita harus posisi siaga. Itu saya liat langsung pemotongan pohon-pohon yang punya potensi untuk tumbang," paparnya.
Baca juga:
Ini penjelasan Anies Baswedan soal program DP 0 Rupiah
Gubernur Anies pantau kondisi Jakarta melalui camat dan lurah
Sandiaga yakin sistem pengaduan di kecamatan selesaikan permasalahan warga
Pemprov anggarkan Rp 8 M untuk apresiasi guru PAUD se-DKI tahun 2018
Anies minta Dinsos siap bikin 500-1.000 makanan jika bencana banjir datang
Jokowi minta peserta munas KAHMI tepuk tangan meriah untuk Anies Baswedan
Tunjangan RT&RW sulit di era Ahok dipermudah saat Anies