Kunjungi tempat pemotongan ayam, Djarot borong pecel dan gorengan
Kunjungi tempat pemotongan ayam, Djarot janji relokasi warga sekitar. Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengunjungi tempat pemotongan ayam di Kampung Pluis, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Kedatangannya untuk memastikan pasokan ayam di Jakarta jelang bulan puasa dan lebaran mencukupi.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengunjungi tempat pemotongan ayam di Kampung Pluis, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Kedatangannya untuk memastikan pasokan ayam di Jakarta jelang bulan puasa dan lebaran mencukupi.
Di sana, Djarot meninjau pemotongan ayam yang terletak di tengah pemukiman warga dan menimbulkan bau tak sedap. Djarot menjanjikan, akan menata tempat pemotongan ayam tersebut sekaligus menjadikannya sebagai percontohan.
"Makanya saya datang ke sini bicara sama mereka untuk memastikan bahwa mereka posisinya butuh untuk direlokasi, butuh lebih bersih, lebih besar. Harus ditata agar lebih besar," kata Djarot, di lokasi, Selasa (18/4).
Para pengusaha juga mengeluhkan akses jalan menuju ke tempat pemotongan tersebut sangat susah.
"Tinggal nunggu untuk masalah pembangunan jalannya ya, jadi seperti itu maka tempat pemotongan hewan ini akan terkonsentrasi dikit dan memenuhi standar kesehatan," ujar Djarot.
"Kita usahakan cepat kerjakan, lebih enak mulai dari awal pemotongannya, kandangnya, IPALnya (Instalasi Pengolahan Air Limbah), pembersihannya, nanti saya bantu," terang Djarot.
Djarot mendapatkan info dari warga setempat bahwa harga ayam saat ini sudah mulai naik, karenanya ia meminta kepada para pengusaha ayam pedaging untuk menjaga pasokan tetap lancar.
"Karena pasokan ayam di Jakarta ini luar biasa. Harus dikontrol," ujar Djarot.
Usai mengunjungi tempat pemotongan ayam, Djarot membeli jajanan martabak telur di pinggir jalan.
Selain martabak telur, Djarot juga memborong tukang pecel dan gorengan karena diminta oleh warga yang menjualnya.
"Pak beli pecel saya pak," kata salah satu warga sambil menarik Djarot ke lapaknya.