Mulai Beroperasional, Bioskop di DKI Wajib Terintegrasi Pedulilindungi
"Insya Allah kalau bioskop dia lebih tertib-lah ya, karena biasanya para penontonnya juga cukup kritis kalau ada prokes yang dilanggar biasanya mereka langsung infokan ke kami," ucapnya.
Pelaksana tugas Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Gumilar Ekalaya mengatakan, peraturan operasional bioskop di Jakarta mengikuti Instruksi Mendagri. Dengan demikian, selain menerapkan protokol kesehatan, bioskop juga diwajibkan terintegrasi dengan aplikasi Pedulilindungi.
"Secara protokol kesehatan mengikuti pembukaan yang awal. Tetapi sekarang, menyesuaikan dengan harus ada Pedulilindungi dan juga masalah makan minum dan lain-lain kita buat sesuai dengan Instruksi Mendagri," ucap Gumilar, Kamis (16/9).
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Kendati pemerintah kembali mengizinkan bioskop dibuka, Gumilar memastikan pengawasan akan terus dilakukan oleh jajarannya bersama Satpol PP. Meski di satu sisi, Gumilar meyakini, masyarakat dapat tertib memanfaatkan pelonggaran kali ini.
"Insya Allah kalau bioskop dia lebih tertib-lah ya, karena biasanya para penontonnya juga cukup kritis kalau ada prokes yang dilanggar biasanya mereka langsung infokan ke kami," ucapnya.
Diketahui, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengizinkan bioskop melakukan uji coba operasional dengan kapasitas maksimal 50 persen pada periode Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3.
"Tidak henti-hentinya saya mengingatkan kepada semuanya, jangan lengah, tetap saling menjaga, melindungi, kompak disiplin prokes 6M dan bagi yang belum vaksin, mari segera ikuti vaksinasi," kata Anies di Jakarta, Rabu (15/9), dikutip dari Antara.
Aturan terbaru itu tertuang dalam Keputusan Gubernur (Kepgub) DKI Nomor 1096 Tahun 2021 tentang PPKM Level 3 pada 14-20 September 2021 yang ditandatangani Anies, 13 September 2021 yang salah satunya mengatur uji coba pembukaan bioskop.
Selain kapasitas maksimal 50 persen, dalam kepgub tersebut mengatur pengunjung yang diperbolehkan masuk bioskop adalah mereka yang memiliki kategori hijau dalam aplikasi Peduli Lindungi.
Tak hanya itu, pengelola bioskop wajib menggunakan aplikasi Peduli Lindungi untuk melakukan pemeriksaan terhadap semua pengunjung dan pegawai.
Pengunjung dengan usia kurang dari 12 tahun dilarang masuk dan selama berada di dalam area bioskop, dilarang makan dan minum atau menjual makanan dan minuman.
Selanjutnya, mengikuti protokol kesehatan (prokes) yang diatur oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Kementerian Kesehatan. Daftar perusahaan yang akan mengikuti uji coba ini ditentukan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Baca juga:
PPKM Level 3, Bioskop-Bioskop di Ibu Kota Diizinkan Kembali Dibuka
19 Bioskop di Surabaya Segera Buka, Pengunjung Wajib Sudah Vaksin Covid-19
Bioskop di Jakarta Boleh Buka, Ini Aturan Ketatnya
Bioskop di Kabupaten Bogor Dibuka Kembali, Pengunjung Maksimal 50 Persen
Bioskop Boleh Beroperasi di Tangsel, Anak 12 Tahun ke Bawah Dilarang Masuk
Pembukaan Bioskop di Jakarta Masih Pembahasan
GPBSI: Operasional Bioskop Jakarta Buka Mulai 16 September 2021