Penerimaan DKI 2021 Diproyeksi Rp69,943 Triliun
Dikutip melalui situs apbd.jakarta.go.id, RKPD untuk penerimaan daerah berasal dari pendapatan daerah dan penerimaan pembiayaan daerah.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memproyeksikan penerimaan daerah untuk 2021 sebesar Rp69,943 triliun. Angka ini merupakan rencana kegiatan pemerintah daerah (RKPD) DKI pada 2021 yang masih dilakukan pembahasan antara pemprov DKI dengan DPRD.
Dikutip melalui situs apbd.jakarta.go.id, RKPD untuk penerimaan daerah berasal dari pendapatan daerah dan penerimaan pembiayaan daerah.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menindak tegas PPKS? Pemprov DKI Jakarta menindak tegas para PPKS tersebut dengan melakukan razia selama 9 Februari sampai 13 Maret 2023
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta dalam mengatasi kemacetan? Pemprov DKI Jakarta melalui Dishub DKI Jakarta bersama Ditlantas Polda Metro Jaya tengah mengkaji pengaturan pembagian jam kerja.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menangani kasus DBD? Heru menyampaikan, Dinas Kesehatan (Dinkes) telah menangani kasus DBD yang cenderung meningkat dengan melakukan fogging atau tindakan pengasapan dengan bahan pestisida yang bertujuan membunuh nyamuk khususnya pembawa (vektor) penyakit DBD.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI ingin mengurangi kemacetan? Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
Total pendapatan daerah diproyeksikan sebesar Rp 68,155 triliun. Angka ini berasal dari pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp 48,135 triliun yang dirinci dari dana perimbangan Rp 17,511 triliun, lain-lain pendapatan yang sah Rp 2,507 triliun.
Kemudian, sumber penerimaan daerah dari penerimaan pembiayaan daerah dipatok mendapat Rp 1,788 triliun. Angka ini berasal dari penggunaan sisa lebih pembiayaan anggaran (Silpa) sebesar Rp 1,2 triliun, dan penerimaan pinjaman daerah Rp 588,49 miliar.
Proyeksi nilai RKPD DKI pada 2021 ini naik jika dibandingkan dengan nilai APBD perubahan DKI 2020 yang disepakati sebesar Rp 54,490 triliun. Rincian APBD Perubahan 2020 yakni PAD sebesar Rp 34,796 triliun, dana perimbangan Rp 17,011 triliun, dan lain-lain pendapatan yang sah Rp 2,682 triliun.
(mdk/eko)