Polantas yang Lakukan Pungli di Tol Halim Dimutasi, Komandan Usul Dikeluarkan dari Satuan
Sementara untuk dua polantas lainnya, mereka masih menjalani pemeriksaan.
Dirinya telah meminta kepada seluruh anak buahnya untuk tidak melakukan perbuatan yang melanggar
Polantas yang Lakukan Pungli di Tol Halim Dimutasi, Komandan Usul Dikeluarkan dari Satuan
Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman menyampaikan satu dari tiga anggota Polantas yang melakukan pungutan liar (pungli) kepada sopir pikap di Tol Halim, Jakarta Timur telah dimutasi.
"Sudah (ditindak), lagi proses, sudah kita lakukan untuk sementara sudah kita lakukan mutasi," kata Latif kepada wartawan, Jumat (12/7).
Bahkan, Latif telah secara tegas selaku pucuk pimpinan dari anggota polantas di Jakarta telah mengusulkan untuk satu dari tiga polantas dikeluarkan dari satuan.
"Segera pindah dari lalin Kita usulkan untuk ke luar dari lalin. Ya belum (tahu dipindah ke mana), nanti kita usulkan," ujarnya.
Sementara untuk dua polantas lainnya, lanjut Latif, mereka masih menjalani pemeriksaan untuk nantinya jadi bahan pertimbangan dalam menjatuhkan sanksi apa yang tepat untuk keduanya.
"Kita lihat skala prioritas. Karena satu, yang dua orang ini kan pelaksana tugas tapi kan tidak tahu prosesnya. Yang satu yang memang kita keluarkan," tuturnya.
Akibat kejadian ini, Latif menegaskan dirinya telah meminta kepada seluruh anak buahnya untuk tidak melakukan perbuatan yang melanggar aturan, termasuk melakukan pungli kepada pengendara.
"Tadi pagi sudah saya apelkan dan langsung anggota secara keseluruhan melihat, tadi menggunakan videotron tadi pagi apel mereka melihat ini pantas atau tidak, ini layak atau tidak ini," tuturnya.
Bahkan dalam kesempatan pengarahan itu, Latif menyebut dirinya telah menampilkan bentuk-bentuk contoh pelanggaran dan dampaknya bagi anggota yang melanggar.
"Bisa kita tampilkan di tengah masyarakat Atau tidak apakah kita tidak malu kelakuan kelakuan kita. Kita tadi visual secara langsung kalau saya ngomong mungkin," tururnya.
"Tapi video-video viral sudah kita tampilkan ke seluruh anggota. Biar anggota melihat langsung meresapi langsung ini tidak patut ditampilkan lagi, ini tidak patut dihadirkan di tengah masyarakat," sambungnya.
Sebelumnya, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman membenarkan kejadian Anggota Polantas yang tertangkap tangan menerima pungli dari salah seorang pengendara mobil.
Latif menjelaskan, peristiwa itu terjadi di KM 0+700 atau Halim arah Semanggi pada 4 Juli 2024 sekira pukul 10:00 WIB. Ada tiga anggota polisi jalan raya Ditlantas Popda Metro Jaya yang sedang bertugas di sekitar lokasi. "Tetapi yang melakukan ini memang satu," ujar Latif.