Polisi juga sita paket ganja Rp 10 ribu di Kampus Unas
"Kalau untuk lainnya kita amankan golok, bom molotov dan senjata tajam lain-lain," kata AKBP Hando.
Polres Metro Jakarta Selatan dibantu Polsek Pasar Minggu tengah malam tadi menggeledah sejumlah lokasi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Nasional (Unas), Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Dari penggeledahan tersebut, polisi mengamankan ganja kering.
"Tadi malam yang diamankan itu kurang lebih 5 kilogram ganja kering yang terbagi-terbagi, ada yang siap jual paket 20 ribuan, 10 ribuan dan 5 ribuan dan masih utuh," kata Kasat Narkoba Polres Jakarta Selatan AKBP Hando Wibowo kepada merdeka.com, Kamis (14/8).
Selain ganja, polisi juga mengamankan alat pengisap sabu dan penggulung ganja. "Kalau untuk lainnya kita amankan golok, bom molotov dan senjata tajam lain-lain," ucapnya.
Hando mengatakan, penggeledahan itu dilakukan sekitar pukul 11.00 WIB sampai 04.00 WIB di 12 lokasi. Penggeledahan tersebut, kata dia, atas permintaan dari pihak kampus. "Permintaan dari kampus," katanya.
Dia menambahkan, sampai saat ini polisi masih menyelidiki siapa pemiliki ganja tersebut. "Pelaku masih kita selidiki," imbuhnya.