Tak ada kursi di DPR, PBB berjibaku galang dukung untuk Yusril
"Sekarang ini mesin partai sudah banyak bergerak tapi soft action," kata MS Kaban.
Partai Bulan Bintang mendukung penuh langkah Yusril Ihza Mahendra maju di Pilgub DKI 2017. Meski tidak memiliki kursi di parlemen, PBB optimis bisa unggul apalagi Yusril gencar melakukan safari politik ke berbagai partai.
"Dalam hal ini Pak Yusril juga menggalang partai politik untuk bisa mendukung beliau. Ya lobi-lobi ke partai dan kemarin sudah ambil formulir dari Gerindra," tutur Ketua Dewan Syuro PBB, Kaban saat ditemui di Markas Besar PBB, Jl. Pasar Minggu Raya KM 18 Jakarta Selatan, Rabu (6/4).
Kaban menilai, Yusril memiliki elektabilitas sehingga mampu berkompetensi dengan calon lain untuk membenahi Jakarta. Terlebih Yusril memiliki sejumlah pengalaman sebagai birokrat mulai dari menteri dan sekneg.
"PBB memang enggak ada kursi di parlemen. Tapi sosok Yusril punya elektabilitas sendiri dan kompetensi untuk membenahi Jakarta," kata Kaban.
Untuk membantu memenangkan Yusril, PBB akan mendukung secara aktif seperti menggalang dukungan sampai RT dan RW lewat tim relawan yang sudah dibentuk.
"Sekarang ini mesin partai sudah banyak bergerak tapi soft action. Kalau maju, tim relawan sudah ada dan itu dibentuk langsung oleh Prof Yusril," tutup Kaban.
Baca juga:
Demokrat sebut saban hari bahas pesaing Ahok di Pilkada DKI
Seberapa besar kans Ahmad Dhani memenangkan Pilgub DKI Jakarta 2017?
Sosok calon gubernur DKI dari Gerindra akan diungkap Juni 2016
Keturunan Pangeran Jayakarta ke Sandiaga: Insya Allah Bapak terpilih
Sandiaga Uno sebut bangun Jakarta harus utamakan kaidah kebudayaan
Cerita Sekjen PDIP lobi Ridwan Kamil tak maju demi dukung Ahok
Menteri Susi tertawa geli dengar isu wacana Pilgub DKI Jakarta
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Apa yang dikatakan oleh Yusril Ihza Mahendra terkait aturan presiden dalam kampanye? Guru besar hukum tata negara tersebut mengungkap bahwa Undang-Undang Pemilu tidak melarang seorang presiden untuk ikut kampanye, apakah untuk pemilihan presiden atau pemilihan legislatif. Beleid yang sama juga tidak melarang kepala negara untuk berpihak atau mendukung salah satu pasangan calon presiden.
-
Kapan Yurika dinyatakan lulus seleksi Bintara Polri? Diungkap dari unggahan akun Instagram @reelspolisi beberapa waktu lalu, Yurika diketahui baru saja resmi dinyatakan lulus seleksi Bintara Polri.
-
Bagaimana Yusril Ihza Mahendra membantah berita tentang investigasi dugaan korupsi Prabowo Subianto? “Tidak ada penalti apapun kepada pemerintah RI akibat pembatalan itu,” jelasnya.Guru besar Hukum Tata Negara Universitas Indonesia itu menambahkan, pemerintah Qatar memang menginginkan Indonesia membeli pesawat bekas tersebut secara tunai, namun pemerintah Indonesia ingin membelinya dengan cara kredit. “Sebab itu, kita menggunakan agen perusahaan dari Republik Czech. Namun karena keterbatasan anggaran kita, pembelin dengan cara utang itupun akhirnya tidak jadi dilaksanakan,” tegas Yusril.
-
Siapa saja kandidat di Pilkada DKI 2017 putaran kedua? Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.