Tak punya dokumen resmi, 18 WNA diamankan petugas Imigrasi Jaksel
Mereka diamankan di sebuah indekos Jl Menteng Wadas Timur, Setia Budi.
Sebanyak 18 warga negara asing (WNA) terjaring dalam razia yang dilakukan Imigrasi Kelas I Jakarta. Saat diamankan, mereka tak bisa menunjukkan dokumen-dokumen kenegaraannya.
Kedelapanbelas orang tersebut diamankan dari sebuah rumah yang dijadikan indekos mereka di Jl Menteng Wadas Timur I, RT 001 dan RT 003 RW 007, Kelurahan Pasar Manggis, Setia Budi, Jakarta Selatan. Mereka diamankan sekitar pukul 20.20 WIB Senin malam kemarin.
"Malam ini kita sidak di beberapa titik di Jakarta Selatan," ujar Kasi Penindakan Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Selatan, Martin, Jakarta, kepada wartawan, Jakarta, Selasa (4/8).
Martin mengatakan, sidak tersebut dilakukan setelah mendapatkan informasi dari masyarakat ada imigran gelap yang tinggal di beberapa titik di wilayah Jakarta Selatan.
"Dari hasil laporan masyarakat melaporkan adanya imigran gelap atau imigran ilegal di tiga titik di Jakarta Selatan di daerah Manggarai," ujarnya.
"Dari hasil sidak, petugas mengamankan 18 orang WNA yang diduga merupakan imigran gelap dari negara kawasan Timur Tengah. Mereka langsung dibawa oleh petugas imigrasi ke kantor imigrasi kelas I Jakarta Selatan untuk didata. Mereka kedapatan tidak memiliki paspor. 18 Orang WNA yang terdiri dari 4 orang perempuan dewasa, 6 orang laki-laki dewasa dan 8 orang anak-anak dibawa di kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Selatan untuk didata," jelasnya.
Untuk saat ini 18 WNA tersebut sudah diamankan di kantor Imigrasi kelas I Jakarta Selatan. "Tidak ada perlawanan ketika kedelapanbelas orang tersebut diamankan oleh petugas Imigrasi," pungkasnya.
Baca juga:
Setahun, lebih dari 1.000 bule ditilang di Denpasar
31 WNA terlibat cyber crime segera dideportasi, otak pelaku diburu
Fakta kejahatan WN China yang terbongkar di Indonesia
Kelakuan PSK asal Maroko marah-marah ke wartawan
Sidak WNA di Sanur, banyak bule tak lengkapi surat izin tinggal
Bertahun-tahun tinggal di Bali, puluhan WNA tidak terdata
Diduga sindikat cybercrime, 31 WNA diamankan di kompleks Tasbih
-
Siapa saja yang terjaring razia? Hasilnya, puluhan muda-mudi yang bukan suami istri terjaring razia saat asyik berduaan di sejumlah kamar kos.
-
Siapa Rizma? Seorang guru SD Negeri 2 Karangmangu, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah bernama Rizma Uldiandari sempat viral pada 2016 lalu.
-
Siapa Rizki Natakusumah? Rizki Natakusumah, yang juga dikenal sebagai suami Beby Tsabina, adalah anggota DPR-RI periode 2019-2024.
-
Dimana razia dilakukan? Petugas Satpol PP menggerebek sejumlah kamar kos yang berada di Jalan Gajah Mada, Kelurahan Kepuharjo, Kabupaten Lumajang.
-
Siapa Rizky Irmansyah? Rizky Irmansyah, sekretaris pribadi atau ajudan Prabowo, menjadi sorotan karena memiliki postur tubuhnya yang tinggi tegap serta kehadirannya yang sering mendampingi kegiatan Prabowo selama menjabat sebagai Menteri Pertahanan.
-
Apa yang diwujudkan oleh Ria Ricis? Ria Ricis, seorang aktris dan konten kreator yang sangat populer, telah mewujudkan impiannya dengan membangun sekolah anak usia dini bernama MAHA.