Tawuran di Johar Baru, 3 pemuda diamankan polisi
Dari para pelaku, diamankan senjata tajam.
Jajaran Reserse Polres Jakarta Pusat mengamankan tiga pemuda berumur 23 tahun karena diduga terlibat tawuran, di Jalan Narada Ujung, Kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat. Tawuran terjadi pada pukul 02.50 WIB, Kamis (7/6).
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, anggota kepolisian datang saat tawuran sedang berlangsung. Namun, ketika polisi datang, mereka langsung membubarkan diri.
-
Apa yang ditemukan di Bekasi? Warga Bekasi digegerkan temuan kerangka manusia di sebuah lahan kosong. Polisi pun melakukan penyelidikan.
-
Kapan awan terbentuk? Awan terbentuk saat molekul air di udara berkumpul dan membentuk tetesan air atau kristal es, proses tersebut dinamakan kondensasi.
-
Kenapa Ngarak Panganten dilakukan di Bekasi? Tradisi Ngarak Panganten sendiri memiliki maksud yang baik bagi kedua pengantin, yakni mengenalkan pernikahan mereka sehingga tidak timbul fitnah.Ini sekaligus untuk menjunjung budaya lokal Betawi yang kental dan agamis.
-
Apa yang terjadi di gudang peluru di Bekasi? Gudang peluru di Bantargebang, Bekasi meledak. Api membumbung tinggi. Ledakan juga terjadi berkali-kali.
-
Kapan benua ini tenggelam? Sekitar 70.000 tahun yang lalu, daratan luas yang kini tenggelam di lepas pantai Australia kemungkinan pernah ditinggali setengah juta manusia.
-
Kapan Kota Tua Jakarta didirikan? Sejarah Kota Tua Jakarta berawal pada 1526, ketika Fatahillah, seorang komandan dari Kesultanan Demak, menyerang Pelabuhan Sunda Kelapa yang merupakan milik dari Kerajaan Pajajaran.
"Beruntung tawuran itu tidak ada korban yang jatuh," ujar Argo kepada merdeka.com, Kamis (7/6).
"Tawuran itu berlangsung sekitar 15 menit," sambungnya.
Dalam aksi tersebut, tiga pria berinisial DS, NN, DH diamankan kepolisian. Dari para pelaku, diamankan senjata tajam.
"Tiga buah senjata tajam berupa celurit, pedang bergagang kayu, dan ada beberapa barang bukti lainnya," ujarnya.
Dalam kejadian itu, polisi masih berjaga-jaga di sekitar lokasi guna menghindari hal serupa terulang.
"Mereka kita tahan dan masih diproses. Lalu untuk lainnya (pelaku) masih kita cari," ujarnya.
Baca juga:
ABG penyabet tangan saat tawuran di Ciputat akan jalani sidang perdana
Termakan hoaks, 7 anggota geng motor bersiap perang diciduk polisi
Polisi tangkap dua pelaku penyiraman air keras di Jatinegara saat SOTR
Cegah kericuhan, Sandi usul SOTR diganti sahur in the Masjid
Polisi tetapkan 2 pemuda tersangka SOTR berujung tawuran di Monas
Masih ditahan, 7 pelaku tawuran di Jakarta Selatan dikenakan Undang-undang darurat