Tiap hari diangkut, sampah tetap numpuk di Kali Sunter Kresek
Di musim hujan banyaknya sampah yang menumpuk dan mencapai 18 kubik atau 2 truk sampah.
Kali di Ibu kota nampaknya akrab dengan sampah baik ketika musim kemarau maupun musim hujan seperti saat ini. Bahkan bisa bertambah parah bisa hujan terus menerus menghujam Ibu kota.
Hal inilah yang terlihat di Kali Sunter Kresek, Jakarta Utara. Sampah menumpuk di di pintu air. Padahal setiap harinya di pintu penyaringan, sampah Kali Sunter sudah dikeruk.
Salah seorang operator rumah penyaringan sampah, Chandra (29) mengatakan, musim hujan sangat mempengaruhi banyaknya sampah yang menumpuk dan mencapai 18 kubik atau 2 truk sampah dibandingkan pada musim kemarau atau hari biasa yang hanya mencapai sekitar 9 kubik atau 1 truk sampah.
"Kalau musim hujan seperti ini nonstop dikeruknya, untuk pengambilannya setiap pagi," ujar Candra kepada merdeka.com, Senin (27/1).
Topik pilihan: Banjir Jakarta | Jokowi ahok
Setelah diangkut sampah tersebut akan dibawa ke Cipinang baru diantar ke Bantar Gebang, Bekasi. Adapun sampah di penyaringan tersebut merupakan sampah kiriman dari Kali Ciliwung, Bogor, Jawa Barat.
Dari banyaknya sampah tersebut bermacam-macam seperti sofa, kandang ayam, lemari, pintu, ranting, plastik, bangkai binatang dan lain-lain.
Sementara itu warga setempat Kartolo (37) mengaku heran dengan sampah di pintu penyaringan yang tidak pernah habis tersebut. "Iya di sini padahal tiap hari diangkatnya, masih tetap saja banyak," keluh Kartolo.
-
Kenapa Jogja sekarang darurat sampah? Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Piyungan masih ditutup dan akan terus berlangsung dalam beberapa hari ke depan.
-
Siapa Jhony Saputra? Merupakan Pengusaha Muda Jhony Saputra, yang disebut sebagai pengusaha muda berkecukupan, menjabat sebagai komisaris utama di PT Jhonlin Argo Raya (JARR), sebuah perusahaan yang tergabung dalam Jhonlin Group milik Haji Isam.
-
Apa yang dilakukan Syahrini di Jakarta? Tidak ada perubahan, Syahrini selalu terlihat anggun dan menenangkan sekali.
-
Apa masalah utama yang dihadapi Yogyakarta terkait sampah? Sampah di Yogyakarta ini rasane ora kelar-kelar, ora uwis-uwis (rasanya enggak pernah selesai, enggak ada habisnya). Pertanyaannya, kepiye kok ngene? Gitu kan? Terus muncul timbunan sampah di 14 depo yang ada di kota,
-
Bagaimana cara petugas membersihkan tumpukan sampah di Kota Jogja? Pada Senin pagi (9/10), seperti terlihat pada akun Instagram @merapi_uncover, tampak beberapa petugas kebersihan sedang membersihkan sampah-sampah yang menumpuk. Mereka juga membawa satu unit truk untuk memindahkan sampah-sampah tersebut ke dalam truk.
Baca juga:
Aksi ratusan petugas bersihkan sampah-sampah Kali Ciliwung
Ribuan ton sampah banjir bikin mampet aliran Ciliwung
Selama banjir, sampah di Jakarta capai 300 ton per hari
Banjir surut, giliran gunungan sampah kepung Jakarta Timur
Sampah pasca-perayaan tahun baru 2014