Urai kemacetan arus mudik, Polda Metro sediakan pos pengaman di tol
6.984 Personel dikerahkan mengurai kemacetan saat arus mudik.
Mapolda Metro Jaya mengerahkan 6.984 personel membantu mengurai kemacetan saat arus mudik. Salah satu fokus pengamanan adalah di ruas tol yang akan menuju ke luar Jakarta.
"Di tol juga ada pos pengamanan, di rest area kita ada pos pengamanan, di wilayah kita (Polda Metro Jaya) ada dua rest area, yaitu KM 19 dan KM 39," kata Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Moechgiyarto di Mapolda Metro Jaya, Kamis (23/6).
Nantinya, polisi di lapangan boleh mengambil kebijakan menutup rest area yang kerap sering menimbulkan kemacetan.
"Nanti untuk rest area yang sudah padat otomatis kita tutup. Karena itu salah satu penyebab kemacetan. Banyak kendaraan ngantre masuk rest area, maka kita percepat, nanti yang di dam dia akan bergerak seterusnya," ucapnya.
Selain rest area, lanjut Moechgiyarto, gerbang tol juga menjadi fokus perhatian. Hal tersebut dikarenakan gerbang tol juga menjadi salah satu penyebab kemacetan.
"Kita akan jemput bola, itu salah satu cara jika nanti ada penumpukan- penumpukan kendaraan dan kemacetan di gerbang tol, contra flow kita lakukan juga," tutupnya.
Baca juga:
Tekan kecelakaan, Kapolda Metro minta pemudik motor beralih ke KA
Polda Metro dirikan pos pemudik roda dua dilengkapi pijat refleksi
122 Pos pengamanan disiapkan selama operasi Ramadaniya 2016
5 Cara pilah dana THR agar tak bangkrut paska Lebaran
Jelang mudik lebaran, Kodim dan Koramil bakal disulap jadi rest area
Jelang Lebaran sejumlah maskapai mulai ajukan ekstra ?flight
Operasi Ramadaniya 2016, 6.984 personel gabungan disebar di Ibu Kota
-
Kenapa Festival Tembakau Madura diadakan? Festival Tembakau Madura diinisiasi dan dikerjakan oleh masyarakat Desa Lebeng Timur yang berprofesi sebagai petani tembakau.Festival ini jadi bentuk ungkapan rasa syukur petani atas hasil bumi berupa tembakau.
-
Dimana Festival Tembakau Madura diadakan? Festival Tembakau Madura diinisiasi dan dikerjakan oleh masyarakat Desa Lebeng Timur yang berprofesi sebagai petani tembakau.
-
Kapan puncak arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi? Arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi pada 19-21 April 2023.
-
Di mana sebagian besar orang akan mudik Lebaran? Paling banyak di Pulau Jawa.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
-
Kapan Festival Tembakau Madura diadakan? Festival Tembakau Nusantara akan diselenggarakan pada 29-30 September 2023.