5 Resep Kacang Telur Gurih dan Renyah. Camilan Lezat Mudah Dibuat
Jika tertarik, beberapa resep kacang telur gurih dan renyah berikut bisa Anda coba. Beberapa resep kacang telur ini sangat sederhana sehingga mudah untuk dibuat. Dengan membuat sendiri, tentu Anda bisa membuat dalam jumlah banyak sebagai persediaan camilan
Bahan makanan yang berupa kacang-kacangan memang sering kali diolah menjadi berbagai macam camilan. Mulai dari tanah, kacang polong, kacang mete, hingga kacang almond atau kacang kenari. Biasanya beberapa jenis kacang-kacangan ini memang mempunyai rasa gurih sehingga sangat cocok jika diolah menjadi camilan ringan.
Salah satu olahan camilan berbahan kacang yang sangat populer dan banyak dikonsumsi oleh masyarakat adalah kacang telur. Camilan kacang telur ini biasanya diolah dari jenis kacang tanah kemudian kacang dibalut dengan tepung terigu dengan cita rasa manis dan dipanggang atau digoreng hingga matang. Camilan ini sangat cocok disantap di sore hari sebagai teman minum teh hangat.
-
Apa yang diterima Pemprov Jateng dari Balai Bahasa? Pada Kamis (10/8), Pemprov Jateng menerima hibah dari Balai Bahasa berupa bangunan gedung permanen dan perangkatnya.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kenapa bantuan pangan diberikan di Jateng? “Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat. Hingga saat ini masih banyak masyarakat yang masih membutuhkan,” kata Nana.
-
Siapa yang mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap bencana kekeringan di Jateng? Namun Pak Suharyanto mengingatkan masyarakat bahwa meski tidak ada dampak El Niño, namun bencana kekeringan di Jawa Tengah masih mungkin terjadi, sehingga tetap perlu waspada.
-
Siapa yang menerima bantuan pangan di Jateng? Ada sebanyak 3.583.000 keluarga penerima manfaat di Jawa Tengah yang bakal menerima bantuan tersebut.
-
Bagaimana warga Jateng merayakan kemenangan Timnas Indonesia? Setelah pertandingan selesai, mereka larut dalam euforia. Beberapa warga menyalakan kembang api untuk merayakan kemenangan bersejarah itu.
Kini tidak sulit untuk menemukan camilan kacang telur karena sudah banyak dijual dalam kemasan yang praktis di berbagai supermarket atau pasar tradisional. Namun jika Anda juga bisa membuat sendiri camilan kacang bercita rasa gurih dan renyah ini. Bahkan Anda bisa berkreasi membuat sajian kacang telur yang berbeda dan lebih menarik namun tetap terjamin kelezatannya.
Jika tertarik, beberapa resep kacang telur gurih dan renyah berikut bisa Anda coba. Beberapa resep kacang telur ini sangat sederhana sehingga mudah untuk dibuat. Dengan membuat sendiri, tentu Anda bisa membuat dalam jumlah banyak sebagai persediaan camilan. Dilansir dari Brilio.net, berikut kami merangkum beberapa resep kacang telur gurih dan renyah yang bisa menjadi pilihan Anda.
Resep Kacang Telur Sederhana
Brilio/cookpad ©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 500 gram kacang tanah yang sudah dicuci dan dijemur
- 2 butir telur
- 4 sendok makan gula pasir
- 150 gram tepung ketan
- 4 siung bawang putih, haluskan
- Garam secukupnya
- Ketumbar bubuk secukupnya
Cara pembuatan:
- Sangrai kacang sampai setengah matang
- Campurkan telur, tepung ketan, ketumbar bubuk, gula, garam, dan bawang putih yang sudah dihaluskan.
- Tambahkan kacang, aduk hingga merata
- Siapkan penggorengan
- Goreng kacang dengan api sedang
- Angkat jika telah berwarna coklat keemasan
- Biarkan dingin dan simpan di toples
Resep Kacang Telur Keriting
Brilio/cookpad ©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 600 gram kacang tanah kupas
- 2 butir telur ayam kampung
- 500 gram tepung terigu
- 6 siung bawang putih
- 150 gram gula, haluskan
- 4 sendok makan margarin, cairkan
- 1/2 sendok makan garam
- Minyak goreng secukupnya
Cara pembuatan:
- Sangrai kacang terlebih dahulu
- Campurkan telur, gula, margarin, bawang putih, dan garam. Kocok hingga merata
- Tuangkan kacang ke dalam adonan telur tadi
- Selanjutnya siapkan wadah berukuran lebar dan isi dengan tepung terigu
- Pindahkan kacang dalam wadah tersebut dan lumuri hingga kacang tertutup oleh tepung
- Ayak kacang dengan saringan agar tepung lebih merata dan menempel
- Selanjutnya siapkan penggorengan
- Goreng kacang dalam minyak panas
- Pastikan kacang terendam dalam minyak goreng
- Gunakan api sedang agar matang merata
- Tunggu sampai matang
- Angkat dan tiriskan
- Kacang telur keriting siap disajikan
Resep Kacang Telur Pedas
Dream ©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 1/2 kilogram kacang tanah
- 7 sendok makan tepung ketan
- 10 buah cabai merah
- 1 butir telur
- 3 siung bawang putih
- 3 sendok makan gula pasir
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
Cara Pembuatan:
- Kocok telur bersama garam, penyedap rasa, dan gula secukupnya.
- Haluskan bawang putih dan cabe
- Masukan dalam adonan telur, aduk hingga rata
- Siapkan kacang dan rendam dalam adonan telur
- Selanjutnya siapkan tepung ketan di wadah lain
- Pindahkan kacang dan lumuri dengan tepung
- Pastikan ambil kacang dengan hati-hati agar tidak saling menempel
- Goreng di minyak panas sampai berwarna coklat keemasan.
- Dinginkan dan simpan dalam toples
Resep Kacang Telur Karamel
Dream ©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 750 gram kacang tanah yang masih berkulit ari
- 2 butir telur, ambil kuningnya saja
- 300 gram tepung terigu
- 150 gram gula pasir
- 75 ml air panas
Cara pembuatan:
- sangrai atau oven kacang tanah setengah matang
- Siapkan panci untuk membuat karamel
- Larutkan gula pasir dengan api kecil
- Jika gula mulai mencair dan mendidih, masukan air panas sedikit demi sedikit, aduk
- Matikan api, dan sisihkan
- Jika sudah dingin, tambahkan kuning telur
- Kocok hingga tercampur
- Siapkan piring berisi 2 sendok makan tepung terigu
- Ambil kacang tanah dan masukan dalam adonan karamel
- Pindahkan kacang yang sudah terlumuri dengan karamel ke piring tepung
- Pastikan permukaan kacang tertutup oleh tepung
- Simpan kacang di dalam wadah yang lebih besar yang alasnya telah dilapisi koran.
- Diamkan selama 2 jam sebelum digoreng
- Bisa juga disimpan di kulkas agar lebih rekat
- Selanjutnya, goreng kacang hingga matang
- Tiriskan dan tunggu agak dingin
- Kacang telur karamel siap disajikan
Resep Kacang Telur Manis
Brilio ©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
- 500 gram kacang tanah kupas
- 2 butir telur
- 500 gram tepung terigu
- 4 siung bawang putih
- 150 gram gula pasir
- garam secukupnya
Cara pembuatan:
- Sangrai kacang kurang lebih sekitar 5 menit
- Haluskan bawang putih
- Campurkan bawang putih yang sudah halus dengan telur, gula, dan garam. Kocok sampai larut
- Tuangkan adonan telur dalam kacang 2-3 sendok makan
- Aduk sampai rata
- Lumuri dengan tepung terigu, pastikan tidak menggumpal
- Ulangi terus hingga seluruh kacang habis
- Goreng kacang hingga berwarna kecokelatan