Cara Membuat Ice Cream yang Enak dan Menyegarkan, Mudah Dipraktikkan di Rumah
Ice cream merupakan salah satu jenis makanan yang cukup populer di Indonesia. Hampir semua kalangan menyukai makanan yang memiliki rasa manis dan menyegarkan ini. Ice cream banyak tersedia di minimarket terdekat dengan berbagai varian rasa yang berbeda, seperti es krim coklat, vanilla dan aneka es krim lainnya.
Ice cream merupakan salah satu jenis makanan yang cukup populer di Indonesia. Hampir semua kalangan menyukai makanan yang memiliki rasa manis dan menyegarkan ini.
Ice cream banyak tersedia di minimarket terdekat dengan berbagai varian rasa yang berbeda, seperti es krim coklat, vanilla dan aneka es krim lainnya. Di samping itu, kini juga banyak penjualice cream keliling yang menawarkan berbagai macam varian bentuk olahan es krim, seperti ice cream goreng dan lain sebagainya.
-
Bagaimana cara membuat es krim rumahan yang paling mudah? Dilansir Merdeka.com dari briliofood.net dan berbagai sumber, Rabu (4/10) berikut 10 cara membuat es krim rumahan paling mudah dan lezat beserta resepnya.
-
Mengapa membuat es krim sendiri di rumah bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan? Ini juga bisa menjadi waktu yang menyenangkan untukmu dan anak-anak kala waktu luang.
-
Kenapa membuat es krim sendiri di rumah menjadi pilihan yang menarik? Meski umumnya es krim dijual dalam bentuk kemasan, resep es krim berikut bisa membantu anda bila ingin mencoba sendiri di rumah.
-
Apa saja manfaat es krim bagi kesehatan? Mengonsumsi es krim secara tepat ternyata bisa memiliki manfaat bagi kesehatan jantung. Es krim mengandung asam lemak tak jenuh yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan mencegah masalah jantung seperti stroke dan serangan jantung.
-
Bagaimana cara membuat es krim pisang dan selai kacang? Kupas pisang dan iris tipis-tipis, kemudian bekukan di lemari es selama 1--2 jam.2. Blender pisang hingga halus. Tambahkan selai kacang dan proses kembali sampai tercampur rata.3. Bekukan kembali hasil blenderan jika terlalu lembek untuk di-scoop.Sajikan es krim dalam gelas selagi masih dingin.
-
Apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat es krim rumahan? Es krim digemari karena cita rasanya yang segar sekaligus manis. Biasanya es krim dibuat dari bahan yang familiar seperti susu, buah-buahan, hingga cokelat. Tidak lagi melulu berbahan susu dan cokelat, kini sudah banyak ragam varian es krim yang bisa dicoba sendiri di rumah seperti es krim goreng, es krim tempe, es krim cokelat, dan masih banyak lagi.
Rasanya yang manis, lembut dan menyegarkan membuat makanan ini cocok dikonsumsi saat cuaca panas dan gerah. Pasalnya,ice cream mampu memberi efek yang menyegarkan bagi tubuh.
Nah, bagi Anda yang tertarik ingin membuat olahanice cream sendiri di rumah, simakcara membuat ice cream yang enak dan menyegarkan berikut ini.
Cara Membuat Ice Cream Cokelat
© Daily Star
Ice cream coklat menjadi salah satu jenis makanan beku yang paling banyak dinikmati oleh semua kalangan. Cara membuat ice cream cokelat pun mudah.
Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat ice cream cokelat juga cukup mudah didapatkan. Berikut ini beberapa bahan yang perlu disiapkan sebelum membuat ice cream cokelat.
Bahan:
- Tepung maizena 15 gram
- Vanili 1 sendok makan
- Coklat bubuk sebanyak 3 sendok makan
- Susu segar 1 Liter
- Gula pasir 200 gram
- Kuning telur ayam 4 butir yang sudah dikocok
Setelah bahan-bahan disiapkan, berikut cara membuat ice cream cokelat:
- Tuang susu segar dan gula pasir ke dalam panci, kemudian masak hingga mendidih sembari terus mengaduk-aduk.
- Campurkan bubuk coklat sembari terus diaduk.
- Campurkan susu satu sendok makan dengan tepung maizena, kemudian aduk hingga larut. Apabila campuran tersebut telah mengental, kemudian tuang ke dalam rebusan susu dan aduk hingga merata.
- Tambahkan vanili, kemudian aduk hingga rata.
- Saring susu menggunakan kain tipis ke dalam wadah yang telah dipersiapkan.
- Setelah susu tersaring sempurna, kemudian tuang kuning telur ke dalamnya dan aduk hingga rata.
- Masukkan kuning telur pelan-pelan
- Setalah itu diamkan sekitar 10 menit.
- Kemudian masukkan ke dalam lemari es / freezer.
- Tunggu selama 10-15 menit, setelah itu aduk kembali es krimnya.
- Masukkan es krim coklat ke dalam freezer dan tunggu selama 8-9 jam agar dapat membeku.
- Es krim cokelat siap disajikan.
Cara Membuat Ice Cream Vanilla
© WallpaperSafari
Sebelum membuat es krim vanilla, terlebih dahulu siapkan beberapa bahannya berikut ini:
Bahan-Bahan:
- Siapkan susu segar 1 liter
- Gula pasir sebanyak 200 gram
- Kuning telur ayam 4 butir yang telah dikocok
- Tepung maizena sekitar 15 gramVanilli 1 satu sendok makan
Apabila semua bahan telah tersedia, berikut cara membuat ice cream vanilla:
- Tuang susu segar dan gula pasir ke dalam panci, setelah itu masak hingga mendidih dan aduk terus.
- Campurkan satu sendok makan susu dengan tepung maizena, aduk hingga menyatu.
- Apabila campuran tersebut telah tercampur, setelah itu tuang ke dalam rebusan susu pertama, aduk hingga merata.
- Setelah itu tambahkan vanilli secukupnya, lalu aduk hingga rata.
- Saring susu menggunakan kain tipis ke dalam wadah lain.
- Setelah susu tersaring sempurna, kemudian tuang kuning telur ke dalamnya, aduk hingga rata.
- Masukkan kuning telur secara perlahan.
- Diamkan selama 10 menit.
- Kemudian masukkan ke dalam lemari es dan tunggu selama 15 menit, lalu aduk kembali es krimnya.
- Lakukan hal tersebut sebanyak 3 kali agar mendapatkan hasil es krim yang halus dan lembut.
- Masukkan ke dalam freezer dan tunggu selama 8 jam agar dapat membeku sempurna.
- Es krim siap dinikmati
Cara Membuat Ice Cream Kopi
© hdwallpaperbackgrounds.net
Berikut beberapa bahan yang dibutuhkan dalam pembuatan es krim kopi.
Bahan-Bahan:
- Espresso 3 sendok makan
- Susu segar 1 Liter
- Gula pasir 200 gram
- Kuning telur ayam 4 butir
- Tepung maizena 15 gram
- Vanili 1 sendok makan
Cara membuat ice cream kopi:
- Tuang susu segar dan gula pasir ke dalam panci, kemudian masak hingga mendidih sembari terus mengaduk-aduk.
- Campurkan bubuk kopi dengan satu sendok makan air panas dan aduk hingga rata.
- Campurkan susu segar dengan tepung maizena, aduk hingga larut dan mengental.
- Setelah campuran tersebut telah tercampur sempurna, tuang maizena dan kopi ke dalam rebusan susu pertama, aduk hingga merata.
- Kemudian tambahkan vanili, aduk hingga rata.
- Saring susu menggunakan kain tipis ke dalam wadah lain.
- Setelah susu tersaring sempurna, tuangkan kuning telur ke dalamnya, aduk hingga rata.
- Masukkan kuning telur secara perlahan dan diamkan sekitar 10 menit.
- Kemudian masukkan ke dalam freezer.
- Tunggu selama 15-17 menit, lalu aduk kembali es krimnya.
- Agar mendapatkan hasil es krim yang lembut, lakukan secara berulang-ulang
- Masukkan ke dalam freezer dan tunggu selama 8-9 jam agar dapat membeku.
- Setelah didiamkan selama 9 jam, Es krim siap dinikmati