16 Cara Membuat Asinan Aneka Bahan Lezat dan Segar, dari Mangga hingga Sawi
Aneka buah-buahan mengandung banyak vitamin yang baik bagi tubuh. Sementara sayuran juga dikenal mengandung banyak vitamin dan gizi baik untuk tubuh. Kedua bahan ini sangat cocok dibuat menjadi asinan tanpa harus khawatir mengurangi manfaat dan kandungan baiknya. Berikut ini adalah beberapa cara membuat asinan.
Siapa yang tidak kenal dengan asinan. Kudapan yang satu ini telah memiliki basis penggemarnya sendiri. Asinan biasanya dibuat dari bahan dasar buah, namun ternyata asinan juga banyak yang terbuat dari sayur-sayuran.
Asinan buah dapat menjadi pelepas rasa panas pada siang hari yang terik, karena kesegaran rasa yang ditawarkannya. Sementara, asinan sayur adalah menu masakan khas beberapa daerah yang memiliki ciri dan cita rasa yang eksklusif.
-
Dari mana resep-resep masakan sehat ini didapatkan? Berikut ini adalah beberapa hidangan yang cocok bagi penderita asam urat dan kolesterol, dikutip dari berbagai sumber pada (17/5).
-
Bagaimana cara memasak makanan sehat tapi tetap lezat? Gunakan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi untuk menghasilkan hidangan yang lezat.
-
Mengapa food preparation menjadi pilihan yang efisien untuk menyediakan makanan sehat? Dengan pola hidup yang serba sibuk, food prep menjadi cara yang efisien untuk menyediakan makanan sehat di rumah.
-
Apa saja resep masakan sehari-hari yang murah meriah dan lezat? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera. Bahkan terkadang, hanya dibutuhkan bahan-bahan sederhana untuk membuatnya.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Di mana kita bisa menemukan makanan berbumbu rempah yang sehat? Studi menunjukkan bahwa bahan-bahan rempah tersebut dapat membantu menurunkan kolesterol dan merangsang kesehatan jantung. Jadi, tambahkan lebih banyak rempah-rempah pada masakan Anda untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang lebih.
Asinan identik dengan rasanya yang asin, pedas dan segar. Bahan-bahan yang dipakai untuk membuat asinan pun disarankan agar dipilih yang paling segar. Buah segar dipadukan dengan larutan garam, gula, cuka cabai asam jawa dan bumbu-bumbu asinan yang khas lainnya seolah menambah keistimewaan rasa dan keunikannya.
Aneka buah-buahan mengandung banyak vitamin yang baik bagi tubuh. Sementara sayuran juga dikenal mengandung banyak vitamin dan gizi baik untuk tubuh. Untuk itu, kedua bahan ini sangat cocok dibuat menjadi asinan tanpa harus khawatir mengurangi manfaat dan kandungan baiknya.
Mengutip dari Brilio.net, berikut ini adalah beberapa cara membuat asinan dari aneka bahan mulai dari buah-buahan hingga sayur-sayuran.
Asinan Mangga dan Asinan Rambutan
1. Asinan Mangga
Bahan-bahan:
- 3 buah mangga muda
- 1 sdm cuka
- 1/2 sdm garam
- 3 cabai merah
- 3 sdm gula pasir
- 5 cabai rawit
- air secukupnya
Cara membuat asinan:
- Kupas mangga dan potong-potong.
- Rendam mangga dalam air dan tiriskan.
- Haluskan cabai dan garam.
- Rebus air dan masukkan cabai yang sudah halus.
- Tambahkan gula dan masak sampai mendidih.
- Tuang air rebusan cabai ke dalam mangkuk berisi mangga.
- Masukkan cuka dan dinginkan sebentar.
- Masukkan asinan dalam kulkas semalaman. Sajikan.
©2012 Merdeka.com
2. Asinan Rambutan
Bahan-bahan:
- 1 kg rambutan
- 1 buah cabai merah, iris
- 10 buah jeruk kasturi/lemon
- 2 sdt garam
- 4 buah cabai merah
- 500 ml air
- 8 sdm gula pasir
Cara membuat asinan:
- Kupas rambutan, cuci bersih, letakkan dalam wadah yang ada tutupnya.
- Belah 2 jeruk kasturi, peras airnya lalu sisihkan.
- Haluskan cabai merah.
- Dalam panci, masukkan air, cabai merah yang sudah dihaluskan, gula dan garam. Rebus hingga mendidih.
- Setelah air hangat, tuang air ke dalam wadah berisi rambutan.
- Tambahkan juga jeruk kasturi peras, kulitnya, serta irisan cabai merah.
- Aduk hingga merata kemudian tutup wadahnya. Simpan satu malam dalam lemari es.
Asinan Nanas dan Asinan Kelengkeng
3. Asinan Nanas
Bahan-bahan:
- 1/2 buah nanas
- 5 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah
- 3 sdm bumbu kacang
- gula dan garam secukupnya
Cara membuat asinan:
- Kupas nanas, cuci bersih dan potong-potong sesuai selera.
- Haluskan cabai, gula, dan garam. Larutkan dalam air.
- Masukkan nanas hingga seluruh bagian terendam. Simpan di kulkas dan sajikan.
©2020 Merdeka.com/ instagram pawoneibuk.id
4. Asinan Kelengkeng
Bahan-bahan:
- 250 gr kelengkeng.
- 1 buah mangga.
- 5 buah cabai rawit merah, rajang halus.
- 250 ml air.
- 3 sdm gula.
- 4 buah jeruk limau.
- garam secukupnya.
Cara membuat asinan:
- Kupas kelengkeng, buang bijinya, sisihkan.
- Masak air, larutkan gula, dinginkan.
- Tambahkan cabai iris, garam, dan perasan jeruk limau.
- Masukkan kelengkeng kupas, aduk. Simpan dalam lemari es. Lalu sajikan.
Asinan Jambu dan Asinan Kedondong
5. Asinan Jambu
Bahan-bahan:
- 5 buah jambu kristal, cuci bersih dan potong-potong.
- 5-6 sdm air asam jawa
- 1 buah cabai merah besar.
- 1/2 sdt garam.
- 3 bulatan kecil gula merah, sisir.
- 5 buah cabai rawit, sesuai selera.
- air secukupnya.
- gula pasir secukupnya.
- Haluskan cabai merah dan cabai rawit.
- Didihkan air, rebus gula merah, air asam jawa , cabai yang telah dihaluskan dan juga garam, aduk hingga gula larut.
- Koreksi rasa, jika kurang manis bisa ditambahkan gula pasir.
- Masak hingga aroma langu cabai hilang. Angkat dan tunggu hingga dingin.
- Sajikan jambu bersama kuah asinan.
©Wikimedia Commons/Sakurai Midori
6. Asinan Kedondong
Bahan-bahan:
- 250 gram kedondong
- 3 buah cabai rawit
- 1 buah cabai merah keriting
- 3 buah cabai rawit
- 2 sdm cuka
- 6 sdm gula
- 2 gelas air
Cara membuat asinan:
- Haluskan cabai, campur dengan cuka, gula, dan garam.
- Siram dengan air mendidih, aduk sampai larut.
- Masukkan kedondong dalam larutan yang sudah disiapkan kemudian tutup rapat.
- Biarkan sampai dingin lalu simpan dalam kulkas selama 2 jam. Sajikan.
Asinan Salak dan Asinan Bengkuang
7. Asinan Salak
Bahan-bahan:
- 1/2 kg buah salak
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm air jeruk nipis
- 250 ml air
- garam
Cara membuat asinan:
- Kupas salak buah bijinya lalu iris 3 memanjang.
- Campurkan air, garam, dan gula, larutkan.
- Siram larutan keatas potongan salak.
- Masukkan perasan jeruk nipis.
- Simpan di kulkas beberapa saat dan sajikan.
©2020 Merdeka.com/ instagram indrinurindriana
8. Asinan Bengkuang
Bahan-bahan:
- 1 kg bengkuang
- 10 cabai rawit
- 1 sdt garam
- 4 sdm gula pasir
- 1 ruas asam jawa
- 1000 ml air
- 1 keping gula merah
Cara membuat asinan:
- Kupas bengkuang, cuci dan potong sesuai selera.
- Didihkan air, masukan gula pasir, gula merah, dan asam jawa.
- Sisihkan dan biarkan dingin.
- Siram kuah ke potongan bengkuang dan simpan di kulkas.
Asinan Sayur Segar dan Asinan Bogor
9. Asinan Sayur Segar
Bahan:
- 100 gram tauge
- 100 gram kol, iris tipis
- 2 buah ketimun, potong dadu
- 3 lembar selada
- 50 gram kacang tanah
- 5 buah tahu kuning, kukus, potong dadu
- kerupuk Mie
Bahan kuah:
- 100 gram kacang tanah, goreng
- 3 bungkus kecil ebi kering, rendam air panas
- 5 biji asam jawa, remas dengan 150 ml air
- 100 gram gula jawa, sisir
- 2 siung bawang putih
- 6 cabai rawit merah
- 8 cabai merah keriting
- 1 sdm cuka
- 400 ml air
Cara membuat asinan:
- Haluskan kacang tanah bersama cabai, bawang, dan ebi. Kemudian rebus dengan air.
- Masukkan air asam Jawa dan gula Jawa. Masak sampai mendidih. Beri cuka, aduk rata lalu matikan api. Dinginkan.
- Tata semua sayur di piring, siram dengan kuah kacang.
10. Asinan Bogor
Bahan:
- 1 buah bengkoang
- 1 buah timun
- 1 buah wortel
- 3 lembar daun kol
- 100 gram tauge
Bahan kuah:
- 100 gram gula
- 150 ml air
- 6 buah cabai merah keriting
- 2 buah cabai rawit merah
- 1/4 sdt terasi, bakar
- 1/2 sdt garam
- 3 sdm perasan jeruk nipis
Pelengkap:
- kerupuk asinan
- kacang tanah sangrai
Cara membuat asinan:
- Kuah: Rebus air, masukkan gula pasir sampai larut lalu dinginkan.
- Blender cabai dengan sebagian air gula. Saring, campurkan lagi dengan air cabai dan air gula.
- Tambahkan garam dan perasan jeruk nipis.
- Cuci semua buah dan potong sesuai selera. Remas dengan garam lalu cuci bersih lagi.
- Tuang kuah asinan ke campuran sayur buah. Dinginkan.
- Sajikan dengan bahan pelengkap.
Asinan Jakarta dan Asinan Campur
11. Asinan Jakarta
Bahan:
- 200 gram kol, iris sesuai selera
- 5 buah timun, potong dadu
- 200 gram tauge
- 4 buah tahu kecil, kukus lalu potong dadu
- 2 bonggol selada, iris sesuai selera
- sawi asin secukupnya
Bahan pelengkap:
- kuah kacang
- kacang goreng
- kerupuk merah
- kerupuk mie kuning
Bahan kuah:
- 7 sdm kacang goreng
- 20 buah cabai keriting
- 10 buah cabai rawit
- 5 sdm ebi (rendam air panas terlebih dahulu)
- 7 siung bawang putih
- 250 ml air asam jawa
- 200 gram gula merah, haluskan
- 3 sdm gula pasir
- 3 sdt garam
- 500 ml air
Cara membuat asinan:
- Blender kacang, cabai keriting, cabai rawit, bawang putih, dan ebi. Tambahkan sedikit air.
- Tuang ke panci. Tambahkan air asam Jawa, garam, air, gula pasir, dan gula merah.
- Masak sampai mendidih. Angkat dan dinginkan.
12. Asinan Campur
Bahan:
- 50 gram kol, iris halus
- 3 buah timun, potong sesuai selera
- 1 buah wortel, potong sesuai selera
- 1 buah bengkuang, kupas lalu potong
- 4 buah kedondong, kupas lalu potong
Bahan kuah:
- 10 buah cabai merah rebus
- 3 buah cabai rawit
- cuka sesuai selera
- 250 gram gula merah
- 5 sdm gula pasir
- garam
- 600 ml air
- terasi
Cara membuat asinan:
- Haluskan cabai. Masak bersama air, gula, dan asem sampai larut dan sedikit mengental. Angkat lalu dinginkan.
- Beri garam dan cuka.
- Masukan semua buah dan sayur, siram dengan kuah asinan.
- Dinginkan di kulkas.
Asinan Sayur Kacang Tanah & Asinan Sayur Pedas
13. Asinan Sayur Kacang Tanah
Bahan:
- kol
- tauge
- nanas
- mentimun
- kacang tanah (panggang pakai oven)
- cabai rawit
- cabai besar
- cuka
- garam himsalt
Cara membuat asinan:
- Potong sayur dan buah sesuai selera.
- Haluskan cabai rawit dan cabai besar. Larutkan dengan sedikit air, beri garam dan cuka sedikit.
- Campur larutan bumbu dan sayurnya.
- Simpan di kulkas.
- Sajikan dengan taburan kacang oven.
14. Asinan Sayur Pedas
Bahan:
- 3 buah wortel
- 1/2 kol
- 3 buah timun
- 4 sendok makan kacang tanah, goreng
- 8 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 2 sendok makan cuka
- 1/2 sendok makan gula putih
Cara membuat asinan:
- Cuci bersih sayuran, iris semua sesuai selera.
- Haluskan kacang tanah goreng bersama cabai merah, cabai rawit, dan sedikit air.
- Tuang air ke wadah yang berisi sayuran.
- Tambahkan bumbu, cuka, garam, dan gula. Aduk rata.
Asinan Sawi Merah & Asinan Sayur Cuka
15. Asinan Sawi Merah
Bahan:
- 5 sdm garam kasar
- 500 gram sawi putih, belah 4 lalu potong-potong
- 1 liter air
Bahan sayur:
- 40 gram lobak, potong korek api
- 20 gram wortel, potong korek api
- 40 gram daun bawang, potong sesuai selera
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 1 cm jahe
- 2 sdm kecap ikan
- 1 buah apel, kupas dan buang biji
- 1/2 buah bawang bombay
- 12 buah cabai merah
Bubur beras:
- 2 sdm tepung beras
- 100 ml air
- 1 sdm gula pasir
Cara membuat asinan:
- Rendam sawi dengan air dan garam kasar, diamkan selama 30-60 menit. Sesekali remas.
- Bubur beras: Campur tepung beras, air, dan gula. Masak hingga kental lalu sisihkan.
- Cuci sawi 2-3 kali sampai asinnya hilang. Peras dan tiriskan.
- Masukkan sawi, sayuran pelengkap, bumbu halus, dan bubur beras. Aduk rata.
- Masukkan kimchi ke toples. Simpan selama 2-3 hari di suhu ruangan.
16. Asinan Sayur Cuka
Bahan:
- 100 gram kol, iris tipis
- 100 gram wortel, potong korek api
- 75 gram tauge, cuci bersih
- 2 buah mentimun, iris tipis
- 250 gram gula merah, sisir halus
- 50 gram gula pasir
- 1 sdm air asam Jawa
- 2 sdm cuka
- 800 ml air
Bumbu halus:
- 5 buah cabai merah besar (cabai tanjung)
- 3 buah cabai rawit merah
- 1 sachet terasi
- 2 sdt garam
Pelengkap:
- kacang tanah goreng
Cara membuat asinan:
- Cuci sayur, iris, dan sisihkan.
- Haluskan cabai, terasi, dan garam. Sisihkan.
- Rebus air, masukkan gula merah dan gula pasir.
- Masukkan bumbu halus dan asam Jawa. Masak hingga mendidih, angkat lalu dinginkan.
- Setelah dingin, tuang ke mangkuk berisi sayuran, beri cuka, lalu aduk rata. Dinginkan.
- Sajikan dengan taburan kacang tanah goreng.