Berencana Jaga TPS, 20 Personel Polrestabes Surabaya Positif Covid-19
Sebanyak 20 personal Polrestabes Surabaya, Jawa Timur yang akan disiagakan mengamankan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di kota setempat terkonfirmasi positif Covid-19.
Sebanyak 20 personal Polrestabes Surabaya, Jawa Timur yang akan disiagakan mengamankan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di kota setempat terkonfirmasi positif Covid-19. Sebelumnya, Polrestabes Surabaya bakal menerjunkan 1.022 personel untuk memastikan keamanan 5.182 TPS yang tersebar di 31 kecamat di Kota Pahlawan itu.
Kabag Ops Polrestabes Surabaya AKBP, Anton Elfrino Trisanto menjelaskan, sebelum diterjunkan untuk keperluan pengamanan, semua personel sudah mengikuti tes usap Covid-19, seperti dilansir liputan6.com (7/12/2020).
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
"Oh swab sudah. Kemarin hasilnya ada beberapa personel yang positif dan sudah kita isolasi, kemudian kita gantikan dengan personel yang baru. Sekitar 20 personel (terkonfirmasi positif COVID-19)," ungkapnya kepada wartawan usai apel pengecekan kesiapan pasukan pengamanan TPS pada 9 Desember, Senin (7/12).
Dilengkapi Protokol Kesehatan
©2020 Merdeka.com/Instagram @humaspolrestabessurabaya
Anton juga memastikan, setiap personel dilengkapi peralatan protokol kesehatan selama bertugas mengamankan TPS.
"Personel 1.022 untuk PAM TPS. Untuk TPS sendiri 5182. Setiap pasukan kita lengkapi dengan peralatan-peralatan protokol kesehatan, masker, hand sanitaizer, kemudian sarung tangan hazmat kemudian face sheild, kita lengkapi itu semua," terangnya.
Antisipasi Pengamanan
©2020 Merdeka.com/Instagram @humaspolrestabessurabaya
Dalam pengamanan TPS-TPS, Polrestabes Surabaya akan melakukan antisipasi pengamanan dengan operasi skala besar.
Anton menegaskan, dalam pengamanan TPS-TPS, pihaknya akan antisipasi pengamanan dengan operasi skala besar. Menurut Anton, kepolisian akan melakukan langkah-langkah preemtive, preventif, patroli skala besar dan lain-lain.
"Hari ini kita fokus pengamanan TPS. Kita mengecek kesiapannya personel maupun peralatan yang mereka bawa. Kemudian kita melakukan pergeseran pasukan dari Polretabes Surabaya BKO ke kecamatan-kecamatan hari ini. Ada penegasan terkait prokes karena ini sangat penting," pungkasnya.