Dampingi Anak Wisuda, Ayah Ini Menangis saat Coba Toga dan Selempang Anaknya
Tangis haru mewarnai wisuda orang tua dari mahasiswa ini.
Wisuda selalu menjadi momen spesial bagi seorang mahasiswa. dan keluarganya.
Dampingi Anak Wisuda, Ayah Ini Menangis saat Coba Toga dan Selempang Anaknya
Di awal video tampak seorang laki-laki paruh baya menjajal topi toga milik putrinya. Raut bahagia bisa menjajal toga begitu jelas terlihat di wajah laki-laki itu.
- Anak Perempuan Diduga Aniaya Ayah Kandung hingga Tewas Punya Riwayat Gangguan Jiwa
- 78 Kata Kata Anak yang Kurang Kasih Sayang Orang Tua, Penuh Kepedihan dan Rasa Haru
- Pernah Dikira Anak Orang Tak Mampu, Ini Sosok Vina Amalia Putri Mahfud MD
- Berpangkat Serka, Ayah Ini Beri Hormat Anaknya Usai Dilantik di Istana jadi Letda
Tak berselang lama, laki-laki itu kemudian melepas topi toga di kepalanya. Ia memandang lekat topi toga di tangannya sambil memberi ekspresi kagum.
Seolah ada luapan emosi di hatinya, laki-laki itu mendadak menitikan air mata. Wisudawan yang melihat tangis haru ayahnya itu seketika meminta sang ayah untuk kembali mengenakan toga. Tangis laki-laki berbaju batik biru itu seketika semakin deras.
Sesekali ia mencoba menahan air mata dan menggantinya dengan senyum bahagia, namun air mata itu tetap muncul. Rupanya ekspresi haru ayah ini mengandung banyak kisah. Ia merupakan seorang single parent yang membesarkan anaknya sendiri.
"Terima ksih selalu jadi yang terbaik buat kaka. Yg selalu jadi 2 peran dalam hidup ini , didikan yang begitu keras, kasih sayang yang bgitu nyata terima ksih sdh menjadi papa sekaligus mama," tulis pemilik akun dalam unggahannya.
"Gabisa kalo soal orang tua, sehat2 yaa bapa ❤," tulis netizen.
Kisah haru pemilik akun Tik Tok kismwty7 mendapat banyak respons dari netizen. Banyak yang mengaku ikut menangis melihat video ini.