Jatim Dilanda Bediding hingga Agustus, Siapkan Baju Hangat agar Tak Kedinginan
Jatim dilanda fenomena bediding hingga Agustus. Siapkan pakaian hangat agar tak kedinginan.
Suhu udara lebih dingin dari biasanya.
Jatim Dilanda Bediding hingga Agustus, Siapkan Baju Hangat agar Tak Kedinginan
Fenomena bediding adalah saat di mana suhu udara terasa lebih dingin dari biasanya meskipun sudah memasuki musim kemarau. Di Jawa Timur, fenomena ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga Agustus.
Siklus Tahunan
Bediding merupakan fenomena tahunan. “Bediding itu istilah untuk menyebut perubahan suhu yang mencolok khususnya di awal musim kemarau atau kondisi dengan suhu lingkungan terasa lebih dingin dibandingkan normalnya,” terang Prakirawan Stasiun Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas III Banyuwangi, I Gede Agus Purbawa, Rabu (19/7).
Tak Hanya Melanda Jatim
Fenomena bediding tidak hanya melanda Jawa Timur, tetapi juga Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Nusa Tenggara Timur (NTT). Di Banyuwangi, bediding sudah terjadi sejak akhir Juni dan puncaknya diperkirakan Agustus mendatang.
Penyebab Bediding
Bediding terjadi karena adanya tiupan udara dari Autralia yang membawa massa udara dingin dan kering ke Asia melewati sebagian selatan wilayah Indonesia yang dikenal dengan Monsun atau Muson dingin Australia. Pada bulan ini Australia memasuki musim dingin atau winter. “Hal ini juga terjadi karena gerak semu matahari yang berposisi di utara bumi, jadi wilayah bumi bagian selatan equator sedang dingin,” jelas, Gede.
Agustus Bulan Paling Dingin
Puncak musim kemarau pada Agustus membuat tutupan awan sedikit. Alhasil pantulan sinar matahari dilepaskan ke atmosfer tanpa ada penghalang. "Semakin dingin lagi bulan itu,” imbuh Gede, dikutip dari Liputan6.com. (Foto: Freepik Racool_studio)
Data BMKG Banyuwangi menyebutkan sebaran suhu di Banyuwangi saat fenomena bediding berada di kisaran 16 derajat celcius untuk suhu terendah. Sedangkan suhu tertinggi 31 derajat celcius dan suhu rata-rata di kisaran angka 21-25 derajat celcius. (Foto: Freepik wayhomestudio)
Siapkan Pakaian Hangat
Sebaran suhu saat fenomena bediding tergantung wilayah dan waktu. Semakin tinggi wilayahnya akan semakin dingin. Untuk itu, masyarakat diimbau menyiapkan pakaian hangat saat beraktivitas selama masa bediding.