Kades Gendam Pegawai Klinik Kecantikan di Tuban, Pelaku Minta Uang Jutaan Rupiah
Pria berinisial AA (47) yang merupakan seorang kades di wilayah Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, nekat melakukan gendam pada pegawai klinik kecantikan. Begini kronologinya.
Pria berinisial AA (47) yang merupakan seorang kades di wilayah Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, nekat melakukan aksi tipu muslihat atau gendam kepada seorang pegawai klinik kecantikan di Kabupaten Tuban. Dikutip dari video YouTube Liputan6, aksi pelaku terekam kamera CCTV yang terpasang di klinik kecantikan tersebut.
Awalnya, pelaku berpura-pura menelepon pemilik klinik kecantikan di depan pegawai bagian kasir. Tak lama kemudian, pelaku menghampiri pegawai kasir dan meminta sejumlah uang.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
Pegawai bagian kasir itu pun langsung memberikan sejumlah uang secara cuma-cuma. Saat melakukan tindakan tersebut, pegawai kasir diduga tidak sadar alias dalam kondisi terkena gendam pelaku.
Ditangkap Polisi
Aparat Polres Tuban berhasil mengamankan pelaku gendam yang beraksi di klinik kecantikan di Desa Glodog, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. Berdasarkan keterangan polisi, pelaku merupakan seorang kades aktif di wilayah Kabupaten Pasuruan.
Saat menjalankan aksinya, pelaku datang seorang diri ke klinik kecantikan yang telah ia targetkan. Dikutip dari berbagai sumber, pelaku kemudian meminta nomor telepon pemilik klinik kecantikan. Pelaku kemudian pura-pura menelepon pemilik klinik kecantikan dan meminta uang kepada kasir sebesar Rp4,8 juta.
Aksi pelaku gendam terekam kamera CCTV yang terpasang di dalam klinik kecantikan pada Jumat 19 Mei 2023 sekitar pukul 16.40 WIB. Usai mengetahui aksi tersebut, pihak klinik kecantikan melapor ke kepolisian setempat.
Usai menangkap pelaku pada Senin (29/5/2023), Polres Tuban menggelar konferensi pers kasus gendam di wilayah hukumnya dengan terduga pelaku seorang kades pada Selasa (30/5/2023).
Terjerat Utang
Di hadapan polisi, pelaku mengaku nekat melakukan aksi gendam karena dirinya terjerat utang. Pelaku mengaku baru satu bulan terakhir melakukan tindak pindana yang merugikan orang lain tersebut.
Adapun dalam melakukan aksi gendam, pelaku selalu menggunakan helm dan jaket yang sama. Hal ini mempermudah kepolisian untuk mengungkap perkara.
Atas perbuatan yang dilakukan, kini pelaku harus mendekam di sel tahanan Polres Tuban. Kades aktif itu dijerat dengan Pasal 378 KUHP dengan ancaman pidana paling lama empat tahun penjara.