Kisah Pak Yunus Naik Haji Gowes Sepeda dari Malang, Kini Telah Sampai Oman
Memulai perjalanannya pada akhir 2022 lalu, Yunus Abdurrahman nekat mengendarai sepeda dari tanah kelahirannya, Malang ke Mekkah untuk melaksanakan ibadah haji.
Pria asal Jawa Timur, Yunus Abdurrachman nekat bersepeda dari Malang ke Mekkah untuk menunaikan rukun Islam yang kelima, yakni ibadah haji.
Diungkapkan oleh Yunus, dirinya memilih untuk mengendarai sepeda ke Mekkah karena ingin melaksanakan ibadah haji tanpa perlu menunggu antrean dari Kementerian Agama yang sangat panjang.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Kapan calon jamaah haji plus berangkat? Dalam hal waktu tunggu, periode untuk haji plus biasanya lebih singkat dibandingkan haji reguler.Akibatnya, biaya untuk program haji plus cenderung lebih tinggi.
-
Bagaimana orang-orang di masa lalu memperoleh gelar Haji? Bagaimana tidak, mereka harus mengarungi lautan, menghindari perompak, menerjang badai selama berbulan-bulan hingga menjelajah gurun pasir. Saat berhasil kembali selamat ke Tanah Air, orang tersebut kemudian dianggap berhasil memperoleh kehormatan dan anugerah.
-
Siapa jemaah haji yang tertunda keberangkatannya? Seorang jemaah haji kelompok terbang (kloter) 10 asal Provinsi Gorontalo harus menunda keberangkatannya ke Madinah, Arab Saudi akibat paspor tercecer saat perjalanan dari Gorontalo ke Bandara Internasional Sultan Hasanuddin.
Gowes Sepeda dari Malang ke Mekkah
©2023 Merdeka.com/Tiktok @yunusabdurrahman3
Memulai perjalanannya pada akhir 2022 lalu, Yunus Abdurrahman nekat mengendarai sepeda dari tanah kelahirannya, Malang ke Mekkah untuk melaksanakan ibadah haji.
Yunus membagikan perjalanannya ke Mekkah melalui akun media sosial tiktok miliknya, yakni @yunusabdurrahman3. Pria tersebut menggunakan aplikasi GPS MAP dan WAZE untuk membantunya mengetahui arah jalan.
Melalui unggahan pada akun TiktTk tersebut, diketahui Yunus merancang rute perjalanannya ke Mekkah melewati Malaysia, Thailand, Myanmar, Bangladesh, India, Pakistan, Iran, Oman, Uni Emirat Arab, lalu Mekkah. Yunus menargetkan dirinya tiba di Mekkah pada awal Juni 2023, tepat saat berlangsungnya musim haji.
Kini Telah Sampai Oman
©2023 Merdeka.com/Tiktok @yunusabdurrahman3
Terbaru, pada Selasa (11/4/2023), Yunus beserta kedua rekannya kini telah sampai di Oman. Dari akun @yunusabdurrahman3, terlihat Yunus tidak lagi mengendarai sepeda saat berada di Oman, melainkan melanjutkan perjalanan ke Mekkah dengan berjalan kaki.
Diakui Yunus, dirinya tidak selalu menggowes sepeda dalam perjalannya menuju Mekkah. Hal itu dipengaruhi situasi dan keadaan negara dirinya berpijak. Di samping itu, biaya pengiriman yang cukup mahal juga menjadi salah satu faktornya. Saat memasuki negara Oman, sepeda pria asal Malang tersebut tidak bisa ikut dibawa sehingga ditinggal di Karachi, Pakistan.
Oman merupakan salah satu jalur Yunus di Timur Tengah menuju Mekkah, Arab Saudi. Yunus optimis meskipun dengan berjalan kaki, dirinya harus sampai di Mekkah pada akhir Juni 2023, sebelum Idul Adha 1444 Hijriah.
Banyak Pengalaman Menarik Selama Perjalanan
©2023 Merdeka.com/Instagram @abdurrahman.yunus
Selama perjalanannya menggowes sepeda dari Malang ke Mekkah, Yunus banyak menemui pengalaman menarik bersama sesama warga negara Indonesia yang ditemui selama perjalanan.
Melalui unggahan di akun media sosialnya, Yunus membagikan pengalamannya saat berkumpul bersama warga negara Indonesia lainnya dan KBRI Dhaka Bangladesh.
Pengalaman lainnya, pada saat berada di Pakistan, Yunus turut menghadiri peringatan 1 abad NU bersama warga negara Indonesia di negara itu.
Yunus juga beberapa menikmati perjalannya dengan mengunjungi beberapa situs bersejarah dan juga menikmati santapan lezat asal negara yang dirinya pijaki.
Perjalanan Yunus menuju Mekkah dengan mengendarai sepeda menjadi kisah inspiratif bagi banyak umat Muslim.