Mengunjungi Pantai Kili-Kili di Trenggalek, Jadi Lokasi Penyu Bertelur
Pantai ini menjadi lokasi konservasi penyu di Jawa Timur
Pantai ini menjadi lokasi konservasi penyu di Jawa Timur
Mengunjungi Pantai Kili-Kili di Trenggalek, Jadi Lokasi Penyu Bertelur
Pantai Kili-Kili terletak di Desa Wonocoyo, Kabupaten Trenggalek. Pantai itu sebenarnya merupakan pantai yang gersang dan panas. Tak banyak warga yang mengunjungi pantai itu terutama pada siang hari. Namun sejak berubah menjadi konservasi penyu, pantai Kili-Kili berubah menjadi sejuk dan rindang.
-
Bagaimana ciri khas Pantai Pasir Padi? Selain ombaknya yang tenang dan hamparan pasir putih yang luas, Pantai Pasir Padi juga dikelilingi oleh rimbunnya pohon cemara yang hijau.
-
Kapan Pantai Menganti ramai dikunjungi? Pantai ini terutama ramai saat akhir pekan, sebab menjadi destinasi wisata keluarga yang diminati.
-
Di mana Pulau Kiluan berada? Pantai Kiluan yang berada di kawasan Teluk Kiluan, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung menyimpan potensi wisata bahari yang begitu kaya.
-
Apa ciri khas Pantai Baros? Ciri khas dari pantai ini adalah pasirnya yang berwarna hitam bersih berpadu dengan birunya air laut. Selain itu, pemandangan di sekitar pantai juga sangat asri.
-
Di mana Pantai Gigi Hiu ini berada? Pantai Gigi Hiu berada di Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus, Lampung.
-
Di mana Pantai Tenda Biru berada? Ada destinasi pantai indah di Desa Ujung Genteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Lokasi itu bernama Pantai Tenda Biru.
Pemerintah dan masyarakat setempat bahu-membahu menanam pohon mangrove di Pantai Kili-Kili. Selain itu ada pula pohon cemara laut, pandan, kelapa, ketapang, dan sebagainya.
Sekitar bulan Mei-Agustus, masyarakat Desa Wonocoyo yang tinggalnya tak jauh dari pantai sering menemukan penyu yang bertelur di sepanjang garis pantai.
Penduduk setempat menyebutnya pasiran. Setiap tahunnya, ada 40 sarang telur penyu yang ditemukan dan diambil telurnya.
Di setiap sarang biasanya terdapat 100 butir telur.
Penyu laut yang biasa ditemukan di Pantai Kili-Kili ada empat jenis yaitu Penyu Lekang, Penyu Hijau, Penyu Sisik, dan Penyu Belimbing. Dari keempat jenis itu, Penyu Belimbing merupakan yang paling besar. ukurannya mencapai 2 meter dan beratnya 700-800 kg.
Pada Jumat (25/8) lalu, Pantai Kili-Kili masuk nominasi penghargaan Program Kampung Perubahan Iklim (Proklim). Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin mengatakan bahwa destinasi Pantai Kili-Kili selama ini memiliki seluruh kriteria Proklim.
"Selain taman yang asli berikut habitat alami penyu lekang (Lepidochelys olivacea), vegetasi, dan lingkungan alam di kawasan pesisir ini masih terjaga lestari," katanya dikutip dari ANTARA.
Ia mengatakan, selain aspek lingkungan yang terjaga, konservasi penyu di sana juga menjadi salah satu daya tarik wisatawan.
Pada momentum tertentu, para wisatawan juga dapat melihat prosesi pelepasliaran tukik atau anak penyu ke laut.
- Mengunjungi Pantai Pasir Padi, Pesona Hamparan Pasir Putih di Bangka Belitung
- Mengunjungi Pantai Watunene di Gunungkidul, Surga Tersembunyi di Balik Tebing Karang
- Mengunjungi Pantai Pangasan di Pacitan, Surganya Para Peselancar
- Berlibur ke Pantai Pasir Kencana Pekalongan, Wisata Murah Meriah dengan Banyak Wahana
Selain itu, para wisatawan juga dapat belajar tentang sirkulasi kehidupan penyu di taman konservasi Pantai Kili-Kili
"Hal itu yang membuat Taman Kili-Kili keren, karena kelestarian alam dan perekonomian sama-sama jalan," ungkap Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin.