Pernah Jadi TKW, Ini Kisah Inspiratif Farida Nurhan yang Kini Jadi Miliarder
Nama Farida Nurhan mungkin masih cukup awam di telinga kita. Farida Nurhan merupakan seorang pengusaha properti yang sukses. Selain itu, ia juga seorang food vlogger yang mulai banyak dikenal. Namun siapa sangka, di balik kesuksesannya Farida nyatanya sempat menjadi TKW di luar negeri. Begini kisah inspiratifnya.
Nama Farida Nurhan mungkin masih cukup awam di telinga kita. Tentu saja, ia bukanlah seorang yang bekerja di dunia hiburan layaknya selebritis atau pun aktris.
Farida Nurhan merupakan seorang pengusaha properti yang sukses. Ia pun memiliki beberapa apartemen dan mobil mewah. Selain sebagai pengusaha, Farida juga seorang food vlogger yang mulai banyak dikenal.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Mengapa Candi Jawi dibangun menghadap ke timur? Berbeda dari candi-candi lain di Jawa Timur yang dibangun menghadap ke barat, Candi Jawi dibangun menghadap ke timur, sedikit menyerong ke arah timur laut. Pintu masuk candi hanya satu, otomatis pintu dan tangga masuk terdapat di sisi timur.
-
Kenapa patung kepala Dewa Jagung diletakkan menghadap timur? Patung ini diletakkan ke arah timur-barat sehingga menghadap matahari saat matahari terbit, untuk menggambarkan peran matahari dalam pertumbuhan tanaman jagung.
Namun siapa sangka, di balik kesuksesannya itu, Farida memiliki masa lalu yang kurang mengenakkan. Pasalnya, di usianya yang baru 18 tahun saat itu ia harus pergi ke luar negeri sebagai TKW demi melanjutkan hidupnya.
Tak hanya menafkahi dirinya sendiri, ia juga harus menafkahi anaknya. Penasaran bagaimana perjalanan Farida dari TKW menjadi pengusaha properti sukses? Dilansir dari kanal youtube Maia Estianty, begini kisah lengkapnya.
Pernah Jadi TKW
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Kisah inspiratif ini dimulai dari masa lalu Farida Nurhan yang ternyata pernah bekerja sebagai TKW di luar negeri. Saat itu, usianya baru 18 tahun dan sudah mempunyai anak.
“Kisahmu tu inspiring sekali lho. Tapi Farida Nurhan ini pernah jadi TKW dari umur 18 tahun sampe umur 24,5 tahun ya. Dan waktu itu kondisinya sudah punya anak ya?” ucap Maia membuka obrolan.
Kisah Inspiratif
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Lalu Farida pun menceritakan kisahnya sejak pulang dari luar negeri hingga bisa menjadi pengusaha sukses seperti sekarang.
“Awalnya aku pamit sama ibuku, trs aku pergi merantau ke Jakarta dengan sisa-sisa uangku dari Hongkong. Nah aku itu anaknya takut ngekos, jadi aku sewa apartemen. Itu keliatannya aja apartemen, tapi aku nyalain lampu jam 7 malam, nggak pake AC jendelanya tak bukain. Terus dari situ aku mikir kenapa aku nggak jadi agen properti aja kan ini nggak harus sekolah tinggi. Sampe sekarang aku sudah menyewakan 180 unit apartemen di sini,” ucapnya.
Jadi Youtuber
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Tak mau berpuas diri, ia pun mulai menggeluti bidang konten kreator. Ia pun kini dikenal sebagai salah satu food vloger.
“Jadi tahun 2015 itu, anakku minta di belikan kamera. Anakku itu yang minta. Terus anakku minta kamera tak beliin, katanya mau jadi youtuber. Ternyata nggak di pakek kameranya sama anakku karena dia lebih fokus sekolah. Terus sebagai emak-emak aku mikir dong gimana ya balikin uang kamera ini. Terus kegiatan ku sehari-hari, bersihin toilet, muter sama timku tak shoot, nggak ada yang nonton. Kasian kan. Terus gara-gara ngereview Al El Dul snack subscribersnya jadi naik,” ucapnya sambil tertawa.