Rekomendasi Makanan Bulan Puasa yang Tepat, Penuhi Kebutuhan Nutrisi
Makanan bulan puasa saat sahur dan berbuka harus bergizi dan kaya cairan untuk menyediakan energi dan hidrasi yang cukup bagi tubuh. Jadi, Anda tak boleh asal pilih makanan saat hendak memulai dan mengakhiri puasa. Semua itu dilakukan untuk memastikan tubuh tetap ternutrisi dengan baik.
Mendapatkan asupan makanan bulan puasa yang tepat sangat penting bagi kesehatan dan daya tahan tubuh. Terutama jika Anda adalah pekerja yang di waktu pagi hingga sore hari, memerhatikan jenis makanan bulan puasa adalah hal yang krusial.
Makanan bulan puasa saat sahur dan berbuka harus bergizi dan kaya cairan untuk menyediakan energi dan hidrasi yang cukup bagi tubuh. Jadi, Anda tak boleh asal pilih makanan saat hendak memulai dan mengakhiri puasa. Semua itu dilakukan untuk memastikan tubuh tetap ternutrisi dengan baik.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Siapa yang memberikan saran tentang pola makan sehat saat puasa? Menurut Arif Sudarsono, seorang ahli gizi dari RSUD Abdoel Wahab Sjahranie Samarinda, memilih makanan yang tepat saat sahur adalah kunci untuk menjaga stamina selama berpuasa.
-
Bagaimana cara memperkuat daya ingat selain makan makanan sehat? Olahraga secara rutin tidak hanya baik untuk kesehatan fisik, tetapi juga untuk kesehatan otak. Olahraga dapat meningkatkan sirkulasi darah ke otak, yang membantu dalam memelihara sel-sel saraf dan mendukung pembentukan memori baru.
-
Bagaimana cara mendapatkan lemak sehat? Namun, penting untuk memilih lemak yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa rekomendasi jenis makanan bulan puasa yang tepat baik dari segi gizi maupun kecukupan nutrisi yang bisa dijadikan patokan. Semoga membantu!
Rekomendasi Makanan untuk Bulan Puasa Saat Sahur
1. Oat dan Sereal
Rekomendasi makanan bulan puasa saat sahur yang pertama adalah oat dan sereal. Oatmeal memiliki banyak serat dan selama sahur tubuh membutuhkan makanan yang baik.
Serat larut berubah menjadi gel di perut dan menunda pencernaan, sehingga menurunkan kolesterol dan glukosa darah. Sereal sarapan berserat tinggi seringkali diperkaya dengan vitamin dan mineral, memberikan nutrisi ekstra untuk membuat Anda tetap berenergi sepanjang hari.
2. Nasi
Rekomendasi makanan bulan puasa saat sahur yang kedua adalah nasi. Nasi adalah makanan pokok masyarakat Indonesia yang tak boleh ketinggalan. Pastikan untuk makan nasi di kala sahur untuk membantu tubuh tetap berenergi sepanjang harinya.
©lifehacker.com
Makanan bertepung seperti puding beras dengan tambahan buah-buahan atau biji-bijian dengan susu juga bisa menjadi sumber nutrisi yang baik.
3. Yogurt dan Susu
Produk susu merupakan sumber kalsium dan vitamin yang baik, menjadikannya makanan untuk bulan puasa yang patut untuk Anda pertimbangkan.
Anda bisa mengonsumsi smoothie yoghurt atau milkshake kurma agar tetap kenyang dan terhidrasi sepanjang hari. Anda juga bisa memadukannya dengan buah dan sereal untuk variasi hidangan sahur yang sehat.
4. Telur
Tinggi nutrisi dan penuh protein serta Vitamin D, telur dapat diolah dengan berbagai cara yang sesuai dengan selera. Ya, telur adalah rekomendasi makanan untuk bulan puasa saat sahur yang baik.
Konsumsi telur rebus bersama roti panggang gandum ditambah dengan buah alpukat adalah pilihan yang bagus untuk mengontrol asupan kalori harian saat puasa.
Rekomendasi Makanan untuk Bulan Puasa Saat Berbuka
1. Kurma
Rekomendasi makanan bulan puasa tepatnya pada saat berbuka yang pertama adalah kurma. Kurma telah umum dikenal di seluruh dunia sebagai makanan yang sangat baik untuk berbuka puasa. Kurma telah dikonsumsi secara tradisional sejak zaman Nabi Muhammad. Konsumsi kurma selama bulan Ramadan memegang peranan penting di kalangan umat Islam di seluruh dunia.
Selama Ramadan, orang-orang juga banyak yang bertukar hadiah dalam bentuk kurma. Kurma merupakan sumber serat dan menyediakan gula alami untuk energi, ditambah mineral seperti potasium, tembaga, dan mangan yang secara instan mampu membantu memulihkan energi untuk membuat Anda merasa segar kembali setelah berjam-jam berpuasa.
plotshnete.net
2. Aneka Minuman
Dianjurkan untuk minum air atau jus buah sebanyak-banyaknya saat berbuka puasa dan sebelum tidur untuk merehidrasi tubuh. Namun, lebih baik hindari minuman dengan banyak tambahan gula dan minuman soda karena memiliki kandungan kalori yang tinggi.
3. Buah, Sayur, Kacang
Buah-buahan, sayur-sayuran, dan kacang-kacangan adalah rekomendasi makanan bulan puasa lainnya. Buah-buahan menyediakan gula alami untuk energi, cairan dan vitamin serta mineral.
Selain itu, sayuran seperti mentimun dan selada kaya akan serat dan memberikan sifat menghidrasi yang membantu tubuh terasa sejuk. Kacang seperti almond juga mengandung lemak baik yang sangat bermanfaat bagi tubuh.
4. Sup
Sup yang berbahan dasar kaldu daging, dengan tambahan kacang-kacangan seperti lentil, baik untuk perut dan juga mudah dicerna. Hal ini membuat sup menjadi hidangan yang pas untuk berbuka puasa.
Dikombinasikan dengan makanan bertepung seperti pasta atau biji-bijian, sup dapat berubah menjadi makanan sehat yang direkomendasikan sebagai salah satu jenis makanan untuk bulan puasa.