1 Kampung di Garut Diisolasi Usai Ditetapkan Zona Merah Corona
Sebanyak 315 kepala keluarga di Kecamatan Cigedug akhirnya diisolasi mandiri mulai Rabu (22/4). Isolasi tersebut dilakukan setelah pasien dalam pengawasan (PDP) meninggal dunia dan dinyatakan positif Covid-19.
Sebanyak 315 kepala keluarga di Kecamatan Cigedug akhirnya diisolasi mandiri mulai Rabu (22/4). Isolasi tersebut dilakukan setelah pasien dalam pengawasan (PDP) meninggal dunia dan dinyatakan positif Covid-19.
Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman menyebut bahwa pasien yang sempat kabur dari ruang isolasi tesebut diketahui sempat melakukan kontak di kampungnya dengan sekitar 41 kepala keluarga. Ke-41 kepala keluarga tersebut kemudian melakukan kontak dengan warga lainnya yang ada di kampung tersebut.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
"Dengan pertimbangan tersebut, mulai Rabu (22/4) ini satu kampung di Kecamatan Cigedug diisolasi dengan pertimbangan daerah ini sudah bisa ditetapkan sebagai zona merah. Ini karena ada pasien yang positif dan meninggal dunia, ditambah ada kontak erat dengan puluhan kepala keluarga," sebutnya.
Jumlah kepala keluarga yang diisolasi di kampung tersebut, dikatakan Helmi berjumlah 315 orang. Mereka diisolasi karena diduga seluruhnya melakukan kontak dengan 41 kepala keluarga yang sempat melakukan kontak dengan pasien.
"Jumlah yang diisolasi juga atas dasar kesepakatan bersama pemerintah setempat," katanya.
Selain itu, Wabup juga mengungkapkan bahwa kampung di sekitar yang tidak diisolasi akan diawasi secara ketat, termasuk tiga kecamatan sekitarnya, yaitu Cikajang, Cisurupan, dan Bayongbong. "Kita akan berlakukan sosial dan physical distancing secara ketat," ungkapnya.
Sebelum mengisolasi satu kampung, Helmi mengaku bahwa pihaknya pun sempat melakukan rapid test kepada ratusan warga di kampung tersebut. Hasilnya sendiri beberapa di antaranya tidak reaktif.
Dia menyebut bahwa selama 315 kepala keluarga diisolasi, Pemerintah Kabupaten Garut akan menyiapkan jaminan kehidupan minimal selama 10 hari ke depan.
Sementara itu, Kepala Desa Cigedug, Basit Abdul Kodir menyebut bahwa warganya sudah siap melakukan isolasi mandiri karena sadar hal tersebut untuk kepentingan banyak orang.
Untuk kampung yang diisolasi lokasinya sedikit menjorok ke dalam dari ruas yang yang menghubungkan antara Kecamatan Cigedug dan Cikajang. Walau begitu ada tiga jalan yang bisa jadi pintu masuk ke kampung tersebut, namun seluruhnya akan dijaga oleh satgas.
Untuk menampung bantuan bagi warga yang diisolasi, sebuah posko didirikan di dekat pintu masuk kampung. Bantuan pertama, berupa 350 paket sembako telah dibagikan langsung kepada warga.
Helmi Budiman menyebut bahwa kasus isolasi kampung ini merupakan dampak dari lamanya hasil uji laboratorium pasien. Dia telah meminta Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil agar memberi atensi terhadap persoalan tersebut.
"Dengan lambatnya hasil uji swab, potensi orang dalam pemantauan bisa semakin banyak. Kita berharap agar hasil tes swab bisa keluar setelah 3 hingga 4 hari agar kita bisa cepat lakukan antisipasi," ujarnya.
Baca juga:
Menaker: PHK Terbanyak di Jatim, Pekerja Dirumahkan Paling Banyak di Jakarta
Ini Ramuan Herbal dari Madagaskar yang Diklaim Bisa Cegah Covid-19
PFI Jakarta Bagikan Masker dan Hand Sanitizer kepada Pewarta Foto
Anies Perpanjang Masa PSBB Jakarta Sampai 22 Mei 2020
Dokter Gigi Gunakan APD untuk Antisipasi Penularan Covid-19