Halaman Rumahnya Langsung Berhadapan dengan Curug Eksotis, Begini Indahnya Kampung Lianggunung Cianjur
Saat warga kampung ini membuka pintu rumah langsung disuguhkan pemandangan curug eksotis.
Siapa yang tak ingin memiliki halaman rumah bak surga? Sudah tentu banyak yang memimpikannya. Namun di Kampung Liunggunung , Desa Padasuka, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Cianjur, kondisi ini benar-benar ada.
Letaknya yang berada di kawasan perbukitan, membuat Liunggunung memiliki pemandangan yang mengagumkan. Menariknya, terdapat fenomena menarik yakni halaman rumah yang menghadap langsung ke curug di pegunungan.
-
Apa keunikan Kampung Cihaur? Kampung Cihaur jadi daerah dengan kearifan lokal Sunda dan keramahan warganya yang masih kuat.
-
Di mana desa indah di Cianjur ini berada? Wilayah itu disebut memiliki pemandangan yang tetap mengagumkan bak di Eropa dengan hamparan sawah dan pepohonan hijau yang tetap terjaga.
-
Apa yang unik di Kampung Ciburial? Ini yang tak kalah unik, yakni pertunjukan seni wayang tradisional dengan bahan utamanya sayur mayur.
-
Apa yang istimewa dari Curug Cimarinjung? Selain menawarkan keindahan, curug ini juga memiliki kisah misterius tentang keraton gaib yang berkembang di masyarakat.
-
Kenapa Kampung Ciburial menarik dikunjungi? Pengunjung bisa menemukan keindahan alam sampai tradisi adat yang dipelihara oleh warga setempat.
-
Kenapa Curug Luhur sangat menarik? Salah satu hal yang membuat Curug Luhur Pangandaran menarik adalah tinggi air terjunnya yang mencapai 70 meter.
Ini tentu menjadi pemandangan yang langka, mengingat tidak semua permukiman di pegunungan dekat dengan air terjun. Warga setempat pun sudah terbiasa saat membuka pintu rumah, langsung disuguhkan pemandangan cantik.
Kampung Liunggunung sebelumnya sempat viral di media sosial, lantaran memiliki pemandangan yang indah. Berikut informasinya.
Kampungnya Dikelilingi Sawah dan Bukit
Pemandangan indah tersebut diabadikan oleh konten kreator di kanal Youtube Cianjur Turunan Kidul. Dalam tayangan, terlihat Kampung Liunggunung dikelilingi oleh persawahan dan perbukitan hijau.
Pemandangan indahnya semakin jelas saat masa tanam padi, karena topografi teraseringnya benar-benar memanjakan pandangan.
“Di sini luar biasa sekali pemandangannya, masya Allah. Nah di sini sudah ada bangku ya (di depan rumah menghadap curug) buat nongkrong,” kata kreator video.
Buka Pintu Langsung Lihat Air Terjun Indah
Di kampung tersebut, air terjun yang menjulang tinggi menjadi pemandangan menakjubkan. Kehadirannya bisa langsung disaksikan dari halaman rumah seorang warga.
Sang pemilik rumah, Emak Abu, memiliki tempat tinggal yang hanya berjarak beberapa puluh meter dari curug besar tersebut.
“Saya langsung takjub dengan pemandangan curug ini, namanya itu Curug Kubang,” kata kreator video.
Tinggal Lintasi Sawah untuk Menikmati Keindahannya
Jika ingin mendatangi langsung air terjun, warga hanya tinggal menyeberangi beberapa petak sawah. Rutenya hanya berupa jalan setapak, namun mudah dilalui.
Warga sekitar mengaku nyaman tinggal di sana puluhan tahun, karena kehadiran curug tersebut.
“Saking dekatnya rumah Emak Abu dari curug, ini atapnya sampai basah,” ucap kreator video.
Ada Ruang Terbuka dan Sungai yang Jernih
Persis di area curug, terdepat ruang terbuka yang cukup luas. Di sana juga terdapat bebatuan besar yang diduga berasal dari fenomena alam jutaan tahun lalu.
Sebuah sungai menjadi lokasi yang asyik untuk berendam dan bermain air dari Curug Kubang. Kondisi airnya juga bersih dan jenih, sehingga bisa dinikmati untuk bersantai.
“Ada kolamnya di sini, ini suasananya benar-benar indah dan segar sekali ya,” kata kreator video.
Saat ini, curug tersebut menjadi destinasi wisata yang dikelola oleh warga setempat dengan beberapa fasilitas tambahan.