2 Polisi Ditangkap Saat Hendak Nyabu Bersama Wanita di Hotel
Selain 2 polisi tersebut. Brigpol SA (37) yang setiap harinya bertugas di bagian Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Sulsel juga diamankan di temat terpisah karena kepemilikan revolver.
Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sulawesi Selatan menangkap tiga anggotanya karena dugaan keterlibatan narkoba. Ketiganya ditangkap di hotel bersama seorang perempuan.
"Ada informasi yang diterima bahwa ada oknum anggota bersama teman perempuannya sedang menggunakan sabu di salah satu kamar hotel kemudian bergerak untuk memastikan informasi itu," ujar Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Dicky Sondani di Makassar. Demikian dikutip dari Antara, Minggu (24/2).
-
Kenapa polisi dipecat karena narkoba? Jadi personel yang kita PTDH itu mayoritas kasus disersi. Ada juga kasus narkoba dua personel yang sudah kita sidangkan, " tuturnya.
-
Bagaimana polisi menangani kasus narkoba di Makassar? Doli mengaku, menjelang tahun baru 2024 pihaknya telah melakukan pemetaan terhadap lokasi atau titik rawan peredaran narkotika di Makassar."Tentunya kita sudah mulai melaksanakan operasi dan gencar-gencar kita gelar razia di tempat-tempat yang sudah kita mapping di Makassar raya, dan di tempat hiburan juga kita gelar jelang tahun baru," terang Doli.
-
Siapa saja anggota polisi di Makassar yang dipecat karena narkoba? Dari tujuh orang tersebut, dua orang polisi dipecat positif mengonsumsi narkoba.
-
Mengapa polisi cepek semakin banyak di Jakarta? Munculnya polisi cepek sejalan dengan perkembangan wilayah perkotaan di Indonesia, terutama di Jakarta, yang kini dikenal sebagai salah satu kota metropolitan dengan tingkat kemacetan tertinggi dan durasi kemacetan terlama di Indonesia.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Apa yang dimaksud dengan pangkat polisi? Mengutip dari laman polisi.com, tanda kepangkatan Polri adalah daftar tanda pangkat yang dipakai oleh Kepolisian Negara Indonesia.
Polisi langsung mendatangi hotel di Jalan Tanjung Bunga Makassar. Direktur Narkoba Kombes Pol Hermawan juga ikut dalam penggerebekan itu. saat kamar digerebek, didapat Brigpol Her (38), Brigpol Rus (33) dan seorang perempuan As (29) warga Tanjung Bunga Makassar. Brigpol Her berusaha membuang barang buktinya yakni satu saset sabu di bawah tempat tidur.
Namun, anggota yang melakukan penggeledahan mendapatkan barang haram tersebut. Kemudian dilanjutkan penggeledahan secara menyeluruh hingga akhirnya menemukan barang bukti lainnya yakni, satu set alat hisap (bong), dua paket sasetan bekas pakai, satu sendok sabu, lima unit telepon genggam (HP) uang tunai Rp3.800.000 dan satu pucuk senjata api genggam jenis Revolver berisikan enam amunisi.
"Barang bukti yang ditemukan itu satu set alat isap, dua paket saset sabu yang sudah habis dipakai, satu sendok sabu, lima unit HP, uang tunai dan senpi revolver," katanya.
Dicky menyatakan senjata api jenis revolver itu adalah milik anggota lainnya yakni Brigpol SA (37) yang setiap harinya bertugas di bagian Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Sulsel. Brigpol SA sendiri juga masuk dalam komplotan tersebut dan diamankan sementara di Polda Sulsel bersama tiga orang lainnya.
"Untuk ketiga anggota sudah ditangani dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Begitu juga dengan teman perempuan ketiga anggota itu sedang dilakukan pemeriksaan. Selain itu, juga dilakukan koordinasi dengan Propam dan Provost Brimob Polda Sulsel untuk proses pemeriksaan anggota," ucapnya.
Baca juga:
Kasus Bandar Sabu Bebas, Polda Sulsel Periksa 8 Penyidik dan Kasat Narkoba Pinrang
3 Anggota Polda Sulsel Diringkus Saat Pesta Sabu Bersama Perempuan di Hotel
6 Anggota Polres Jakarta Utara Dipecat Gara-gara Narkotika dan Bolos
Polda Sulsel Sayangkan Hakim PN Makassar Vonis Bebas Bandar Narkoba
KY dan Badan Pengawas MA Diminta Selidiki Putusan Bebas Bandar Sabu di Makassar
Vonis Bebas 'Kijang' Bandar Narkoba, PN Makassar Siap Dilaporkan ke KY
Polda Sulsel Pecat Briptu SD, eks Anak Buah Kijang Bandar Narkoba yang Divonis Bebas