24 Desa di Bondowoso rawan krisis air bersih saat musim kemarau
Dari 24 desa yang tersebar di 16 kecamatan terdapat 10 kecamatan yang sering mengalami krisis air bersih setiap kemarau.
Sebanyak 24 desa di Bondowoso, Jawa Timur rawan krisis air bersih jika musim kemarau. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bondowoso telah mempersiapkan pendistribusian air ke desa-desa tersebut.
"Sejauh ini masih belum ada laporan dari puluhan desa yang biasanya mengalami krisis air bersih setiap musim kemarau. Tetapi kami selalu siap mendistribusikan air bersih ke desa-desa yang terpantau kekeringan dan kesulitan air bersih," ujar Kepala Pelaksana BPBD Bondowoso, Kukuh Triatmoko di Bondowoso, Jumat (12/8), dikutip dari Antara.
Kukuh menyebutkan, dari 24 desa yang tersebar di 16 kecamatan terdapat 10 kecamatan yang sering mengalami krisis air bersih setiap musim kemarau. Di antaranya Kecamatan Cerme, Prajekan, Klabang, Tegalampel, Taman Krocok, Wringin, Pakem, Binakal, Curahdami, dan Kecamatan Tapen. Sedangkan enam kecamatan lainnya tidak terlalu parah.
Kata dia, 16 kecamatan itu tidak semua desa mengalami krisis air bersiah setiap tahun. Namun rata-rata setiap kecamatan terdapat dua hingga tiga desa terjadi kekeringan.
"Rata-rata desa yang mengalami krisis air setiap tahun lokasinya berada di dataran tinggi atau perbukitan, sehingga sulit sumber mata air keluar saat musim kemarau," ujar Kukuh.
Menurutnya, selama ini BPBD Bondowoso menyuplai air bersih setiap musim kemarau menggunakan armada truk tangki milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bondowoso. Sebab BPBD setempat belum memiliki armada truk untuk mendistribusikan air bersih ketika puluhan desa di Kota Tapai itu terjadi kekeringan.
"Kami sudah mengajukan ke Pemerintah Kabupaten Bondowoso pengadaan satu unit armada truk tangki sebagai transportasi pendistribusian air bersih," tandasnya.
Baca juga:
Titik api di Sumsel mulai meningkat drastis memasuki puncak kemarau
Panas terik landa Medan, warga diminta kurangi aktivitas di luar
Berbagai cara warga India hadapi gelombang panas
Dilanda kemarau terparah, Thailand kerahkan tim pembuat hujan
RI bakal dilanda equinox, panas udara bisa capai 36 derajat celcius
Gagal panen, warga perbatasan RI-Timor Leste terancam kelaparan
Warganya terancam kelaparan, Bupati Belu janji cari solusi
-
Kenapa Hari Air Sedunia penting? Peringatan ini menyoroti tantangan-tantangan besar yang dihadapi dunia dalam hal krisis air, termasuk polusi air, perubahan iklim, dan ketidaksetaraan akses terhadap air bersih.
-
Kapan Hari Air Sedunia diperingati? Hari Air Sedunia adalah peringatan global yang diadakan setiap tahun pada tanggal 22 Maret untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya air bersih dan keberlanjutannya.
-
Kapan Air Terjun Nyarai terbentuk? Di sini, kamu bisa menikmati gemuruh air dan kolamnya yang terbentuk sejak ratusan tahun lalu.
-
Mengapa Embung Alastuwo sering kering di musim kemarau? Menurut warga, Embung Alastuwo kerap kering tanpa air saat musim kemarau.
-
Siapa Aero Aswar? Aero Aswar bukanlah individu biasa; ia merupakan seorang atlet jet ski yang telah meraih banyak prestasi.
-
Kapan petani bawang merah di Brebes mengalami kerugian? Kerugian tersebut terjadi pada musim panen di awal tahun ini akibat cuaca yang tidak menentu sehingga menyebabkan kualitas bawang merah menurun. Petani bawang merah mengaku mengalami kerugian ketika ditemui di ladangnya di Brebes, Jawa Tengah, Kamis (11/1/2024). Kerugian tersebut terjadi pada musim panen di awal tahun ini akibat cuaca yang tidak menentu sehingga menyebabkan kualitas bawang merah menurun.