3 Penambang emas di Lebak tewas keracunan di sumur sedalam 50 M
Berdasarkan hasil penyelidikan sementara ketiga korban jiwa itu diduga menghirup gas beracun.
Tiga penambang emas tanpa izin (ilegal) ditemukan tewas dalam lubang di Blok Kadu Kalahang, Desa Warung Banten, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten. Ke tiganya tewas di dalam sumur sedalam 50 meter.
"Diduga ketiga penambang itu tewas setelah menghirup gas beracun dari dalam lubang setinggi 50 meter," kata Kapolsek Cibeber Ajun Komisaris Polisi Chotim, seperti dikutip dari Antara, Selasa (6/1).
Menurut dia, ketiga korban itu bernama Adwa (42), Enday (40) dan Andi (35). Semua warga yang tewas itu warga Desa Neglasari, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak.
Peristiwa kecelakaan terjadi Senin (5/1) pukul 11.30 WIB, mereka para korban sedang menambang di lubang emas milik Haji Agus, Desa Cinangga, Kecamatan Bayah. Mereka penambang hendak menggali batu berkadar emas di lubang dengan kedalaman sekira 50 meter.
Musibah ini berawal dari salah satu korban bernama Adwa melakukan penambangan emas dengan turun ke lubang. Namun korban setelah masuk ke lubang dipanggil oleh dua temannya yang berada di atas lubang sambil memanggil korban.
Mendengar temannya tidak ada jawaban, Enday dan Andi turun ke lubang untuk melihat Adwa, namun tiba-tiba kedua temannya jatuh hingga meninggal.
Berdasarkan hasil penyelidikan sementara ketiga korban jiwa itu diduga menghirup gas beracun. Sebab kondisi tubuhnya tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan maupun bekas penganiayaan.
"Kami menduga korban itu menghirup gas beracun," ujarnya.
Kepala Puskesmas Cibeber Kabupaten Lebak Erwan Susanto mengatakan ketiga penambang emas itu sempat mendapat pertolongan medis, namun ketiga korban sudah meninggal. "Kami memperkirakan korban meninggal saat berada di lubang," katanya.
Baca juga:
Penyelamatan dramatis pria bertubuh tambun tercebur sumur 30 m
Tercebur sumur sedalam 30 meter selama 3 jam lebih, Ryan selamat
Pindahkan tiang listrik, Deden Riski tewas tersengat
Ternyata pabrik baja Krakatau Posco sering terjadi ledakan
Pasang antena TV di Pospam Natal, polisi di Jambi tewas kesetrum
Menteri Hanif terjunkan tim selidiki ledakan di Krakatau Posco
-
Dimana kecelakaan kerja itu terjadi? Ledakan tungku di fasilitas pengolahan nikel milik PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel di kawasan yang dikelola oleh PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) pada Minggu (24/12).
-
Kapan kerja lembur bisa memicu terjadinya kecelakaan kerja? Tingkat kecelakaan dapat meningkat saat bekerja lembur. Kelelahan dapat mengurangi konsentrasi, waktu reaksi, dan keterampilan motorik, yang dapat meningkatkan risiko kecelakaan di tempat kerja.
-
Kapan doa pembuka rapat kerja dibaca? Doa pembukaan rapat kerja merupakan salah satu elemen penting yang sering kali dihadirkan dalam berbagai pertemuan formal, baik itu di lingkungan bisnis, pemerintahan, maupun organisasi sosial.
-
Apa yang dimaksud dengan kata kerja aktif? Kata Kerja Aktif adalah kata kerja yang menunjukkan bahwa subyek dalam kalimat melakukan aksi atau menjadi pelaku dari suatu perbuatan.
-
Kenapa kebiasaan menunda pekerjaan menjadi masalah? Kebiasaan menunda-nunda ini jika dibiarkan terus-menerus dapat menimbulkan dampak buruk, seperti tertinggal dalam karir, kehilangan waktu secara sia-sia, dan target pekerjaan yang tidak tercapai.
-
Siapa yang mengalami kecelakaan? Chisa Anne stri dari vokalis band Repvblik Ruri Wantogia, membagikan kondisi terkini dari sang suami yang dikabarkan mengalami kecelakaan pada Jumat (6/9).