6.403 Bungkus kosmetik ilegal mengandung merkuri disita polisi
Kosmetik itu terdiri dari krim pemutih wajah dan penghilang jerawat. Namun tidak tertera nomor registrasi.
Sebanyak 6403 bungkus kosmetik ilegal yang mengandung merkuri disita Unit 2 Subdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Sumsel di kawasan parkir Taman Nusa Indah 16 Ilir Palembang, Selasa (11/9). Selain menyita kosmetik mengandung merkuri, polisi juga menangkap pemilik bernama Idham Saputra (31) dan mengamankan mobil Toyota Avanza yang dipakai pelaku untuk berjualan.
Kosmetik itu terdiri dari krim pemutih wajah dan penghilang jerawat. Namun tidak tertera nomor registrasi di setiap produk.
Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Sumsel melalui Kanit II Kompol Baginda Harahap mengungkapkan, penangkapan berdasarkan hasil patroli. Begitu diperiksa, alat-alat kosmetik yang dijual pelaku tidak memiliki izin edar dari BPOM alias ilegal. Total kosmetik tersebut senilai Rp 30 juta.
"Dari yang disita ada 6.403 kosmetik ilegal dari tangan tersangka. Hasil lab, mayoritas kosmetik itu mengandung merkuri," kata Baginda, Rabu (17/9).
Saat ini, kata dia, pihaknya tengah mencari agen produk ilegal tersebut. "Tersangka masih diperiksa untuk mengetahui dari mana barang itu dia dapatkan," ujarnya.
Sementara tersangka Idham mengaku barang tersebut dia dapatkan dari sales penjual kosmetik. Dia pun mengetahui jika kosmetik itu ilegal dan berbahaya bagi pemakainya. "Sehari saya dapat untung Rp 400 ribu. Jauh dibanding jual kosmetik resmi," akunya.
Kosmetik itu dia jual menggunakan mobil Toyota Avanza. Namun, dia tidak berjualan secara terbuka. "Cuma pelanggan saja yang tahu. Saya cuma nunggu di mobil saja," pungkasnya.
Baca juga:
Gudang kosmetik palsu berlabel BPOM di Lampung digeruduk polisi
BPOM sarankan konsumen jangan gampang beli obat secara online
BPOM tak pernah izinkan penjualan produk kecantikan via internet
Pembantu rumah tangga pembeli utama kosmetik palsu
Peredaran obat dan kosmetik palsu di Indonesia mengkhawatirkan
-
Dari mana produk kosmetik yang diekspor ke Malaysia berasal? Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Kementerian Perdagangan (Kemendag) Didi Sumedi melepas ekspor kosmetik dari Sidoarjo ke Malaysia senilai 7 juta Ringgit Malaysia (RM) atau lebih dari Rp20 miliar, pada Senin.
-
Di mana toko kosmetik kuno itu ditemukan? Penggalian ini dilakukan di sebelah timur Kuil Zeus dan dipimpin Profesor Gökhan Coşkun dari Departemen Arkeologi Universitas Dumlupınar.
-
Apa saja bahan kimia berbahaya yang harus dihindari ibu hamil dalam produk kosmetik? Selama masa kehamilan, ada beberapa bahan kimia yang sebaiknya dihindari, termasuk paraben, alkohol, merkuri, oxybenzone, asam hidroksi seperti AHA dan BHA, serta retinoid dan turunannya.
-
Siapa yang harus lebih berhati-hati dalam memilih kosmetik? Ketika seorang wanita hamil, keselamatan dan kesejahteraan bayi dalam kandungannya menjadi prioritas utama.
-
Apa ciri-ciri skincare yang tidak cocok di kulit? Ciri-ciri skincare tidak cocok di kulit penting diketahui setiap orang, terutama kaum perempuan. Saat ini, tidak sedikit produk kecantikan yang justru membuat kulit rusak, seperti lebih gelap atau mengelupas. Hal ini terjadi karena pengguna tidak cocok dengan kandungan yang ada di dalam skincare tersebut.
-
Kenapa memilih makeup dengan klaim non comedogenic penting? Produk dengan klaim non comedogenic tidak menyebabkan komedo, tidak memiliki kandungan zat aditif kimia berbahaya, dan terbebas dari wajah jerawat.