Aher ingin tutup masa jabatan dengan bangun masjid Rp 250 miliar
Lingkungan masjid itu bakal berfungsi sebagai kawasan resapan air.
Masa jabatan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan, tersisa tiga tahun lagi. Sebagai tanda perpisahan kepada rakyat Jawa Barat, politikus Partai Keadilan Sejahtera itu berniat membangun masjid dengan model terapung.
Rencananya, memiliki masjid terapung itu bakal didirikan di kawasan Gedebage, Kota Bandung. Pembangunannya akan dilakukan tahun depan, dan rampung 2018.
"Banyak proyek atau bisa dibilang artefak fisik yang akan terbangun termasuk masjid. Kami ingin pada masa kepemimpinan saya ini diakhiri dengan masjid," kata pria akrab disapa Aher, usai pelantikan Sekda Jabar Iwa Karniwa, di Aula Barat Gedung Sate, Bandung, Senin (12/9).
Proyek masjid impian Aher itu diperkirakan menelan dana Rp 250 miliar. Masjid terapung itu akan berdiri di atas lahan seluas lima hektare. Saat ini tengah dalam proses pembebasan lahan.
Masjid itu nantinya akan berdiri di atas danau, yang sebagai area resapan air.
"Bangunan (masjid) itu nantinya tidak hanya masjid tapi ada fungsi resapan," ujar Aher.â¬
Aher berharap, kawasan masjid terapung juga berfungsi sebagai kolam retensi, pengendalian banjir, dan sumber air bersih.
Masjid terapung bakal didirikan di kawasan Timur Bandung, lantaran dekat pusat pemerintahan kota. Sebab rencananya, kantor Pemkot Bandung pun akan dipindahkan ke kawasan itu.
Baca juga:
Menpan RB sebut Surabaya layak jadi kota percontohan layanan publik
Ini profil panglima OPM Goliat Tabuni yang kini jadi pengusaha kayu
Polisi periksa 3 perusahaan asing terkait kebakaran hutan di Sumsel
Berikut kronologi helikopter hilang kontak di Sumut
Menko Rizal: Menteri ESDM digaji rakyat, kok justru membela Freeport
-
Kapan Ivan Gunawan meresmikan Masjid Indonesia? Setelah dua tahun pembangunannya, masjid ini akhirnya selesai dan diresmikan langsung oleh Ivan Gunawan bersama pengurus masjid.
-
Kapan Masjid Nur Abdillah diresmikan? Menurut kanal Youtube Traveling All In, masjid ini baru diresmikan pada 2021 lalu. Proses pembangunannya sudah dimulai sejak 2019 lalu, hingga kini menjadi ikon wisata religi di Kabupaten Serang, Banten.
-
Kapan Masjid Jami' Jayapura dibangun? Jika Masjid Baiturrahman berdiri pada tahun 1974, Masjid Jami’ sudah berdiri pada tahun 1943.
-
Dimana Masjid Jami Sultan Syarif Abdurrahman berada? Masjid Jami Sultan Syarif Abdurrahman merupakan masjid terbesar di Pontianak dan masjid yang pertama kali berdiri di Provinsi Kalimantan Barat.
-
Mengapa Masjid At Taqwa Cirebon diganti namanya? Alasan renovasi juga karena posisinya sudah cukup melenceng dari arah kiblat, sehingga perlu diluruskan. Setelahnya, Koordinator Urusan Agama Cirebon, R. M. Arhatha, menginisiasi pergantian nama masjid agar tidak lagi menggunakan kata “Agung”. Ini karena saat itu sudah ada masjid bernama Masjid Agung Sang Cipta Rasa yang ada di Alun-Alun Kasepuhan dan menjadi salah satu masjid kuno paling tua yang ada di sana.
-
Apa yang Irfan Hakim lakukan di masjid? Irfan Hakim menunjukkan antusiasme yang tinggi ketika turut membantu para relawan membersihkan bagian dalam dan luar masjid. Meskipun berusia 48 tahun, lelaki tersebut bahkan tak segan untuk mengepel lantai masjid dan menyikat area tempat wudhu.