Arab Saudi Izinkan Warga Indonesia Perempuan Umrah Tanpa Mahram
Arab Saudi meluncurkan platform bernama Nusuk. Nantinya, pelancong dari seluruh dunia dapat dengan mudah mengatur seluruh kunjungan ke Kerajaan, mulai dari mengajukan e-Visa hingga memesan hotel dan penerbangan. Platform ini juga menyediakan berbagai layanan dan informasi bagi peziarah dan pengunjung.
Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq F. Al-Rabiah mengatakan, pihaknya mengizinkan warga Indonesia untuk umrah tanpa mahram. Artinya, perempuan bisa menjalani ibadah umrah tanpa wali laki-laki.
"Kami telah membatalkan kewajiban harus ada mahram dalam ibadah umrah, dan kami memberikan siapa yang datang dengan tujuan umrah untuk datang mengunjungi tempat-tempat di Saudi. Dan ini bagian dari proses untuk menyambut jemaah umrah dari Indonesia," kata Tawfiq saat jumpa pers bersama Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Kantor Kemenag, Jl MH Thamrin, Jakarta, Senin (24/10).
-
Kapan seseorang dianggap sah melakukan umrah? Pelaksanaan ibadah umrah memiliki rukun atau bagian-bagian yang wajib untuk dilakukan tanpa kecuali. Apabila salah satu tidak dilaksanakan, maka ibadah umrahnya tidak sah. Rukun umrah tersebut tidak bisa ditinggalkan walaupun sebagian bisa digantikan dengan dam.
-
Apa yang dilakukan pelaku penipuan umrah ini terhadap para korbannya? Para jemaah pun mulai membayar biaya perjalanan umrah kepada tersangka. Sampai akhirnya, para jemaah tersebut dibawa pelaku ke Jakarta dan diinapkan di salah satu hotel selama tiga hari. "Namun setelah tiga hari ini mereka tidak kunjung diberangkatkan sampai akhirnya meyakini bahwa mereka ini sudah menjadi korban penipuan," ungkapnya.
-
Siapa yang sedang beribadah umrah? Inilah gambar Happy Asmara yang sedang bersiap-siap menuju bandara untuk terbang ke Madinah. Happy membawa keluarganya untuk menjalani ibadah umrah.
-
Kapan jemaah umrah asal Rembang seharusnya berangkat? Dalam sebuah video viral yang diunggah akun Instagram @merapi_uncover pada 17 Maret 2023 lalu, tampak puluhan jemaah umrah yang telantar di Yogyakarta International Airport. Dalam video itu dijelaskan bahwa sejatinya mereka berangkat pukul 17.30 sore hari.
-
Kapan Krisdayanti dan keluarga berangkat umrah? Momen keberangkatan tersebut diabadikan Krisdayanti lewat akun instargam pribadinya pada Senin (30/10) kemarin.
-
Bagaimana nasib jemaah umrah asal Rembang yang tertipu biro perjalanan umrah? Kini, para jemaah tersebut telah diberangkatkan oleh PT Amana Berkah Mandiri Yogyakarta. Mereka berangkat pada 12 Mei 2023 lalu. Semua jemaah mendapatkan fasilitas selayaknya tanpa ada kekurangan sedikitpun. “Dengan kesepakatan bersama, jemaah menambah biaya umrah sebesar Rp6 juta. Kemudian kami menanggung dan memberi kompensasi kerugian visa baru, hotel, dan Land Arrangement alias pengaturan perjalanan para jemaah selama ibadah umrah,” Rifai mengaku PT Amana Berkah Mandiri juga merupakan korban dari KW.
Warga Indonesia juga bisa melaksanakan umrah tanpa syarat kesehatan. Arab Saudi pun tidak membatasi jumlah jemaah Indonesia untuk umrah.
"Kami dari kerajaan Saudi sangat menyambut jemaah Indonesia tanpa ada batasan terkait kesehatan, jumlah dan kamu sambut dengan sebaik-baiknya," ucap Tawfiq.
Selain itu, Arab Saudi meluncurkan platform bernama Nusuk. Nantinya, pelancong dari seluruh dunia dapat dengan mudah mengatur seluruh kunjungan ke Kerajaan, mulai dari mengajukan e-Visa hingga memesan hotel dan penerbangan. Platform ini juga menyediakan berbagai layanan dan informasi bagi peziarah dan pengunjung.
"Kami juga kami akan melaunching platform nusuk, untuk informasi haji dan umrah berbahasa Indonesia, dan bisa akses platform tersebut dan bisa pilih paket-paket perjalanan umrah," kata Tawfiq.
Baca juga:
Warga Indonesia Bisa Umrah Tanpa Syarat Kesehatan Dan Batasan Umur
Kabar Baik, Visa Umrah Kini Berlaku 90 Hari dan Bisa Berkunjung ke Seluruh Arab Saudi
Arab Saudi Putuskan Perempuan yang Ingin Haji dan Umrah Tak Perlu Didampingi Mahram
Potret Lesty Kejora Diduga Berangkat Umrah, Pakai Cadar Sambil Gandeng Ayahnya
Ini Upaya Ganjar Penuhi Kebutuhan Vaksin Meningitis bagi Jemaah Umrah Jateng
BPOM Ungkap Strategi Atasi Kelangkaan Vaksin Meningitis bagi Jemaah Umrah