Arena PON XX Papua Telah Siap 100 Persen
Dengan rampungnya arena pertandingan PON XX Papua yang berstandar Internasional itu, maka perhelatan PON Papua juga sudah siap dilaksanakan pada Oktober 2021.
Kepala Dinas Olahraga Dan Pemuda Provinsi Papua (Kadisorda) Alexander Kapisa memastikan sebagian besar pembangunan arena cabang olahraga di berbagai lokasi pertandingan Pekan Olahraga Nasional XX di Papua sudah siap 100 persen.
"Pembangunan venue PON XX Papua dibangun menggunakan sumber dana APBN, APBD Provinsi Papua dan APBD Kabupaten/Kota telah berjalan sesuai dengan jadwal," kata Alexander Kapisa di Jayapura dilansir Antara, Rabu (28/7).
-
Kapan penutupan PON XXI Aceh-Sumut? Presiden Joko Widodo atau Jokowi tak menghadiri penutupan Pekan Olahraga Nasional XXI Aceh-Sumatera Utara di Stadion Utama Sumut, Sport Center, Deli Serdang, Jumat (20/9).
-
Di mana PON XXI diselenggarakan? Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara dijadwalkan pada 8 hingga 20 September 2024.
-
Di mana PON XXI Aceh-Sumut akan diselenggarakan? Event olahraga multi-event yang berlangsung setiap empat tahun ini akan diadakan di Banda Aceh, Aceh, dan Medan, Sumatera Utara.
-
Kapan PON XXI Aceh-Sumut diresmikan? Presiden Joko Widodo turut membuka PON XXI Aceh-Sumut yang dipusatkan di Stadion Harapan Bangsa, Kota Banda Aceh. Dalam sambutannya, Jokowi berpesan agar seluruh atlet menunjung tinggi sportivitas.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Siapa yang menutup acara PON XXI Aceh-Sumut? Jokowi menyampaikan PON Aceh-Sumut akan ditutup oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy.
Ia mengakui, dengan rampungnya arena pertandingan PON XX Papua yang berstandar Internasional itu, maka perhelatan PON Papua juga sudah siap dilaksanakan pada Oktober 2021.
Selain arena yang sudah siap, menurut Alexander Kapisa, masyarakat di sekitar lokasi perhelatan juga sudah siap menyambut atlet–atlet terbaik seluruh Tanah Air dari 34 provinsi se-Indonesia dengan ikut vaksinasi COVID-19.
"PON XX Papua yang berlangsung di empat klaster penyelenggara harus sukses hingga selesai," ujar Alexander Kapisa.
Warga Papua mendukung penyelenggaraan PON XX dengan menyambut duta olahraga terbaik dari seluruh Indonesia dengan keramahan, kedamaian dan semangat persaudaraan.
PON XX Papua akan mempertandingkan 37 cabang olahraga yang berlangsung di empat klaster penyelenggara yakni Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika dan Kabupaten Merauke.
Baca juga:
Belum Ada Kepastian Anggaran, Bupati Mimika Hentikan Seluruh Persiapan PON XX
Dukung Nagita Slavina Jadi Duta PON XX, Begini Komentar Puteri Indonesia Papua Barat
Intip Anggaran Pembangunan untuk 4 Fasilitas PON XX Papua
Pemprov Papua Sebut Menkes Jamin Stok Vaksin Covid-19 Aman Jelang PON
Mendagri Tito Datangi Gubernur Papua Lukas Enembe