Bareskrim didesak segera periksa RJ Lino terkait korupsi Pelindo II
RJ Lino dituding terlibat kasus korupsi di PT Pelindo II.
30 Aktivis dari aliansi organisasi pergerakan menggelar demonstrasi di depan kantor Bareskrim Mabes Polri. Mereka mendesak Kapolri Jenderal Badrodin Haiti untuk segara menangkap dan mengadili Direktur Utama PT Pelindo II, RJ Lino.
Adapun organisasi pergerakan yang terlibat dalam demonstrasi ini yaitu FSPMI, FIS, LASTIKA 98, JAMAN, LPI, PKR, KORNAS JOKOWI, LMND, SP JICT, KASBSI, BRN.
Dari pantauan merdeka.com, aktivis ini meneriakkan tuntutan kepada Polri untuk bertindak tegas terhadap RJ Lino dalam waktu dekat. Koordinator lapangan mengungkapkan bahwa Pelindo II merupakan gerbang ekonomi nasional harus menjadi perhatian bersama.
Mereka juga mempertanyakan soal perpanjangan konsesi JICT di Pelindo II hingga 2039. Perpanjangan kontrak JICT dengan asing terungkap melanggar Undang-undang pelayaran.
"Kami minta Polri segera tangkap dan mengadili RJ lino sekarang," teriak salah satu aktivis di Mabes Polri, Jaksel, Kamis (17/9).
Dari beberapa pelanggaran yang dilakukan RJ Lino, aliansi aktivis ini menyatakan sikap dengan 4 poin, yaitu :
1. Pecat dan tangkap RJ Lino
2. Batalkan perpanjangan kontrak JICT dengan asing
3. Bongkar KKN dan mafia di Pelindo II
4. Pecat para pejabat yang salahgunakan wewenang dalam kasus-kasus pelindo II.
Baca juga:
Kabareskrim: Penyidik sudah periksa 24 saksi kasus Pelindo II
Pembelaan bos Pelindo RJ Lino dari kepretan Menko Rizal & kritik DPR
Siang ini, pimpinan DPR rapat bahas Pansus Pelindo
Komjen Budi siap bantu bila diminta masukan soal kasus Pelindo
Brigjen Victor sebut JK tak paham soal penyidikan kasus Pelindo II
Sebelum geledah Pelindo, Bareskrim sudah lima kali gelar perkara
Serangan Menko Rizal kini sasar RJ Lino
-
Apa isi pemberitaan yang menyebutkan Prabowo Subianto terlibat dugaan korupsi? Prabowo terlibat dugaan korupsi dan penyuapan senilai USD 55,4 juta menurut isi pemberitaan tersebut dalam pembelian pesawat jet tempur Mirage bekas dengan pemerintah Qatar. Uang ini disebut yang dijadikan modal Prabowo dalam melenggang ke pilpres 2014.
-
Apa yang sedang diusut oleh Kejagung terkait kasus korupsi? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Bagaimana Kejagung mengusut kasus korupsi impor emas? Di samping melakukan penggeledahan kantor pihak Bea Cukai, tim juga masih secara pararel melakukan penyidikan perkara serupa di PT Aneka Tambang (Antam).
-
Siapa yang dituduh melakukan korupsi? Jaksa Penuntut Umum (JPU) blak-blakan. Mengantongi bukti perselingkuhan mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
-
Siapa yang ditahan oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Timur terkait kasus korupsi di PT IMS? Kepala departemen pengadaan PT INKA Multi Solusi (PT IMS) berinisal HW ditahan Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. Ia disangka telah melakukan tindak pidana korupsi pengadaan barang dengan nilai kerugian sebesar Rp9 miliar.
-
Kapan Kejagung mulai mengusut kasus korupsi impor emas? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.