Basaria ajak KPK - Polri - Kejaksaan tak saling serang
Basaria berpesan, jika kepolisian tidak sanggup dan tidak mampu menangani kasus korupsi, serahkan pada KPK.
Lima pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah resmi bertugas terhitung mulai hari ini, Senin (21/12). Pimpinan baru KPK Basaria Panjaitan mengatakan, agar kinerja KPK lebih baik, harus ada koordinasi yang lebih solid baik di internal maupun dengan lembaga lainnya.
Dia berkaca pada kejadian sebelumnya di mana sempat terjadi gesekan antara KPK dengan Polri. Sebagai perwakilan dari kepolisian, Basaria mendorong hubungan yang lebih mesra antara KPK dan Polri dalam pemberantasan korupsi.
-
Di mana terjadi baku tembak antara TNI-Polri dan KKB di Intan Jaya? Rentetan kontak senjata antara TNI-Polri dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua terjadi di Kabupaten Intan Jaya sejak Minggu (21/1) hingga Selasa (23/1).
-
Apa yang diharapkan dari kolaborasi KPK dan Polri ini? Lebih lanjut, Sahroni tidak mau kerja sama ini tidak hanya sebatas formalitas belaka. Justru dirinya ingin segera ada tindakan konkret terkait pemberantasan korupsi “Tapi jangan sampai ini jadi sekedar formalitas belaka, ya. Dari kolaborasi ini, harus segera ada agenda besar pemberantasan korupsi. Harus ada tindakan konkret. Tunjukkan bahwa KPK-Polri benar-benar bersinergi berantas korupsi,” tambah Sahroni.
-
Kapan baku tembak antara TNI-Polri dan KKB terjadi di Intan Jaya? Rentetan kontak senjata antara TNI-Polri dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua terjadi di Kabupaten Intan Jaya sejak Minggu (21/1) hingga Selasa (23/1).
-
Di mana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berada ketika HUT PP Polri? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Siapa yang mengapresiasi kolaborasi KPK dan Polri? Terkait kegiatan ini, Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni turut mengapresiasi upaya meningkatkan sinergitas KPK dan Polri.
-
Kapan kasus pungli di rutan KPK terungkap? Kasus tersebut rupanya dilakukan secara terstruktur oleh salah satu mantan pegawai KPK bernama Hengki. Di saat yang bersamaan, penyidik KPK yang juga mengusut kasus pungli tersebut telah mengumumkan Hengki sebagai tersangka.
"Alangkah baiknya jika kita kerjakan bersama sehingga tidak ada saling serang," ujar Basaria saat konferensi pers di auditorium KPK, Senin (21/12).
Menurutnya, salah satu fungsi KPK adalah koordinasi dan supervisi yang baik dengan lembaga penegak hukum lainnya. Termasuk dalam penanganan perkara korupsi. Jika kepolisian tidak sanggup dan tidak mampu, serahkan pada KPK, begitu pesan Basaria.
"Kalau nanti ada penanganan yang ditangani oleh kepolisian dengan tidak baik maka nanti bisa dilimpahkan ke KPK," imbuhnya.
Dia meyakini, selama hubungan komunikasi dan koordinasi dengan Polri dan Kejaksaan terjaga dengan baik, semua bisa terkendali tanpa ada keributan yang seperti sebelumnya terjadi.
"Misinya itu pasti baik lah yang kita lihat semoga tidak ada keributan. Apapun yang kita lakukan diharapkan output nya adalah kita sejahtera," ucapnya.
(mdk/noe)