Berangkatkan Kloter 66 CJH, Gus Ipul Titip Doa untuk Kemajuan Kota Pasuruan
Gus Ipul juga mengatakan bahwa yang hari ini berangkat haji karena sudah ditakdirkan. Menurutnya, berangkat haji bukan soal punya dana atau tidak, kaya atau miskin namun melainkan karena memang keinginan dan takdir Allah.
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) berangkatkan kloter 66 Calon Jemaah Haji (CJH) di depan Gedung Gradhika Kota Pasuruan, Jumat (16/06/2023). Kloter 66 Calon Jemaah Haji ini terdiri dari 111 wanita dan 157 laki-laki yang berasal dari Kota Pasuruan dan 157 orang dari Kabupaten Pasuruan. Dalam kesempatan ini, Gus Ipul menitipkan doa untuk kemajuan Kota Pasuruan, terutama setelah pandemi Covid-19.
"Doakan Kota Pasuruan bisa melewati masa-masa sulit, sehingga kita bisa bangkit paska pandemi Covid-19," ujar Gus Ipul.
-
Apa pesan utama yang disampaikan Gus Ipul dalam acara Malam Nuzulul Quran di Kota Pasuruan? Dalam momentum ini, Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf atau biasa disapa Gus Ipul ini mengingatkan kepada THL, Tenaga Kontrak, PPPK dan pejabat eselon III yang hadir untuk selau meminta pertolongan Allah SWT dalam segala urusan terutama dalam hal memajukan Kota Pasuruan.
-
Apa pesan utama Gus Ipul di Hari Pahlawan? “Indonesia merupakan pasar yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa. Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara,” ujar Gus Ipul.
-
Bagaimana Gus Ipul menggambarkan pentingnya kegiatan Malam Nuzulul Quran di Kota Pasuruan? Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini juga merupakan salah satu untuk menyamakan langkah dalam memajukan Kota Pasuruan. "Malam ini kita khatmil Qur'an sejenak sebelum sholat terawih. Semoga dengan adanya khatmil Qur'an dapat menolong kita semua, baik urusan dunia maupun akhirat," tambahnya.
-
Apa pesan yang ingin disampaikan Gus Ipul kepada jamaah dalam haul KH Abdul Qodir Nur? "Meskipun beliau sudah wafat, kita masih merindukan, mengingat, mendoakan, dengan barapan doa kebaikan itu kembali ke kita semua," kata Gus Ipul membuka sambutannya. Menurut Gus Ipul, hal itu juga sekaligus sebagai pengingat bagi dirinya dan semua orang agar bagaimana untuk memberikan kesan baik ketika diberikan sebuah amanah.
-
Kenapa Gus Ipul berpesan agar kinerja ASN di Pemkot Pasuruan berorientasi pelayanan publik? ‘’Maka saya pesan mengenai kinerja kita ke depan yang harus berorientasi pelayanan publik. Pahami dan utamakan kepuasan masyarakat. Bukan kepuasan diri sendiri. Melayani dengan sikap hormat, sopan, cepat, dan ikhlas’’ pesannya.
-
Apa yang menjadi pesan Gus Ipul kepada para ASN di Hari Pertama Usai Libur Lebaran? ‘’Maka saya pesan mengenai kinerja kita ke depan yang harus berorientasi pelayanan publik. Pahami dan utamakan kepuasan masyarakat. Bukan kepuasan diri sendiri. Melayani dengan sikap hormat, sopan, cepat, dan ikhlas’’ pesannya.
Gus Ipul juga mengatakan bahwa yang hari ini berangkat haji karena sudah ditakdirkan. Menurutnya, berangkat haji bukan soal punya dana atau tidak, kaya atau miskin namun melainkan karena memang keinginan dan takdir Allah.
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) berangkatkan kloter 66 Calon Jemaah Haji©2023 Merdeka.com
"Nanti saat di Makah, ikuti semua prosedur yang sudah ditentukan oleh panitia haji, tidak usah mengarang sendiri dan jangan lupa menjaga kesehatan," terangnya.
Ibadah haji ini juga merupakan momen silaturrahmi seluru umat Islam di Indonesia. "Jika di sana, tidak ada perbedaan, baik wali kota, pejabat lainnya semuanya sama. Sama-sama memakai ihram," kata Gus Ipul.
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) berangkatkan kloter 66 Calon Jemaah Haji©2023 Merdeka.com
Ia juga mendoakan agar semua calon jemaah haji dilancarkan ibadahnya selama berada di Tanah Suci. "Saya doakan semuanya sehat, dan ibadahnya bisa lancar . Dan semoga kita semua, menjadi manusia yang dimuliakan oleh Allah SWT, dan semoga berangkat dan pulang selamat ", doa Gus Ipul.
Para jemaah haji juga diberikan tas dan sandal yang bertuliskan Kota Pasuruan. "Nanti pada bulan September kita ada agenda besar yakni MTQ Jawa Timur. Jadi bapak-ibu doakan kegiatan kita ini lancar dan membawakan dampak yang baik untuk Kota Pasuruan," harap Gus Ipul.
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) berangkatkan kloter 66 Calon Jemaah Haji©2023 Merdeka.com
Gus Ipul juga menceritakan bahwa Pemerintah Kota Pasuruan akan membuat kota manasik terbaik. Gus Ipul ingin membuat replika seperti yang ada di Kota Makah.
"Jadi nanti tidak hanya ada Payung Madinah. Nanti, di Krampyangan akan ada suasana Makkah. Akan ada replikanya masjidil haram," katanya.
Dalam pemberangkatan calon jemaah haji Gus Ipul didampingi oleh Bupati Pasuruan, jajaran forkopimda, para ulama, dan para stakeholder terkait.
(mdk/hhw)