Bertema Cokelat, Anies dan Keluarga Salat Iduladha di Masjid Babul Khoirot Lebak Bulus
Anies bersama dengan anak laki-lakinya itu terlihat berada di saf atau barisan yang ada pada halaman.
Masjid ini diketahui tidak jauh dari kediamannya.
Bertema Cokelat, Anies dan Keluarga Salat Iduladha di Masjid Babul Khoirot Lebak Bulus
- Kekecewaan Relawan Anies Baswedan Jagoannya Batal Maju Pilkada Jakarta: Beliau Punya Kharisma
- Momen Anies Potong Sendiri Sapi Limosinnya: Saya Membayangkan Bagaimana Rasanya Menjadi Nabi Ibrahim
- Anies Maknai Iduladha: Keikhlasan, Ketaqwaan Diuji yang Amat Berat
- Anies Salat Subuh Berjamaah Bersama Keluarga Sebelum Mencoblos di TPS Lebak Bulus
Anies Rasyid Baswedan melaksanakan Salat Iduladha 2024 yang jatuh pada 10 Dzulhijjah 1445 H, di Masjid Babul Khoirot, Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Masjid ini diketahui tidak jauh dari kediamannya.
Pantauan merdeka.com, Anies bersama keluarganya mengenakan pakaian serba cokelat serta memakai kopiah berwarna hitam.
Sebelum memasuki masjid, mantan Gubernur DKI Jakarta ini bersama dengan istri dan anak-anaknya lebih dulu mengantarkan orangtuanya pada barisan perempuan.
Setelahnya, Anies bersama dengan anak-anaknya langsung menuju pada barisan atau tempat salat untuk laki-laki. Ketika itu, ia turut disambut oleh sejumlah orang atau beberapa pengurus masjid.
Anies bersama dengan anak laki-lakinya itu terlihat berada di saf atau barisan yang ada pada halaman atau teras masjid tersebut.
Selain itu, pada Iduladha tahun ini Anies turut berqurban yakni berupa sapi sama seperti tahun sebelumnya. Hewan qurban ini diletakkan di masjid tempat dirinya salat bersama dengan keluarganya.
Terlihat, sapi yang diqurbankan Anies berwarna cokelat berukuran besar. Sapi yang dilekatkan sebelah masjid itu diikatkan pada sebuah pohon.
Ternyata, di Masjid Babul Khoirot ini juga terlihat adanya Kadiv Hubinter Mabes Polri Irjen Khrisna Murti. Saat itu, jenderal bintang dua ini lebih dulu datang ke masjid dengan mengenakan koko berwarna putih dan celana hitam.