BPOM di Semarang bakar 99.800 pil PCC dan jamu ilegal
Barang bukti itu merupakan hasil penggerebekan lima kasus penyalahgunaan izin edar produk obat-obatan dan makanan. Meliputi satu kasus pangan ilegal di Pati, tiga kasus di Cilacap dan Banyumas serta hasil tangkap tangan di Bandara Ahmad Yani.
Sebanyak 99.800 pil PCC yang disita dari penggerebekan di Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang, dimusnahkan oleh petugas Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Jumat (13/4). Pil tersebut dimusnahkan dengan dibakar menggunakan alat incenerator.
"Jumlah PCC yang kita musnahkan hari ini ada ribuan. Sedangkan sisanya kita bawa ke Cileungsi untuk dilakukan pemusnahan secara massal dengan petugas gabungan lainnya," ujar Endang Pudjiwati, Kepala BPOM Kota Semarang, di kantornya Jalan Sukun Raya, Banyumanik.
-
Apa penghargaan yang didapatkan Sido Muncul dari BPOM? Apresiasi itu di berikan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk apresiasi bagi industri obat tradisional dan industri bahan alam yang telah berkomitmen dalam menjamin mutu bahan baku ekstrak bahan alam dari hulu ke hilir.
-
Apa itu Pil KB? Pil KB menjadi satu di antara beberapa jenis alat kontrasepsi yang umumnya digunakan oleh banyak orang untuk mencegah kehamilan. Pil KB sendiri bekerja dengan cara mencegah tubuh untuk memproduksi sel telur. Sehingga nantinya sperma tidak bisa membuahi sel telur. Alhasil, kehamilan pun tidak akan terjadi.
-
Kapan PPK Pemilu dibentuk? Menurut peraturan tersebut, PPK dibentuk paling lambat 60 hari sebelum hari pemungutan suara.
-
Apa ciri khas Bir Pletok? Minuman ini memiliki ciri khas berwarna merah dan memiliki aroma yang harum. Aroma wangi ini dari campuran rempah-rempah, sangat enak dinikmati dikala hangat maupun ditambah dengan es batu.
-
Apa yang dimaksud dengan PIC? PIC adalah singkatan dari Person in Charge. PIC ini mempunyai peranan penting dalam jalannya suatu pekerjaan dalam perusahaan atau bisnis.
-
Kenapa Sido Muncul mendapatkan penghargaan dari BPOM? Apresiasi itu di berikan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk apresiasi bagi industri obat tradisional dan industri bahan alam yang telah berkomitmen dalam menjamin mutu bahan baku ekstrak bahan alam dari hulu ke hilir.
Penggerebekan pil PCC dilakukan petugas gabungan Angkasa Pura I, petugas kantor kesehatan pelabuhan ditambah dukungan kekuatan dari Ditreskrimsus Polda Jateng. Selain itu, barang-barang yang dimusnahkan juga terdiri dari bahan pangan serta ratusan bungkus jamu tradisional ilegal.
Barang bukti itu merupakan hasil penggerebekan lima kasus penyalahgunaan izin edar produk obat-obatan dan makanan. Meliputi satu kasus pangan ilegal di Pati, tiga kasus di Cilacap dan Banyumas serta hasil tangkap tangan di Bandara Ahmad Yani.
Para tersangka, ujar Endang sudah menjalani pemeriksaan dan bakal dijerat Pasal 196 dan Pasal 197 UU Nomor 36 Tahun 2009 tentang kesehatan dengan ancaman penjara maksimal 15 tahun atau denda tak kurang sebesar Rp 1,5 miliar.
Ia menambahkan total nilai kerugian negara akibat adanya lima kasus tersebut mencapai Rp 1,7 miliar.
Baca juga:
Kejari Solo musnahkan sabu, ekstasi hingga ciu hasil sitaan selama 1 tahun
Polres Jakarta Utara musnahkan 382 gram sabu dan 39 kg ganja
BNN Sumut hancurkan 466 kg ganja dan 8.717 butir ekstasi
BNN musnahkan 15,8 kg narkoba hasil penindakan di Aceh & Diskotek MG
Polisi musnahkan 9 hektare ladang ganja di Aceh Besar