Buru Buronan Interpol yang Kabur, Imigrasi Ngurah Rai Kerahkan 150 Personel
Andrei Kovalenka kabur dari ruang detensi Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai pada Kamis (11/2) pukul 13.30 WITA. Petugas sudah melakukan pengetatan di sejumlah lokasi, termasuk pelabuhan.
Pihak Imigrasi terus memburu Andrei Kovalenka alias Andrew Ayer (33), buronan Interpol yang kabur dari ruang detensi Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai, Badung, Bali. Sekurangnya 150 petugas dikerahkan untuk mencari dan menangkap warga negara Rusia itu.
"Kemarin itu sudah 150 yang turun dari kita atau dari kantor Imigrasi Ngurah Rai saja, belum dari Kanwil, Denpasar dan Singaraja," kata Putu Suhendra, Kasi Informasi dan Komunikasi Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai, saat dihubungi, Senin (15/2).
-
Kenapa warga Bali bertransmigrasi ke Kalimantan Barat? Asal usul kampung Bali ini rupanya bekas orang-orang yang transmigrasi pada tahun 1960-an akibat erupsi Gunung Agung.
-
Kapan warga Bali bertransmigrasi ke Kalimantan Barat? Asal usul kampung Bali ini rupanya bekas orang-orang yang transmigrasi pada tahun 1960-an akibat erupsi Gunung Agung.
-
Siapa yang mendesak Imigrasi untuk memperketat pengawasan orang asing di Bali? “Pertama, karena sudah kejadian tentunya polisi wajib memastikan polisi mempertanggungjawabkan tindakannya, baik kepada hukum maupun kepada masyarakat. Pastikan dia memberikan ganti rugi kepada masyarakat yang telah dirugikan.""Ada berapa banyak kendaraan yang ia tabrak, hitung semuanya. Begitu juga kalau ada pasal pidanya juga dijerat saja. Masyarakat tentunya sudah muak dengan berbagai insiden bule seenaknya seperti ini. Jadi harus ada tindakan tegas,” ujar Wakil Ketua Komisi III, Ahmad Sahroni dalam keterangannya, Selasa (11/6).
-
Kapan pungutan wisatawan asing di Bali akan dimulai? Babak baru pariwisata Bali akan dimulai pada 14 Februari 2024 nanti dengan penerapan pungutan bagi wisatawan asing yang masuk Bali.
-
Bagaimana DPR meminta Imigrasi meningkatkan pengawasan orang asing di Bali? “Seperti yang kita ketahui, Imigrasi punya yang namanya Tim Pora, di mana mereka bisa melakukan operasi dengan dibantu unsur Polri, TNI, Naker dan instansi terkait lainnya. "Nah, menurut saya imigrasi perlu memastikan tim ini meningkatkan kinerjanya dengan lebh sering operasi, demi menindak WNA-WNA arogan yang meresahkan masyarakat ini,” sambungnya.
-
Dimana tujuan utama migrasi di Indonesia? Di Indonesia, pada masa Orde Baru, pemerintah melakukan program transmigrasi dari Pulau Jawa ke luar pulau seperti Kalimantan, Sumaera, dan Papua. Ini dilakukan dalam rangka untuk menyebarkan penduduk yang banyak berpusat di Pulau Jawa.
Andrei Kovalenka diduga kabur dengan kekasihnya bernama Ekaterina Trubkina (34) pada Kamis (11/2) pukul 13.30 WITA. Pihak Imigrasi belum mengetahui apakah Andrew masih berada di Bali atau sudah keluar Bali. Namun, petugas sudah melakukan pengetatan di tempat-tempat pelabuhan atau lainnya. "Kita tidak dapat informasi dia masih atau keluar Bali. Artinya, harus memperketat pelabuhan. (Kalau tertangkap) nanti petunjuknya dari atasan kita, bisa dideportasi secepatnya atau bagaimana," ungkapnya.
Suhendra meminta bantuan media massa untuk menyebarkan foto-foto Andrei Kovalenka. “Yang mengetahui informasi keberadaannya atau dia pernah bertransaksi atau berkomunikasi bisa menghubungi saya, atau media sosial di Instagram Imigrasi dan di Facebook," imbaunya.
Seperti yang diberitakan, seorang pria Warga Negara Asing (WNA) asal Rusia bernama Andrei Kovalenka alias Andrew Ayer (33) berhasil kabur dari ruang detensi Kanim Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai pada Kamis (11/2) pukul 13.30 WITA. Dia diketahui sebagai buronan Interpol di negaranya dan diduga kabur bersama kekasihnya bernama Ekaterina Trubkina (34), juga asal Rusia.
"Iya benar dia buronan Interpol. Dan itu kita belum tahu kasusnya karena dia memang di pemberitahuan adalah buronan Interpol di negaranya," kata Suhendra saat dihubungi, Sabtu (13/2).
Pihak Imigrasi mendapat pelimpahan Andrew pada 3 Februari 2021 dari Lapas Kerobokan. Sebelumnya, dia menjalani menjalani hukuman pidana penjara 1,5 tahun dalam perkara narkoba.
Petugas membawanya ruang detensi Kanim Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai dan ditahan di sana sambil menunggu deportasi ke negaranya. Namun pada Kamis (11/2), saat akan dipindahkan ke Rudenim di Jimbaran, Badung, Bali, Andrew berhasil kabur dengan menggunakan alasan mengambil makanan dari istri yang menjenguknya.
"Awalnya, dia mau proses pemindahan karena paspornya sudah mati, menunggu proses pembuatan paspor, menunggu pemulangannya. Kita mau deportasi rencananya," ujar Suhendra.
Baca juga:
Imigrasi Bali Buru WN Rusia Buronan Interpol yang Kabur Bersama Teman Wanitanya
Diduga Dibantu Kekasih, Buronan Interpol Asal Rusia Kabur dari Kantor Imigrasi Bali
Buron Hampir Dua Bulan, Napi Narkoba Dibekuk Polisi di Jayapura
Buron 6 Bulan, Legislator Dharmasraya DPO Kasus Penganiayaan Menyerahkan Diri
Buron 10 Tahun, Terpidana Korupsi Ditangkap di Tenda Pengungsian Gempa Mamuju