Densus 88 amankan tukang baso terduga terkait ISIS di Malang
Densus 88 mengamankan dua orang yang terlibat dalam memberangkatkan simpatisan ISIS ke Suriah
Detasemen Khusus Anti Teror 88 (Densus 88) Mabes Polri terus bergerak dalam mengembangkan dan memburu jaringan Islamic State of Iraq and Syiria (ISIS) di Malang. Dua orang kembali diamankan, yakni Tonori (33) dan Jefri di tempat tinggal masing-masing.
Tonori adalah seorang penjual bakso warga Jalan Terong, RT 06 RW 03 kelurahan Bumiayu, kecamatan Kedungkandang, Kota Malang. Dia diciduk Kamis (26/3) sekitar pukul 10.30 WIB. Sehari-hari dia berjualan bakso berkeliling milik Ahmad Junaidi yang sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Sementara Jefri (25) adalah seorang guru yang mengajar di rumah Tarbiyah dan Tanfidh Al Mukmin Jalan Megamendung RT 5 RW 6 Kelurahan Pisang Candi, Kecamatan Sukun, Kota Malang. Jefri diduga memiliki keterkaitan dengan Helmi Aalamudi yang sebelumnya juga sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Hingga saat ini, baik Tonori maupun Jefri masih menjalani pemeriksaan di Mako Brimob Ampeldento, kecamatan Pakis, kabupaten Malang. Belum diketahui peran masing-masing dan keterkaitan dengan jaringan ISIS.
Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Timur Inspektur Jenderal Polisi Anas Jusuf saat konferensi pers di Mapolresta, Kamis (26/3) membantah melakukan penangkapan.
"Tidak ada penangkapan, tetapi memang kasus ini sedang dikembangkan. Ada empat orang saksi yang sedang dimintai keterangan," kata Anas.
Sebelumnya Tim Detasemen Khusus 88 (Densus 88) Mabes Polri telah menangkap Abdul Hakim Munabari (44), Helmi Aalamudi (51) dan Ahmad Junaidi (42).
Ketiganya terbukti telah berangkat ke Suriah antara 2013 sampai 2014 selama enam bulan. Mereka bergabung bersama Salim Mubarok Attamimi alias Abu Jandal. Di camp perbatasan Suriah, mereka pernah mendapatkan pelatihan militer.
Sementara Helmi berperan sebagai fasilitator setiap kader yang akan berangkat ke Suriah. Helmi mengaku telah mengirimkan 18 orang ke Suriah.
Baca juga:
3 Anggota ISIS di Malang jadi tersangka, ditahan di markas Brimob
Polda Jatim lakukan pemetaan potensi ISIS di Jatim
Helmi Aalamudi sudah berangkatkan 18 WNI ke Suriah masuk ISIS
3 Terduga ISIS di Malang ditangkap usai latihan perang & rakit bom
Ini peran tiga terduga anggota ISIS yang ditangkap di Malang
Polda Jatim sebut 3 terduga ISIS di Malang jaringan Salim Al Mubarok
-
Apa yang terjadi dengan keluarga di Malang? Polisi menduga tiga orang dalam satu keluarga yang meninggal dunia di Kabupaten Malang bunuh diri bersama-sama.
-
Di mana Arema Malang dibentuk? Tepatnya pada 11 Agustus 1987, Arema didirikan oleh beberapa orang yang memiliki tujuan sama, yaitu ingin mengembangkan persepakbolaan Kota Malang menjadi lebih maju dan berprestasi.
-
Siapa yang memimpin serangan Kerajaan Mataram ke wilayah Malang? Sang raja ingin menaklukan seluruh pulau Jawa dalam satu kekuasaan Kerajaan Mataram. Saat menyerang Pulau Jawa bagian timur, ia tidak langsung menyasar Surabaya sebagai pusat Jawa Timur, tetapi menaklukkan kota-kota di sekitar Surabaya, termasuk Malang.
-
Siapa yang membangun kandang kambing dan domba terluas di Malang? Pemiliknya tak berasal dari keluarga kaya. Alexander merambah dunia bisnis peternakan dari bawah. Ia dulunya seorang blantik kambing yang setiap hari harus pergi ke pasar.
-
Di mana Mal Rongsok Depok berada? Nurcholis merupakan owner mal rongsok yang terletak di Jalan Bungur Raya, Kukusan, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.
-
Kapan Arema Malang didirikan? Tepatnya pada 11 Agustus 1987, Arema didirikan oleh beberapa orang yang memiliki tujuan sama, yaitu ingin mengembangkan persepakbolaan Kota Malang menjadi lebih maju dan berprestasi.