Ditanya royalti lagu SBY, Menkum HAM bilang 'lagunya laku enggak?'
SBY sudah ciptakan 40 lagu dan merilis 5 album.
Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly telah melantik 10 orang yang antara lain musisi dan pencipta lagu sebagai komisioner Lembaga Manajemen Kolektif Nasional Pencipta (LMKN) dan LMKN Hak Terkait untuk menetapkan cara pendistribusian dan besaran royalti lagu pekerja
Salah satu komisioner yang dilantik ialah raja dangdut Rhoma Irama. Nantinya, Rhoma dan komisioner lainnya yang sudah dilantik akan mengurus royalti lagu hingga ke tempat karaoke.
"Tempat karaoke, hotel-hotel, dan pertunjukan televisi yang menggunakan hak cipta harus ada royaltinya," kata Yasonna di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (21/1).
Namun, ketika ditanya awak media apakah lagu-lagu yang dinyanyikan dan diciptakan oleh Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan turut diroyalti, Yasonna menyebut jika lagunya laku akan turut diberi royalti.
"Lagunya laku enggak?" Kata Yasonna.
Sekedar informasi, tugas dua lembaga tersebut, berdasarkan Peraturan Menkum HAM Nomor 29 Tahun 2014 tentang Tata Cara Permohonan dan Penerbitan Izin Operasional serta Evaluasi Lembaga Manajemen Kolektif.
Tanggung jawab tersebut, antara lain menyusun kode etik LMK di bidang lagu atau musik, melakukan pengawasan terhadap LMK, memberikan rekomendasi kepada menteri untuk menjatuhkan sanksi atas pelanggaran kode etik maupun rekomendasi terkait perizinan LMK di bidang musik.
Selain itu, menetapkan sistem dan tata cara perhitungan pembayaran royalti oleh pengguna kepada LMK, menetapkan tata cara pendistribusian dan besaran royalti, melakukan mediasi atas sengketa hak cipta dan hak terkait, serta memberikan laporan kinerja dan laporan keuangan kepada Menkum HAM.
Baca juga:
Soal Komjen Budi, Menkum HAM sarankan Jokowi hormati keputusan DPR
Menkum HAM prihatin Polri-KPK bersinggungan soal Komjen Budi Gunawan
Rapat dengan Komisi III, Menkum HAM curhat soal remisi koruptor
Menkum HAM undang MK, MA dan KPK bahas polemik PK berkali-kali
Menkum HAM ajak rembuk penegak hukum bahas PK berkali-kali
Menkum HAM tegaskan hukuman mati bandar narkoba tetap berlaku
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Kapan Try Sutrisno menjadi ajudan Presiden Soeharto? Berkat rekam jejaknya di bidang militer, pada tahun 1974 Try terpilih menjadi ajudan Presiden Soeharto.
-
Apa yang diresmikan oleh Prabowo Subianto di Sukabumi? Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan lima titik sumber air di Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (30/12/2023).
-
Siapa Serka Sudiyono? Serka Sudiyono adalah anggota TNI yang bekerja sebagai Babinsa di Desa Kemadu, Kecamatan Sulang, Rembang.
-
Kapan para pemuda menculik Sukarno? Tanggal 16 Agustus, Pukul 03.00 WIB, Para Pemuda Menculik Sukarno di Rumahnya Untuk mengelabui Jepang, Sukarno disuruh mengenakan seragam tentara PETA.
-
Kapan Yoyok Sukawi menjadi Asisten Manajer PSIS Semarang? Pada usia 19 tahun, ia sudah menjadi seorang Asisten Manajer.